TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Keliru Menghadapi Rekan Kerja yang Hobi Mengeluh

Kamu pun ikutan keliru!

pexels.com/Andrea Piacquadio

Siapa pun pernah mengeluh selama hidupnya. Ini hal yang wajar terutama saat berbeban berat. Namun, apa reaksimu saat melihat orang lain yang terus-terusan mengeluh? Mungkin kamu akan berusaha menenangkan dia sehingga tak mengeluh lagi.

Namun, beberapa dari kamu justru menghadapi rekan yang hobi mengeluh dengan cara yang keliru. Berikut beberapa cara keliru yang mungkin pernah kamu lakukan.

1. Bukannya memberi solusi, kamu malah mengalihkan topik pembicaraan

pexels.com/Anastasiya Gepp

Rekanmu mau mengeluh karena dia berasumsi kalau kamu bisa memberi solusi. Namun, kamu justru mengalihkan topik pembicaraan. Akibatnya, masalah gak selesai dan dia akan kembali mengeluh di hari berikutnya.

Sebaiknya, selesaikan dulu masalah yang rekan keluhkan. Setelah itu, baru alihkan ke topik lain agar masalahnya cepat selesai.

Baca Juga: 5 Cara agar Rekan Kerja Hormat walau Kamu Karyawan Baru

2. Ikut mencurahkan keluhanmu kepada teman

pexels.com/fauxels

Kekeliruan lain yang sering kamu lakukan ialah ikut mengeluh saat mendengar rekanmu mengeluh. Akibatnya, waktu yang kalian miliki habis untuk berbagi keluhan satu sama lain. 

Lumayan kalau ada yang sadar kalau ini tidak baik. Kalau tidak, keluhan akan terus berlanjut sampai berhari-hari

3. Membiarkan waktumu tersita untuk mendengar keluhan yang baru

pexels.com/Ketut Subiyanto

Kamu tahu kalau mendengar keluhan seseorang menguras waktu. Namun, kamu tetap mau menjadi pendengar yang baik walau kamu gak bisa memberi solusi apa pun.

Ingatlah kalau waktumu itu berharga. Jadi, jangan buang-buang waktu untuk hal yang tidak berguna. Kamu bisa kok menolak rekanmu yang ingin mengeluh kalau memang lagi sibuk.

4. Membiarkan dirimu tersugesti

pexels.com/mentatdgt

Tersugesti maksudnya adalah kamu larut dalam keluhan tersebut, yang secara gak langsung membuatmu ikutan mengeluh. Coba sikapi rekan kerjamu yang hobi mengeluh dengan cara tegas. 

Kamu bisa katakan kalau mengeluh sama sekali gak berguna sehingga rekanmu tersadar dan mengurangi kebiasaannya untuk mengeluh dalam hidupnya.

Baca Juga: 5 Alasan Sosok Introvert Merupakan Rekan Kerja Terbaik di Kantor

Verified Writer

Louisa Gabe

Living extraordinary

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya