11 Rekomendasi Lagu SM Station untuk Teman Mengemudi

Sembari diterjang macet, mari dengarkan lagu dan bernyanyi

Momen berkendara pada malam hari kadang kala bukan hanya terjadi pada saat-saat tertentu, tetapi menjadi rutinitas bagi sebagian orang. Rasa jemu selama perjalanan pun sering kali tak terhindarkan.

Namun, jangan risau. Mendengarkan lagu kerap dipilih sebagai metode mengusir rasa jemu selama mengemudi. Lagu yang disetel pun beraneka ragam, tergantung preferensi dari pendengar itu sendiri.

Berikut ini rekomendasi lagu dari SM Station yang cocok kamu dengarkan selama momen mengemudi. Yuk, disimak!

1. Dirilis pada tanggal 24 Maret 2016, single "Borders" milik Amber f(x) sangat pas menjadi teman melintasi jalan raya monoton nan lengang pada malam hari

https://www.youtube.com/embed/bNT-zFJKifI

2. Iramanya candu, single "Dancing King" kepunyaan EXO dan Yoo Jae Suk ini tak akan membiarkanmu merasa bosan selama perjalanan berkendara  

https://www.youtube.com/embed/4EiNsoTc9kk

3. Perpaduan vokal mengesankan Ryeowook Super Junior dan Bada S.E.S. dalam lagu "Cosmic" akan membuat perasaan pendengar campur aduk

https://www.youtube.com/embed/BO3ncWCBmWg

4. Berikutnya ada "Inspiration" dari Jonghyun SHINee yang cocok kamu dengarkan sebagai pengiring momen mengemudi pada keheningan malam

https://www.youtube.com/embed/tjOFuasD-UM

5. Alunan syahdu BoA tersuguhkan ciamik dalam lagu "Spring Rain" yang begitu selaras dengan derasnya gemercik hujan dari balik kaca mobil

https://www.youtube.com/embed/gBwlHygTjKY

6. "Dinner" memperoleh sumbangan harmonisasi lembut Suho EXO dan Jang Jae In yang membikin nuansa perjalanan menjadi kian tenteram

https://www.youtube.com/embed/XHj0S8-hwQU

Baca Juga: 10 Rekomendasi Lagu Akustik KPop yang Cocok Diputar saat Belajar

7. Maknanya dalam, "New Heroes" kepunyaan Ten WayV dapat diputar untuk menemani momen mengemudi pada malam gemerlap

https://www.youtube.com/embed/VM-g_bkFdzo

8. Lagu "White Winter" yang dinyanyikan Heechul Super Junior dan Lee Soo Geun cocok disetel saat udara dingin memenuhi kendaraan

https://www.youtube.com/embed/2ttQmpeSk4o

9. Kangta dengan single bertajuk "Cough Syrup" turut menyemarakkan senarai diskografi SM Station yang pas sebagai teman mengemudi pada malam hari

https://www.youtube.com/embed/ptWAKTbmAws

10. Bikin rileks, single "Tomorrow" yang dibawakan Chanyeol EXO bisa didengar untuk membuang penat sekaligus jenuh menghadapi padatnya lalu lintas

https://www.youtube.com/embed/FgEpPwzt89Y

11. Dirilis sebagai pembuka proyek NCTLAB, single "Child" yang memperoleh suara halus Mark NCT dapat mengiringi kesibukan memegang kemudi

https://www.youtube.com/embed/VbIf3z2SqHg

Musisi SM Entertainment di atas sungguh piawai membawakan lagu sehingga para penggemar turut terkesima kala mendengarkannya. Akhir kata, semoga perjalananmu menyenangkan dengan rekomendasi lagu yang telah dibagikan.

Baca Juga: 9 Artis Korea SM Entertainment dengan Proyek Acara Terbanyak

Matthew Suharsono Photo Verified Writer Matthew Suharsono

We're lost in the rain, so let's run away.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya