- "Beat It Up" (title track) - 03:20
- "Rush" - 03:15
- "Cold Coffee" - 03:23
- "Butterflies" - 03:29
- "Tempo (0 to 100)" - 02:50
- "TRICKY" - 02:56
Tracklist Album Beat It Up dari NCT Dream, Ada Lagu Unit!

NCT Dream kini tengah bersiap untuk comeback dengan mini album baru. Mini album berjudul Beat It Up tersebut akan dirilis pada 17 November 2025. Menjelang comeback, satu per satu konten pendukung pun diluncurkan.
Nah, pada Kamis (6/11/2025), boy group tersebut merilis tracklist Beat It Up sekaligus imbauan agar para penggemar melakukan pre-save di berbagai platform streaming. Yuk, intip daftar lagu yang akan masuk ke mini album baru ini!
1. Tracklist mini album Beat It Up dari NCT Dream

Mulai Kamis (8/11/2025), para penggemar sudah bisa melakukan pre-save mini album Beat It Up di berbagai platform streaming musik. Contohnya Apple Music, Spotify, hingga YouTube Music. Terungkap bahwa karya terbaru NCT Dream tersebut akan terdiri dari enam lagu, berikut ini daftar dan durasinya:
2. Akan ada lagu unit baru dari NCT Dream

Salah satu hal menarik dari comeback kali ini yang menuai perhatian para penggemar adalah adanya dua lagu unit. Uniknya lagi, kedua lagu tersebut mengusung konsep yang berbeda 180 derajat, lho.
Lagu unit pertama adalah "Butterflies" yang dinyanyikan oleh tiga member, yaitu Renjun, Haechan, dan Chenle. Kabarnya, "Butterflies" adalah lagu akustik yang mengombinasikan suara gitar dan vokal emosional. Dilansir Newsen, liriknya menggambarkan pengakuan cinta yang tulus saat pertama kali bertemu.
Sementara itu, lagu kedua adalah "Tempo (0 to 100)". Lagu unit dari Mark, Jeno, Jaemin, dan Jisung ini mengusung genre hip-hop dengan nuansa tahun 90-an. Rap battle yang ada di dalam track ini membuat NCTzen semakin penasaran.
3. Beat It Up dirilis di tengah konser The Dream Show 4

Mini album keenam ini dirilis di tengah kesibukan konser The Dream Show 4. Berdasarkan jadwal yang telah diumumkan, tur dunia yang dimulai sejak Mei 2025 tersebut masih akan berlangsung hingga Januari 2026. Para penggemar pun berharap Mark cs bisa menampilkan lagu barunya di konser yang akan datang.
Sementara itu, Beat It Up akan dirilis pada Senin, 17 November 2025 pukul 18.00 KST atau 16.00 WIB. Ini akan jadi comeback kedua NCT Dream di tahun 2025 ini setelah merilis Go Back to The Future pada Juli lalu. Apakah kamu sudah gak sabar menantikan karya mereka?


















