9 Lagu Girl Group KPop Versi Remix yang Ikonik, Gak Kalah Asyik!

Melodinya semakin enak didengar #WaktunyaKorea #IDNTimesHype

Versi remix dari lagu KPop kerap mencuri menjadi andalan untuk didengarkan oleh penggemar yang telah bosan dengan versi aslinya. Sebab, beberapa perubahan yang dilakukan justru menambah kesan catchy pada berbagai lagu. 

Cukup banyak lagu girl group KPop yang telah dibuat dalam versi remix. Bahkan, lagu-lagu tersebut dianggap easy listening dan jadi favorit banyak orang. Yuk, simak!

1. Banyak perubahan dalam "DDU-DU DDU-DU" milik BLACKPINK ini, terutama pada bagian chorus yang sangat berbeda dari versi aslinya

https://www.youtube.com/embed/u3Y0U1VuJeM

2. ITZY pernah menampilkan "Not Shy" yang telah diubah hingga memiliki nuansa hip hop yang kuat. Penggemar menyukai versi baru ini, lho!

https://www.youtube.com/embed/8IUNK3iMcdk

3. Lewat program KBS Song Festival, TWICE menampilkan "Signal" yang terdengar beda dari aslinya. Tetap asyik didengar!

https://www.youtube.com/embed/8zloCYR3IZ0

4. Bagian intro dibuat jadi lebih catchy, "HIP" milik MAMAMOO ini bikin penggemar terkesan saat mendengarkannya secara langsung

https://www.youtube.com/embed/MovSoqLBdHY

5. Dari awal hingga akhir, instrumental "Latata" versi remix dari (G)I-DLE ini dibuat berbeda. Easy listening banget!

https://www.youtube.com/embed/D16co1SEk_U

Baca Juga: Punya Banyak Fangirl, 10 Idol Cewek Ini Jadi Girl Crush Sejuta Umat!

6. Tak kalah berkesan, "Black Dress" versi remix dari CLC ini juga mencuri perhatian. Mereka juga menambahkan bagian untuk dance break, lho

https://www.youtube.com/embed/ZA5zeJETxmw

7. MOMOLAND pernah menampilkan "Bomb Bomb" versi remix yang populer di program musik. Banyak yang berharap versi ini rilis secara resmi, lho!

https://www.youtube.com/embed/CscsAImPhWE

8. "Close To Me" merupakan versi remix dari Ellie Goulding dan Red Velvet. Beberapa bagian diubah jadi bahasa Korea, lho!

https://www.youtube.com/embed/bv9Pka9NR-E

9. Menyertakan bagian untuk dance break, "Hot Issue" versi remix dari 4MINUTE ini tak membosankan untuk didengar berulang kali

https://www.youtube.com/embed/_DMk5k0BbtA

Lagu versi remix di atas juga tak mengecewakan, bahkan menimbulkan kesan candu yang membuat banyak orang ingin terus mendengarkannya. Kamu sendiri lebih suka versi remix atau aslinya, nih?

Baca Juga: 5 Lagu KPop Hits yang Ternyata Hasil Remake Lagu Lain, Bukan Plagiat

Fina Efendi Photo Verified Writer Fina Efendi

WINNER. DAY6.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya