10 Video Idol KPop Sukses Bawakan Relay Dance Lagu Legend Boy Group SM

Diisi THE BOYZ hingga PURPLE KISS!     

Relay dance again merupakan salah satu proyek kepunyaan Mnet Digital Studio. Serupa dengan video relay dance biasanya, para idola Korea Selatan akan dengan membentuk satu barisan vertikal ke belakang lalu membawakan koreo secara bergantian ketika lagu diputar.

Ihwal yang membedakan adalah grup musik maupun solois serta dancer dalam video relay dance again tidak menggunakan lagu mereka sendiri, melainkan single populer dari generasi KPop sebelumnya. 

Daripada dilanda penasaran, IDN Times Korea akan membagikan kompilasi video relay dance again pada kanal YouTube M2 yang menggunakan lagu boy group SM Entertainment. Kepoin sampai akhir, ya!

1. Pada urutan pertama ada video dari ONEUS yang membawakan koreografi lagu KPop fenomenal 90-an milik H.O.T., "Candy". Ampuh jadi mood booster!

https://www.youtube.com/embed/OwG8GgWvZvc

2. Siapa coba KPopers yang tak tahu "Growl"? Lagu hits EXO yang tak lekang oleh zaman ini juga diputar dalam video #RelayDanceAgain versi ATEEZ

https://www.youtube.com/embed/Vqe5o0WDd4s

3. Boy group TOO yang telah mengubah nama mereka menjadi TO1 ini menyuguhkan tarian mereka dengan lagu "Rising Sun" kepunyaan TVXQ!      

https://www.youtube.com/embed/Ed6d6Y9CPKE

4. Bikin kecanduan, member THE BOYZ tampil mengagumkan dengan tarian ikonik "Sorry, Sorry" milik Super Junior pada tanggal 7 November 2020     

https://www.youtube.com/embed/wZw03nmwBbQ

5. Selanjutnya ada CIX dengan video relay dance single debut legendaris kepunyaan SHINee, "Noona Neomu Yeppeo" alias "Replay"      

https://www.youtube.com/embed/trmUDP_8T3E

Baca Juga: 9 Idol SM Entertainment dengan Jumlah Proyek Film dan Drama Terbanyak

6. Masih menggunakan alunan lagu SHINee, kali ini ada VERIVERY yang membawakan tarian "View". Bangkitkan semangat musim panas!      

https://www.youtube.com/embed/4uhhQKA4RqU

7. Keren abis, PURPLE KISS tak ketinggalan pula menyemarakkan senarai ini dengan menarikan koreografi lagu "Overdose" kepunyaan EXO-K    

https://www.youtube.com/embed/6w2TleDmUPA

8. TO1 kembali melangsungkan koreografi video #RelayDanceAgain kali ini dengan lagu EXO, "CALL ME BABY" pada tanggal 12 Juni 2021    

https://www.youtube.com/embed/2ZUAj-1srxE

9. Satu-satunya girl group pada daftar ini yaitu PURPLE KISS kembali memamerkan tarian mereka dengan lagu terlarang SHINee, "Ring Ding Dong"

https://www.youtube.com/embed/JyTgd4vRMI0

10. Termasuk "LOVE ME RIGHT" milik EXO, total ada tiga video relay dance again bawaan TO1 yang menggunakan lagu boy group SM Entertainment     

https://www.youtube.com/embed/KJbV2JB8sb4

Setelah menonton 10 video di atas, grup mana yang paling berkesan tariannya bagimu? Jangan lupa cek relay dance again dengan lagu legendaris lain di kanal YouTube M2, ya! 

Baca Juga: 10 Video KPop Paling Laris Ditonton di YouTube Mnet Sepanjang 2021

Matthew Suharsono Photo Verified Writer Matthew Suharsono

We're lost in the rain, so let's run away.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya