- "Rockstar (DK solo)"
- "Blue"
- "Guilty Pleasure"
- "Silence"
- "Dream Serenade (Seungkwan solo)"
- "Prelude of Love"
Tracklist Album Serenade dari DK dan Seungkwan, Unit Baru SEVENTEEN

- Pledis mengungkap tracklist mini album perdana DK dan Seungkwan SEVENTEEN, Serenade, termasuk lagu solo "Rockstar" dan "Dream Serenade".
- Mini album Serenade menyuguhkan "Blue" sebagai title track yang menangkap momen emosi antara dua insan.
- Judul mini album, Serenade, berarti "lagu cinta yang dinyanyikan di malam hari", dengan harapan dapat menangkap berbagai momen dalam hubungan romansa.
Tinggal hitungan hari, DK dan Seungkwan bakal debut sebagai unit baru SEVENTEEN, DxS. Keduanya akan merilis mini album perdana, Soyagok atau yang dalam bahasa Inggris Serenade pada 12 Januari 2026.
Pada Desember 2025, Pledis telah meluncurkan 1st Mini Album Serenade Trailer: An Ordinary Love yang langsung mencuri perhatian penggemar. Berikut tracklist album Serenade dari DK dan Seungkwan SEVENTEEN.
1. Tracklist album Serenade dari DK dan Seungkwan SEVENTEEN

Pada Senin (5/1/2026) waktu setempat, Pledis telah mengungkap tracklist mini album perdana DK dan Seungkwan SEVENTEEN, Serenade. Berikut ini daftar lagunya:
2. DK dan Seungkwan SEVENTEEN suguhkan lagu solo di album Serenade

Mini album Serenade menyuguhkan "Blue" sebagai title track. Dilansir Newsen, Pledis menjelaskan lagu tersebut menangkap momen saat kedalaman dan kecepatan emosi antara dua insan perlahan-lahan memudar, sehingga akan menghadirkan nuansa melankolis yang mendalam untuk pendengar, nih.
DK dan Seungkwan juga masing-masing akan mempersembahkan lagu solo di mini album Serenade. Tak hanya memamerkan vokalnya yang kuat, DK pun berpartisipasi dalam proses produsi lagu solonya, "Rockstar." Sementara Seungkwan akan memikat pendengar lewat lagu ciptaannya berjudul "Dream Serenade."
3. Fakta menarik album Serenade dari DK dan Seungkwan SEVENTEEN

Judul mini album, Serenade, berarti "lagu cinta yang dinyanyikan di malam hari." DK dan Seungkwan akan memakai penceritaan emosional mereka sendiri untuk menggambarkan setiap proses pertemuan dan perpisahan untuk album yang akan sarat dengan nuansa musim dingin ini.
Mini album Serenade diharapkan dapat menangkap berbagai momen dalam hubungan romansa yang sering kali dilalui oleh para muda-mudi. Mulai dari rasa bosan dan ketidakcocokan hingga akhirnya menapaki awal baru yang akan turut membangkitkan emosi pendengar.
DK dan Seungkwan telah dikenal karena kemampuan vokal mereka yang luar biasa melalui album-album SEVENTEEN, lagu solo hingga soundtrack drama Korea. Harmoni mereka, yang menggabungkan teknik vokal yang halus dan ekspresif, diharapkan akan menggembrak industri KPop.



















