TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Berprestasi dalam Karier agar Cepat Dapatkan Promosi

Buat target agar kamu gak terjebak di zona nyaman 

ilustrasi berkenalan dengan rekan kerja (pexels.com/George Milton)

Dalam berkarier tentu ada waktunya kamu mengharapkan promosi jabatan yang lebih tinggi. Selain menginginkan tantangan yang lebih, rasanya mungkin akan bosan jika terus di posisi yang itu-itu saja.

Semakin besarnya tanggung jawab untuk keluarga menjadi salah satu motivasi kenapa kamu juga menginginkan promosi itu ada. Sadari bahwa itu merupakan hal yang normal dan wajib kamu raih. Tak lagi jadi mimpi belaka wujudkan promosi dengan melakukan lima tips berikut ini.

1. Selalu buat rancangan kerjamu per hari 

Ilustrasi burnout (unsplash.com/Luis Villasmil)

Planning dalam kerja sudah seperti hal yang wajib adanya. Buat harimu lebih efektif dengan planning agar semua target terselesaikan dengan waktu yang lebih cepat. Ketahui bahwa planning dalam kerja memang krusial.

Tanpa planning, kamu bisa saja blank dan melupakan pekerjaan mana yang harus diselesaikan lebih dulu. Buktikan bahwa kamu memang profesional dengan mampu mengerjakan semua pekerjaan tanpa tertinggal dalam satu hari.

Baca Juga: 5 Tips Meningkatkan Jenjang Karier dengan Jitu, Rugi kalau Gak Tahu!

2. Tunjukkan bahwa kamu mampu menyelesaikan segalanya 

Ilustrasi wanita karier (unsplash.com/@wocintechchat)

Selesaikan apa pun pekerjaan yang diberikan kepadamu dengan baik. Saat tambahan tugas diberikan, taklukan semua itu dan tunjukkan bahwa kamu memang pegawai berkualitas. Dengan begitu atasan akan memiliki kepercayaan lebih terhadapmu dalam mendelegasikan pekerjaan.

Cara tersebut sama seperti meyakinkannya lewat apa yang kamu kerjakan, bukan tidak mungkin dia akan memberikanmu naik jabatan. Karena dirasa kamu mampu menerjang semua tanggung jawab yang dipercayakan.

3. Jangan ragu memberikan masukan kepada atasan jika diperlukan 

Ilustrasi perempuan bekerja (unsplash.com/@dessidre)

Hindari mengerdilkan diri dan merasa bahwa kamu tidak mampu. Tingkatkan kepedulianmu terhadap pekerjaan dan kantormu. Dengan begitu kamu akan memahami esensi dari setiap tugas yang diberikan dan menyambungkannya menjadi sebuah pola. Ketika ada yang tidak sesuai ataupun berisiko, kamu akan dengan cepat membacanya.

Mengetahui seperti itu, jangan ragu ketika ada hal yang kiranya akan menjadi sebuah masalah. Beranikan diri untuk memberikan saran dan membagikan perspektifmu kepada atasan. Mereka akan merasa terbantu dan bangga memiliki pegawai yang peka terhadap pekerjaannya. Hal yang seharusnya kamu ingat adalah bahwa atasan tak selamanya mengambil keputusan yang tepat.

4. Jauhkan rasa malu dan buktikan kamu mampu memimpin 

Ilustrasi menyerah (unsplash.com/Priscilla Du Preez)

Saat ada project tambahan di kantor, jangan ragu untuk mengambil role sebagai leader. Latih kemampuanmu dalam mengoordinasikan sesuatu agar kamu pun terbiasa melakukannya.

Jauhkan rasa malu atau ketakutan agar kamu berbeda dari pegawai yang lain. Dengan begitu menunjukkan bahwa kamu memiliki kelebihan di luar kemampuan yang kamu tunjukkan. Berikan bukti kepada atasan bahwa kamu memang layak untuk memimpin sebuah tim.

Baca Juga: Jenjang Karier Semakin Melejit Kalau Kamu Perhatikan 5 Hal Ini 

Verified Writer

Daisy

Sky doesn't explain itself high

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya