Penjelasan YG soal Rumor Ahyeon Gagal Debut dengan BABYMONSTER

Rumor hengkangnya Ahyeon sempat membuat penggemar resah

Belakangan ini, rumor Ahyeon yang disebut hengkang dari YG Entertainment sampai gagal debut dengan BABYMONSTER memang sempat menjadi perbincangan netizen. Hal ini karena dia beberapa kali tampak absen dari konten dan aktivitas grup tersebut.

Seolah gerah dengan rumor yang menjurus kepada salah satu artisnya tersebut, baru-baru ini agensi yang menaungi BLACKPINK dan TREASURE itu pun akhirnya buka suara. Berikut penjelasan YG Entertainment soal rumor Ahyeon gagal debut dengan BABYMONSTER.

1. BABYMONSTER akan debut November

Penjelasan YG soal Rumor Ahyeon Gagal Debut dengan BABYMONSTERpengumuman debut BABYMONSTER (dok. YG Entertainment)

Baru-baru ini YG Entertainment mengonfirmasi BABYMONSTER akan debut pada November mendatang lewat perilisan poster bertuliskan 'Coming Soon'. Kabar ini cukup membuat para penggemar lega setelah debut mereka sempat ditunda karena masalah internal.

Dalam kabar terbaru, YG Entertainment menyebutkan bahwa penundaan tidak bisa dihindari karena perusahaan ingin memilih lagu yang sempurna untuk debut mereka. Namun, saat ini semua persiapan menjelang debut BABYMONSTER itu disebut sudah matang.

Bahkan para anggota BABYMONSTER sekarang mulai berlatih koreografi untuk lagu utama sekaligus hit debut mereka. Selain itu, Pharita cs juga bersiap untuk syuting video klip pada akhir Oktober ini lewat pernyataan yang dirilis YG Entertainment.

"Semua persiapan sudah selesai sekarang. Kami akan terus bekerja dengan kecepatan penuh agar BABYMONSTER dapat debut pada November. Tolong beri mereka perhatian," papar YG Entertainment dilansir Koreaboo pada Kamis (12/10/2023).

Baca Juga: 5 Fakta BABY MONSTER yang Kita Tahu, Girl Group Baru YG Entertainment

2. Pertanyakan jumlah member BABYMONSTER

Penjelasan YG soal Rumor Ahyeon Gagal Debut dengan BABYMONSTERpotret enam anggota BABYMONSTER yang hadir di konser final BLACKPINK “BORN PINK” Seoul pada September (dok. theqoo)

Namun pernyataan resmi YG Entertainment tidak merinci berapa anggota yang akan debut. BABYMONSTER awalnya ditetapkan untuk debut sebagai girl group beranggotakan tujuh orang dalam konten realitas “Last Evaluation” yang dirilis di YouTube sejak Maret lalu.

Namun, baru-baru ini, rumor Ahyeon dikeluarkan dari line-up debut mulai beredar, sehingga menimbulkan kekhawatiran di kalangan penggemar. Apalagi pada konser final BLACKPINK “BORN PINK” Seoul pada September, hanya enam anggota BABYMONSTER yang terlihat di antara penonton, tidak termasuk Ahyeon, yang semakin memicu spekulasi kepergiannya.

Hal inilah yang kemudian yang membuat penggemar akhirnya mendesak YG Entertainment untuk kembali mengonfirmasi jumlah anggota dari BABYMONSTER. Apalagi belakangan ini, Ahyeon dirumorkan hengkang dari YG Entertainment dan gagal debut dengan grup ini.

3. Penjelasan YG soal rumor Ahyeon gagal debut

Penjelasan YG soal Rumor Ahyeon Gagal Debut dengan BABYMONSTERpotret BABYMONSTER (dok. YG Entertainment)

Seolah 'gerah' dengan rumor yang terus beredar di media sosial tentang Ahyeon yang gagal debut serta hengkang dari perusahaan, YG Entertainment akhirnya buka suara baru-baru ini kepada salah satu media untuk menjawab pertanyaan banyak penggemar, nih.

Dilansir Naver, seorang perwakilan dari YG Entertainment mengatakan kepada JTBC bahwa Ahyeon “juga sedang mempersiapkan debutnya" sekarang. Namun, mereka tidak menyebut secara jelas dia tengah mempersipkan debutnya untuk BABYMONSTER atau bukan.

Bahkan penggemar mulai berspekulasi bahwa bisa saja Ahyeon tengah dipersiapkan untuk debut sebagai anggota girl group lain ataupun proyek Jepang, seperti yang disebutkan oleh Yang Hyun Suk dalam konten realitas “Last Evaluation” pada Maret lalu.

4. Bagaimana bila Ahyeon gagal debut?

Penjelasan YG soal Rumor Ahyeon Gagal Debut dengan BABYMONSTERpotret Ahyeon (dok. YG Entertainment)

Ahyeon sendiri merupakan salah satu peserta yang paling menonjol dalam konten realitas “Last Evaluation” berkat kemampuan vokal dan penampilannya yang luar biasa. Bahkan dia telah mendapat basis penggemar domestik dan internasional yang besar sebelum debut.

Bila Ahyeon meninggalkan BABYMONSTER, maka hal ini akan menjadi kekecewaan besar bagi para penggemar yang telah menantikan debut tujuh anggota selama hampir setengah tahun. Meski YG Entertainment memiliki banyak waktu untuk menjelaskan kondisi tersebut, tetapi perusahaan kemungkinan juga akan dibanjiri kritik.

Tetapi tentunya, banyak penggemar yang berharap bahwa Ahyeon sedang mempersiapkan debutnya bersama BABYMONSTER. Mari kita tunggu saja ya, yeorobun!

Baca Juga: [QUIZ] Seberapa Ngefans Kamu dengan BABYMONSTER, Buktikan Lewat Jawabanmu di Kuis Ini

Anis Photo Verified Writer Anis

من صبر ظفر

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya