8 Idol KPop Ini Kirim Submission untuk Grammy 2024, Kejar Prestasi!

Gak sedikit publik yang menantikan kemenangan mereka

Event penghargaan musik tahunan tertinggi di dunia, Grammy Awards 2024, sudah semakin dekat. Recording Academy selaku penyelenggara kegiatan ini mengumumkan bahwa periode pengiriman telah ditutup pada 31 Agustus lalu. Dengan begitu, maka semua perusahaan media dari seluruh dunia sudah tidak bisa mengajukan submission lagi setelah tanggal tersebut. 

The Bulletin, sebuah media online independen yang terkenal dengan review album, kritik budaya, dan esai terkait industri hiburan telah merilis daftar resmi nama- nama artis yang telah mengirim submission untuk Grammy 2024. Dari ratusan nama yang sudah resmi mendaftar, terdapat delapan idol KPop yang juga tercantum di dalamnya. Siapa saja mereka? Simak penjelasannya berikut ini. 

1. Tujuh anggota BTS

8 Idol KPop Ini Kirim Submission untuk Grammy 2024, Kejar Prestasi!BTS (instagram.com/bts.bighitofficial/)

Dalam GRAMMY Awards 2023, BTS berhasil masuk di tiga nominasi sebagai grup. Nah, untuk tahun 2024, sepertinya akan sedikit berbeda. Karena BTS sedang hiatus dari aktivitas grup, perusahaan yang menaungi BTS, HYBE Labels, mendaftarkan karya solo ketujuh anggota BTS dengan kategori yang berbeda, yaitu:

  1. Agust D (SUGA)
    • D-Day: Best Rap Album
    • "Haegeum": Best Rap Performance, Best Music Video
  2. J-Hope
    • "On The Street": Best Pop/Duo Performance, Best Music Video
  3. Jimin
    • FACE: Best Pop Vocal Album
    • "Like Crazy": Rookie of the Year, Song of the Year, Best Pop Solo Performance, Best Music Video
    • "Angel, Pt. 1”: Best Pop Duo/Group Performance
  4. Jin
    • "The Astronaut": Best Pop Solo Performance, Best Music Video 
  5. RM
    • Indigo: Best Pop Vocal Album
    • "Wild Flower": Best Pop/Duo Performance, Best Music Video
  6. Jungkook
    • “Seven”: Rookie of the Year, Song of the Year, Best Pop Duo/Group Performance, Best Music Video
  7. V
    • Layover: Best Pop Vocal Album
    • "Slow Dancing": Best Pop Solo Performance, Best Music Video

2. TWICE

8 Idol KPop Ini Kirim Submission untuk Grammy 2024, Kejar Prestasi!TWICE (facebook.com/JYPETWICE)

TWICE juga semakin menguatkan posisi mereka dalam industri musik internasional. Girl group di bawah naungan JYP Entertainment yang debut pada tahun 2015 ini baru saja comeback di bulan Maret lalu dengan merilis mini album bertajuk Ready to Be. Untuk penghargaan GRAMMY Awards 2024, TWICE mengirimkan dua submission, yaitu:

  1. Ready to Be: Album of The Year, Best Pop Vocal Album
  2. "Set Me Free": Record of the Year, Song of the Year, Best Pop Duo/Group Performance, Music Video

3. FIFTY FIFTY

8 Idol KPop Ini Kirim Submission untuk Grammy 2024, Kejar Prestasi!FIFTY FIFTY (instagram.com/we_fiftyfifty)

Girl group yang viral di media sosial berkat lagu "Cupid" ini juga tidak melewatkan kesempatan untuk mendaftarkan karya- karya mereka agar bisa masuk nominasi pada ajang GRAMMY Awards 2024. Meskipun baru berumur hampir 1 tahun di industri musik Korea, kemampuan mereka tidak bisa dianggap sebelah mata. Berikut adalah daftar submission yang telah dikirimkan oleh FIFTY FIFTY: 

  1. Best New Artist
  2. “Cupid (Twin Version)”: Rookie of the Year, Song of the Year, Best Pop Duo/Group Perfomance, Best Music video
  3. “Barbie Dreams”: Best Pop Duo/Group Performance

Baca Juga: Pengalaman Menarik Jimin BTS di Masa Sekolah, Lagi Ulang Tahun ke-28!

4. TOMORROW X TOGETHER (TXT)

8 Idol KPop Ini Kirim Submission untuk Grammy 2024, Kejar Prestasi!Tomorrow X Together (instagram.com/txt_bighit/)

Banyak penggemar yang juga mengharapkan agar TXT bisa mengikuti jejak senior mereka, yaitu BTS. Dengan talenta dan kesuksesan yang dimiliki, maka sangat masuk akal jika mereka pun ikut mengirimkan submission pada ajang penghargaan musik tertinggi di dunia, GRAMMY Awards 2024. Berikut adalah daftar resmi submission yang telah mereka kirimkan:

  1. "Back For More”: Best Pop Duo/Group Performance
  2. “Sugar Rush Ride": Best Music Video
  3. "Our Lost Summer": Best Music Film

5. Stray Kids

8 Idol KPop Ini Kirim Submission untuk Grammy 2024, Kejar Prestasi!Stray Kids (facebook.com/JYPEStrayKids)

Stray Kids adalah boy group yang dibentuk oleh JYP Entertainment melalui sebuah program kompetisi bernama Stray Kids di tahun 2017. Selang 1 tahun kemudian, mereka debut sebagai grup.

Awalnya mereka beranggotakan sembilan orang, tapi pada tahun 2019, Stray Kids menjadi hanya delapan orang. Pada tahun ini, mereka juga mendaftarkan beberapa karya untuk bisa masuk dalam nominasi di GRAMMY Awards 2024, yaitu: 

  1. Best New Artist
  2. 5-Star: AOTY, Best Pop Vocal Album
  3. “S-Class”: Rookie of the Year, Song of the Year, Best Pop Duo/Group Performance, Best Music Video

6. NCT Dream

8 Idol KPop Ini Kirim Submission untuk Grammy 2024, Kejar Prestasi!NCT Dream (instagram.com/nct_dream)

NCT Dream merupakan salah satu sub-unit dari NCT. Grup ini berada di bawah naungan SM Entertainment dan debut pada tahun 2016 dengan lagu "Chewing Gum".

Pada tahun ini, NCT Dream comeback dengan album ketiga mereka yang bertajuk ISTJ. Salah satu lagu dalam album tersebut didaftarkan untuk bisa mendapatkan nominasi di GRAMMY Awards 2024, dengan kategori sebagai berikut:

  1. "Broken Melodies": Best Pop Duo/Group Performance 

7. SEVENTEEN

8 Idol KPop Ini Kirim Submission untuk Grammy 2024, Kejar Prestasi!SEVENTEEN (instagram.com/saythename_17)

SEVENTEEN dibentuk oleh Pledis Entertainment, yang saat ini juga menjadi bagian dari HYBE Label. Diketuai oleh S.Coups, boy group ini melakukan debut di tahun 2015 dengan album Love & Letter. Untuk GRAMMY Awards 2024, SEVENTEEN mendaftarkan pada satu kategori nominasi, yaitu Best New Artist. 

8. aespa

8 Idol KPop Ini Kirim Submission untuk Grammy 2024, Kejar Prestasi!Aespa (instagram.com/aespa_official)

Satu lagi grup dari SM Entertainment yang ikut mengirimkan submission pada ajang penghargaan GRAMMY Awards 2024, yaitu aespa. Girl group yang terdiri dari empat orang anggota ini melakukan debut di tahun 2020 dengan lagu berjudul "Black Mamba".

Mengusung tema futuristik, kehadiran aespa dalam industri KPop memberikan warna baru yang khas, sehingga patut untuk diperhitungkan di kancah internasional. Untuk GRAMMY, Aespa mendaftar pada kategori Best New Artist.

Untuk bisa mendaftarkan nominasi di Grammy Awards 2024, persyaratan yang harus dipenuhi adalah semua karya (recording) harus dirilis secara komersial dalam kurun waktu antara 1 Oktober 2022 sampai 15 September 2023 di Amerika Serikat. Nampaknya kedelapan idol KPop di atas sudah memenuhi persyaratan awal, nih. Wah, jadi makin tidak sabar menunggu pengumuman nominasi resmi Grammy Awards 2024, ya!

Baca Juga: 4 Fakta Tracklist GOLDEN Jungkook BTS, Melibatkan Shawn Mendes!

Shera Suprapto Photo Verified Writer Shera Suprapto

Sharing useful, attractive and entertaining informations to you

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya