6 Member NCT yang Dipercaya Mengisi OST KDrama, Terbaru Ada Haechan!

Didominasi oleh vocal line, nih!

Semakin digandrungi oleh masyarakat, kepopuleran NCT memang tidak perlu diragukan lagi. Boy group besutan SM Entertainment tersebut beranggotakan 23 orang member dengan pesona dan bakat luar biasa. Mulai dari menyanyi, dance, hingga akting dikuasai dengan apik oleh para member NCT. 

Bukan rahasia umum lagi jika SM Entertainment terkenal akan teknik vokal dan suara para idolnya yang memukau. Kebanyakan dari mereka bahkan dipercaya sebagai pengisi OST KDrama, lho!

Seperti halnya 6 member NCT ini, didominasi oleh vocal line, kualitas suara para membernya jempolan!

1. Idol multitalenta, Doyoung membuat penggemar terpana dengan suara dan kemampuan aktingnya

6 Member NCT yang Dipercaya Mengisi OST KDrama, Terbaru Ada Haechan!Doyoung NCT (instagram.com/do0_nct)

Jajaran vocal line andalan dari SM Entertainment, Doyoung NCT sukses membuktikan kualitas vokalnya yang mumpuni. Terbukti aktor kelahiran 1 Februari 1996 ini telah dipercaya untuk mengisi 9 OST KDrama. Seperti soundtrack KDrama Rich Man Poor Woman (2018) dan "Like a Star" soundtrack dari Yumi's Cells (2021). 

Doyoung juga aktif sebagai aktor dengan kemampuan aktingnya yang mumpuni. Bahkan ia dipercaya untuk menyanyikan OST dramanya sendiri, lho!

2. Punya suara yang khas, Jaehyun juga beberapa kali dipercaya untuk mengisi OST KDrama, lho!

6 Member NCT yang Dipercaya Mengisi OST KDrama, Terbaru Ada Haechan!Jaehyun NCT (instagram.com/nct)

Punya suara yang khas, Jaehyun dipercaya untuk menyanyikan OST KDrama, berkolaborasi dengan rekan segrupnya yaitu Taeil, untuk menyanyikan lagu berjudul "New Dream" dari web drama Dokgo Rewind (2018). Setahun kemudian, ia bersama Doyoung didapuk untuk mengisi OST drama Best Mistake (2019) yang berjudul "New Love"

Mampu di segala bidang, Jaehyun ternyata juga jago ngerap. Maka tak heran jika teknik vokalnya sangat mahir. Bikin penggemar terhanyut!

3. Buktikan bahwa rapper juga memiliki vokal yang merdu, Mark dipercaya mengisi OST KDrama

6 Member NCT yang Dipercaya Mengisi OST KDrama, Terbaru Ada Haechan!Mark NCT (instagram.com/onyourm_ark)

Dikenal akan kemampuan rapnya, Mark beberapa kali diberikan kepercayaan berkolaborasi dengan idol lain untuk mengisi OST KDrama. Idol kelahiran 1999 ini sukses menyihir penonton dengan vokalnya yang merdu serta teknik rapnya, seperti OST The Ghost Detective (2018) berkolaborasi dengan Joy Red Velvet di mana Mark menyanyikan lagu berjudul "Dream Me" 

Kemudian di tahun 2019 bersama Doyoung, Mark kembali dipercaya menyanyikan OST KDrama The Tale of Nokdu yang berjudul "Baby Only You" mengisi bagian rap, suara Mark sukses bikin ketagihan saat mendengarnya!

Baca Juga: 7 OST Drama Soundtrack #1, Ada 'A little more' dari Doyoung NCT

4. Leader serba bisa, Taeyong juga membuat penggemar bangga karena beberapa kali dipercaya mengisi OST KDrama

6 Member NCT yang Dipercaya Mengisi OST KDrama, Terbaru Ada Haechan!Taeyong NCT (instagram.com/taeoxo_nct)

Taeyong berhasil membuktikan kemampuan rapp dan vokalnya, lewat OST yang berjudul "Love Deluna" dari KDrama Hotel Del Luna (2019). Ia berkolaborasi dengan solois populer yaitu Punch. Kemampuan vokal Taeyong diacungi jempol oleh penggemarnya sebab Taeyong terus mengalami peningkatan yang baik dari tahun ke tahun. 

Sebelumnya, pada tahun 2017 Taeyong pernah didapuk untuk mengisi OST drama "School 2017" bersama Doyoung dan Taeil. Perpaduan suara ketiganya dalam lagu "Stay In My Life" sangat diapresiasi!

5. Dijuluki King of Soundtrack dari NCT, Taeil punya suara merdu yang akab membuat siapapun terpana!

6 Member NCT yang Dipercaya Mengisi OST KDrama, Terbaru Ada Haechan!Taeil NCT (instagram.com/mo.on_air)

Vokal dari member tertua NCT yaitu Taeil tidak perlu diragukan lagi. Sejak masih menjadi trainee Taeil sudah pernah dipercaya untuk mengisi OST KDrama yaitu drama berjudul The Merchant: Gaekju 2015, lagu ballad "Because Of You" sukses dibawakan dengan baik oleh Taeil hingga menuai pujian. 

Terbaru, Taeil didapuk untuk menyanyikan lagu berjudul "Starlight" dari drama Twenty-Five Twenty- One" yang tayang tahun ini. 

6. Rilis OST solo pertama, suara Haechan sukses membuat penggemar meleleh!

6 Member NCT yang Dipercaya Mengisi OST KDrama, Terbaru Ada Haechan!Haechan NCT (instagram.com/nct)

Tahun 2022 menjadi awal yang baik untuk kariernya dari maknae NCT 127, yaitu Haechan yang resmi merilis OST pertamanya. Sangat dinantikan, lagu yang berjudul "Good Person" ini merupakan OST drama PLY FRIENDS: Seo Yeon University Class of 22. 

Punya suara merdu dan vokal yang khas, Haechan sangat apik menyanyikan lagu "Good Person" milik Toy yang pernah dirilis pada tahun 2001. Debut OST pertamanya sukses, Haechan bergabung dengan jajaran member NCT yang pernah dipercaya untuk mengisi OST!

Didominasi oleh vocal line, tapi ternyata para member NCT punya segudang bakat yang mumpuni. Bahkan member yang jago ngerap juga punya suara merdu. Tak heran jika mereka dipercaya untuk mengisi OST KDrama. Keren banget!

Baca Juga: [QUIZ] Siapakah Diantara Jeno atau Jisung NCT Dream yang Naksir Berat Sama Kamu?

E S T I W A H Y U Photo Verified Writer E S T I W A H Y U

Fangirl and SMstan since 2012

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya