Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
thinkaboutnow.com

Pernah dengar istilah "Kerja keras banting tulang" sekarang itu sudah tidak berlaku, apalagi untuk generasi Millennials yang sudah melek dengan teknologi ini. Kerja keras mungkin berlaku pada berapa puluh tahun silam, namun sekarang kamu sudah tidak perlu capek-capek "kerja keras banting tulang" untuk dapat promosi jabatan atau kenaikan gaji ataupun sekedar mendapatkan penghargaan dari tempat kamu bekerja.

Sekarang sudah zamannya kerja cerdas, bekerja pakai otak dan memanfaatkan segala fasilitas yang sudah sangat memadai dalam dunia kerja. Kamu mau tahu apa saja tanda kalau seseorang termasuk golongan pekerja cerdas? Simak artikel berikut.

1. Memanfaatkan gadget untuk menunjang kinerja yang baik.

Kaboompics/Karolina via pexels.com

Rata-rata Millennials sudah tidak asing lagi dengan gadget, semua sudah melek dengan teknologi. Bagi kamu yang bekerja cerdas, gadget bukan semata-mata untuk bersosial media dan bermain game online saja.

Kamu memanfaatkan fasilitas ini sebagai wadah untuk mencari informasi, menambah wawasan, mengasah skill dan hal-hal yang lebih berguna lainnya.

2. Mampu melihat kesempatan dan peluang.

pexels.com/Tranmautritam

Setiap ada kesempatan dan peluang untuk belajar lebih banyak, kamu akan memanfaatkan hal tersebut. Kamu tidak menyerah begitu saja dan tetap gigih dengah segala usaha dan rintangan yang datang, karena buat kamu sukses itu tidak bisa di dapat dengan cara instan.

Semua ada prosesnya kamu perlu mengambil setiap kesempatan yang ada guna menggapai kesuksesan tersebut.

3. Bergaul dan dekat dengan orang-orang yang produktif.

huffingtonpost.com

Berada disekeliling orang-orang yang produktif akan membawa banyak nilai positif untuk kamu. Selain bertambahnya pengalaman kamu juga bisa belajar banyak dari mereka. Kamu jadi lebih positif dan makin berkembang.

4. Punya strategi dan target untuk mencapai sebuah tujuan.

pixabay.com

Bagi kamu kerja itu bukan sembarangan kerja, kamu mempunyai tujuan yang harus di capai, alih-alih mendengarkan omongan orang-orang disekitar yang merendahkan atau dengan sengaja ingin menjatuhkan kamu dan bakal membawa kamu pada pemikiran negatif. Kamu malah membuat hal itu sebagai motivasi untuk terus lagi belajar dan berkembang guna mencapai target yang sudah kamu tentukan.

Karena memang pada dasarnya generasi Millennial ini adalah tipe-tipe generasi yang suka akan tantangan dan belajar hal-hal baru, itu sebabnya mereka akan lebih memilih melakukan hal yang memicu rasa penasaran mereka, misalnya dalam dunia kerja, mereka akan menargetkan sesuatu yang harus mereka capai dalam tenggat waktu yang sudah di tentukan.

5. Berpikir sebelum bertindak.

pexels.com/ Tirachard Kumtanom

Kamu bukan orang yang gegabah dalam mengambil keputusan, semua harus di perhitungkan dan dipikirkan dengan baik agar tidak menyesal dikemudian hari. Kamu termasuk orang yang teliti dalam hal mengambil keputusan, karena buat kamu mengambil keputusan dengan gegabah nantinya juga hanya akan merugikan diri sendiri.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team