Harga Tiket Konser Band Korea The Volunteers 2024 di Jakarta

Yerin Baek akhirnya akan kembali menyambang Indonesia. Setelah menggelar tur solonya pada 31 Mei 2023, dia akan mampir lagi ke Jakarta dengan rekan band The Volunteers, yakni Johnny dan Chiheon Kim lewat pertunjukan Asia Tour 2024.
Konser band asal Korea Selatan ini akan diadakan di Bengkel Space, Jakarta Selatan, pada 15 September 2024. Bagi yang tertarik untuk berjumpa lagi dengan Yerin Baek, berikut ini harga tiket konser The Volunteers 2024 di Jakarta dan cara membelinya.
1. Harga tiket konser The Volunteers 2024 di Jakarta
Baru-baru ini, One Step Forward Indonesia selaku promotor telah merilis harga tiket konser The Volunteers 2024 di Jakarta yang terbagi ke dalam tiga kategori melalui akun Instagram resmi mereka. Berikut daftar harga tiketnya:
- VIP: Rp3.000.000
- Festival A: Rp1.600.000
- Festival B: Rp1.250.000
Harga tiket di atas belum termasuk tax dan platform fee.
2. Cara membeli tiket konser The Volunteers 2024 di Jakarta
Sementara itu, penjualan tiket konser The Volunteers 2024 di Jakarta sudah dibuka mulai 15 Agustus 2024. Tiket pertunjukan Yerin Baek cs ini bisa dibeli melalui aplikasi maupun situs web Traveloka.
3. Benefit tiket konser The Volunteers 2024 di Jakarta
Melalui unggahan Instagram promotor, hanya pemegang tiket VIP konser The Volunteers 2024 di Jakarta yang mendapat keuntungan. Berikut detail benefit-nya:
- Group photo 3:10
- VIP laminate dan lanyard
- Early access
The Volunteers adalah band rock asal Korea Selatan yang dibentuk oleh Yerin dan Cloud dan debut pada 21 Mei 2018 lalu dengan single pertama berjudul “Violet”. Grup musik ini sekarang beranggotakan tiga orang, yakni Yerin, Jonny, dan Chiheon.
Sayangnya, Cloud memutuskan hengkang dari The Volunteers pada April 2024 lalu. Sejak saat itu, anggota yang lain juga meninggalkan label mereka sebelumnya BLUEVINYL dan mendirikan agensi musik independen sendiri yang bernama peoplelikepeople.
Bagi penggemar The Volunteers, segera amankan tiket kalian, ya!