5 Cara Sopan Menegur Kesalahan Rekan Kerja Tanpa Bikin Dia Tersinggung

Supaya hubungan kerjamu dan dia tetap terjaga baik

Tidak ada manusia yang sempurna di dunia ini, sebab semua orang pasti pernah melakukan kesalahan bahkan di dalam dunia kerja sekalipun. Jadi wajar bila kamu atau mungkin rekan kerjamu melakukan suatu kesalahan pada saat bekerja, maka dari itu ketika ingin menegurnya pun juga harus sopan dan gak boleh sembarangan.

Berikut ini adalah lima cara sopan yang bisa kamu gunakan saat ingin menegur kesalahan rekan kerja tanpa membuatnya tersinggung, simak ya!

1. Tegur dia di tempat yang tidak ada orang lain

5 Cara Sopan Menegur Kesalahan Rekan Kerja Tanpa Bikin Dia TersinggungPexels.com/August De Richelieu

Cara sopan pertama yang gak bakal bikin dia tersinggung ialah pastikan kamu menegurnya di tempat sepi dan cuma ada kamu dan dia di sana. Jangan malah menegur kesalahannya di depan umum, ini sebagai bentuk kamu menghargainya sebagai rekan kerja. 

2. Menasihatinya tanpa ada maksud merendahkan

5 Cara Sopan Menegur Kesalahan Rekan Kerja Tanpa Bikin Dia TersinggungPexels.com/Pressmaster

Pastikan ketika kamu ingin menegur kesalahannya tidak ada maksud merendahkan dari teguranmu itu. Pilih kata-kata yang tepat dan sepan, dan jangan menuding kesalahannya sembarangan. Karena jangan sampai maksud baikmu malah membuatnya sakit hati.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Kerja Sama dengan Rekan Kerja Perfeksionis

dm-player

3. Menyelipkan kata-kata penyemangat di dalam nasihatmu

5 Cara Sopan Menegur Kesalahan Rekan Kerja Tanpa Bikin Dia TersinggungPexels.com/Fauxels

Cara sopan lainnya dalam menegur rekan kerja tanpa bikin dia tersinggung adalah dengan menyelipkan kata-kata penyemangat di dalam nasehatmu setelah menegurnya. Manfaatnya adalah supaya dia tidak down dan jadi semangat untuk memperbaiki kesalahannya. 

4. Minta izin terlebih dahulu jika bidang pekerjaannya berbeda denganmu

5 Cara Sopan Menegur Kesalahan Rekan Kerja Tanpa Bikin Dia TersinggungPexels.com/Nappy

Keempat, jika rekan kerja yang kamu ingin tegur ini tidak dalam satu tim atau bidang pekerjaan yang sama denganmu maka minta izin terlebih dahulu sebelum menegurnya. Karena kalau tidak satu bidang pekerjaan tentu kesalahannya bukan urusanmu, kan. Maka dari itu perlu meminta izinnya sebelum menegur demi kesopanan.

5. Hindari teguran yang bersifat kasar

5 Cara Sopan Menegur Kesalahan Rekan Kerja Tanpa Bikin Dia TersinggungPexels.com/Cottonbro

Kelima, kalau kamu mau menegur rekan kerja dengan cara sopan maka harus menghindari attitude kasar. Entah itu dalam berkata-kata, atau dalam sikap sekalipun. Kalau pakai attitude kasar yang ada nanti dia malah sakit hati padamu, jadi gunakanlah cara ini untuk menjaga hubungan kerjamu dengannya.

Meski dalam dunia kerja bekerjanya secara individu, namun gak ada salahnya untuk saling menegur ketika berbuat salah. Namun jangan sembarangan melainkan gunakanlah cara sopan seperti di atas, ya!

Baca Juga: Anti Mager, 5 Mood Booster yang Bisa Kembalikan Semangatmu Bekerja

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya