7 Lagu Bahasa Arab yang Dirilis dan Pernah Di-cover Grup KPop B.I.G

Para membernya fasih banget menyanyikan lagu bahasa Arab

B.I.G adalah salah satu boy group senior yang sudah memulai debutnya pada 9 Juli 2014. Grup KPop satu ini tak hanya terkenal di negaranya sendiri, tapi juga secara global. Ini terbukti dari sejumlah lagu yang dirilis B.I.G tak hanya dalam bahasa Korea, tapi juga Arab.

B.I.G juga pernah menghebohkan penggemar KPop karena meng-cover beberapa lagu bahasa Arab yang tergabung dalam Global Cover Project yang mereka lakukan beberapa tahun lalu. Lagu apa saja yang dirilis dan pernah di-cover oleh boy group naungan GH Entertainment ini? Cari tahu lima di antaranya berikut ini dan jangan lupa tambahkan ke playlist kamu, ya.

1. "La Bezzaf" - The5

https://www.youtube.com/embed/C-Eii-XZJd0

Saat diwawancarai dalam acara KBS World Radio Arabic, salah satu anggota B.I.G, Heedo mengatakan jika "La Bezzaf" adalah lagu bahasa Arab yang dirasa cocok untuk mereka nyanyikan. Cover song yang dibawakan oleh kelima anggota B.I.G ini pun sudah ditonton lebih dari 6,2 juta kali di YouTube.

"La Bezzaf" adalah lagu yang aslinya dinyanyikan oleh boyband Arab bernama The5. Grup musik itu menduduki posisi ketiga di ajang The X Factor Arabia Season 4 pada tahun 2015 lalu. Dilansir Sony Music, kata la bezzaf sebenarnya adalah bahasa gaul dari Maroko yang digunakan jika ada suatu hal yang terlalu berat untuk ditangani.

2. "3 Daqat" - Abu feat. Yousra

https://www.youtube.com/embed/NCQ1mVVsNhU

“3 Daqat” adalah lagu bergenre soft rock yang dinyanyikan oleh musisi asal Mesir, Abu dan Yousra. Dengan pelafalan yang cukup baik dan iringan musik khas Timur Tengah, B.I.G berhasil menyanyikannya lagu balada cinta tersebut dengan suara khas masing-masing member yang bersatu padu.

Video cover song yang diunggah B.I.G pada 15 Maret 2019 ini sudah ditonton lebih dari 13,7 juta, lho. Kata 3 daqat yang terdapat di judul lagu berarti 'tiga detak jantung'. Abu dan Yousra mencoba menggambarkan seseorang yang merasakan cinta, di mana jantungnya mengeluarkan tiga ketukan seperti drum.

3. "Hello Hello" - B.I.G

https://www.youtube.com/embed/kdHHn-tU40U

Jika grup KPop lainnya merilis versi bahasa Inggris dari lagu mereka, maka itu tak berlaku bagi B.I.G. Sebab mereka lebih memilih merilis lagu "HELLO HELLO" dalam bahasa Arab, nih.

Lagu "HELLO HELLO" sendiri tergabung dalam single album keenam milik B.I.G yang dirilis pada 2017 lalu. Sedangkan versi bahasa Arabnya dirilis B.I.G lewat kanal YouTube mereka pada 3 April 2019.

Sayangnya, versi bahasa Arab dari lagu "HELLO HELLO" hanya dirilis di YouTube saja, nih. Meski begitu, para member B.I.G merilis "HELLO HELLO (Arabic Ver.)" untuk berterima kasih kepada para penggemar atas antusiasnya terhadap Global Cover Project yang dimulai boy group tersebut sejak bulan Januari 2018.

4. "LM3ALLEM" - Saad Lamjarred

https://www.youtube.com/embed/9o7nLa7yRG0

Sudah ditonton sebanyak 9,8 juta kali, cover lagu "LM3ALLEM" milik penyanyi pop Maroko bernama Saad Lamjarred yang dilakukan B.I.G digarap bak video klip sungguhan, nih. Para member bahkan turut menarikan lagu di video yang dirilis pada 8 Juni 2019 itu.

Tak hanya pelafalan mereka yang jadi sorotan, tingkah kocak para member di video cover song tersebut pun gak kalah bikin siapa pun yang menontonnya ikut senyum-senyum sendiri. Kelima member B.I.G juga memperlihatkan ekspresi wajah mereka yang mengundang gelak tawa sesama anggota lainnya.

"LM3ALLEM" merupakan single hits milik Saad yang diganjar penghargaan dari Guinness World Record setelah berhasil mengumpulkan lebih dari 28,5 juta penayangan hanya dalam waktu 3 minggu setelah pertama kali dirilis pada 2 Mei 2015. "LM3ALLEM" juga menjadi lagu kedua bahasa Arab yang mendapatkan penghargaan Guinness World Record setelah setelah "Boshret Kheir" yang dinyanyikan penyanyi Uni Emirat Arab (UEA), Hussain Al Jasmi.

Baca Juga: 9 Kabar Saudara Idol KPop yang Pernikahannya sempat Disorot

5. "Boshret Kheir" - Hussain Al Jassmi

https://www.youtube.com/embed/5hkhJdysY8c

Seperti yang sudah dinyatakan sebelumnya, "Boshret Kheir" adalah lagu Arab pertama yang berhasil mendapatkan penghargaan dari Guinness World Record. Bukan tanpa alasan, kepopuleran lagu ini bahkan sudah terasa sejak perilisannya pada 16 Mei 2014.

Masih sama dengan video-video cover song mereka sebelumnya, B.I.G kembali membuktikan kefasihan mereka dalam menyanyikan setiap kata dalam bahasa Arab di lagu milik Hussain Al Jasmi ini. Mereka juga lagi-lagi menampilkan sejumlah aksi kocak yang dibalut dengan nuansa ceria dan keren dalam video cover song-nya.

6. "Illusion" - B.I.G

https://www.youtube.com/embed/XCV_DTmMVf4

Jika "HELLO HELLO (Arabic Ver.)" tidak masuk diskografi B.I.G secara resmi, maka lain halnya dengan "ILLUSION (Arabic Ver.)". Lagu tersebut menjadi salah satu trek di single album B.I.G dengan tajuk sama yang dirilis pada 4 November 2019.

Di lagu "ILLUSION", B.I.G menggambarkan keinginan mereka untuk bisa memiliki sang pujaan hati, meskipun jika itu hanya ilusi belaka. Di bagian chorus juga tertulis bahwa grup tersebut tidak memerlukan sutra yang indah atau gemerlapnya kehidupan. Sebab ke mana pun mereka pergi rasanya seperti di dalam penjara tanpa sang pujaan hati. 

7. "Corona Song (Arabic ver.)" - B.I.G

https://www.youtube.com/embed/PgcJmchWfSI

"Corona Song" adalah lagu berdurasi 36 detik yang berisi tentang dukungan kepada mereka yang berjuang di masa pandemik ini. B.I.G pun kebagian menyanyikan lagu tersebut dalam bahasa Arab. "Corona Song (Arabic Ver.)" pun menjadi lagu genre KPop pertama yang dinyanyikan dalam lirik full bahasa Arab, lho.

Sejumlah artis lainnya dari agensi yang sama dengan B.I.G ikut menyanyikan versi bahasa lainnya. Mereka adalah girl group 3YE yang merilis versi bahasa Inggris dan Spanyol. Sementara itu tiga solois dari GH Entertainment, yakni Soya, Kang Tae Kang, serta Louis Choi masing-masing merilis versi bahasa Jepang, China, dan Jerman.

Nampaknya bahasa Arab menjadi pilihan yang tepat bagi B.I.G untuk melebarkan kepopuleran mereka di luar Korea Selatan. Terbukti dari beberapa lagu bahasa Arab yang di-cover maupun dirilis secara resmi oleh B.I.G mendapat respon yang positif, bahkan dari para penggemar mereka di Timur Tengah.

Sementara itu, pada 23 November 2021 lalu, grup ini comeback dengan empat personel lewat single album bertajuk Mr. Big : FlashbackSukses selalu, B.I.G!

Baca Juga: 9 Idol KPop Ini Memiliki Julukan 'Pangeran', Ada BamBam hingga Jimin!

Ines Melia Photo Verified Writer Ines Melia

Dengan menulis saya 'bersuara'. Dengan menulis saya merasa bebas.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya