TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Hobi Ini Bisa Jadi Sumber Penghasilan, Ada Hobimu?

Jika dimaksimalkan, hobi juga bisa menghasilkan uang

ilustrasi menghitung uang (pexels.com/Karolina Grabowska)

Banyak orang melakukan hal yang digemarinya untuk menenangkan pikiran atau sekedar mengisi waktu luang, kemudian mereka menjadikannya sebagai hobi. Pada umumnya, hobi diartikan sebagai kegiatan yang dilakukan ketika memiliki waktu luang. Namun, apakah kamu tahu kalau hobi juga bisa menghasilkan uang?

Yuk, simak ulasan berikut untuk mencari tahu hobi apa saja yang bisa jadi sumber penghasilan.

1. Menulis

ilustrasi menulis (unsplash.com/Cathryn Lavery)

Hobi satu ini ternyata bisa dijadikan sebagai sumber penghasilan, lho. Untuk kamu yang suka menulis di buku harian, kamu memiliki kesempatan besar untuk meningkatkan skill menulismu jadi pundi-pundi rupiah. Jika ditekuni, kamu bisa menerbitkan karyamu menjadi novel yang dibaca oleh banyak orang.

Bukan hanya itu, ada banyak peluang kerja di luar sana yang membutuhkan skill menulis yang mumpuni, contohnya copywriter, content writer, editor, blogger, novelis dan masih banyak lagi.

Baca Juga: 5 Trik Atasi Rekan Kerja yang Hobi ajak Kamu Ngobrol

2. Menggambar

ilustrasi menggambar (unsplash.com/Daria Tumanova)

Menggambar menjadi hobi yang digemari oleh banyak orang. Hobi satu ini dapat dilakukan di manapun dan kapanpun. Menggambar bisa dilakukan di atas kertas atau melalui media elektronik seperti gadget dan komputer. Bagi kamu yang suka menuangkan ide dalam bentuk gambar, kamu bisa menjadikan hobimu ini sebagai sumber penghasilan bahkan menjadi pekerja profesional.

Dengan memiliki skill menggambar, kamu bisa menjual karyamu secara online dan juga membuka jasa desain. Bahkan jenis pekerjaan seperti ilustrator, animator, komikus, desain grafis, arsitek dan masih banyak lagi ternyata membutuhkan keahlian menggambar yang bagus.

3. Memasak

ilustrasi memasak (unsplash.com/Maarten van den Heuvel)

Memasak merupakan kegiatan yang setiap hari pasti kita lakukan. Karena kebutuhan perut adalah hal yang tidak bisa dihindari. Kalau kamu tipe orang yang suka mencoba resep-resep baru, kamu bisa gunakan keahlian satu ini sebagi peluang usaha. Mulailah dengan menjual produk seperti dessert atau cake secara online.

Jika usaha tersebut terus berkembang semakin baik, peluang untuk membuka cafe atau restoran akan jadi terbuka lebar. Agar banyak orang yang tahu produk yang kamu jual, jangan lupa juga untuk mempostingnya di media sosial.

4. Fotografi

ilustrasi memotret (unsplash.com/Erik McLean)

Kamu orang yang suka memotret dan memiliki hasil jepretan yang bagus? Maka jangan ragu untuk mempostingnya di media sosial.

Foto-foto tersebut bisa dijadikan sebagai portofolio untuk membuka jasa foto seperti prewedding, wedding, makanan dan masih banyak lagi. Kamu juga bisa menjual foto hasil jepretanmu di situs jual foto online.

5. Kaligrafi

ilustrasi membuat kaligrafi (unsplash.com/Kelly Sikkema)

Tidak semua orang memiliki keahlian untuk membuat tulisan menjadi indah dan memiliki nilai estetik. Maka, di sinilah keahlian kaligrafimu dapat dijadikan sebagai sumber cuan. Kamu bisa mulai dengan menjual jasamu secara online di berbagai website yang ada di internet.

Kamu juga bisa menjual produk yang membutuhkan keahlian kaligrafi. Ada banyak produk yang membutuhkan jasa kaligrafi, contohnya seperti greeting card, sticker, wooden wall hanging dan lain sebagainya. Membuat blog tentang kaligrafi juga bisa menjadi pilihan peluang usaha untukmu, lho.

6. Edit Video

ilustrasi mengedit video (unsplash.com/Avel Chuklanov)

Di tengah perkembangan industri kreatif yang semakin pesat, hobi edit video bisa menjadi sumber cuan yang menjajikan. Manfaatkan apabila kamu memiliki kemampuan yang bagus dalam mengoperasikan software edit video.

Kamu bisa mulai menawarkan jasamu kepada teman dan kenalanmu atau freelance edit video di berbagai situs online. Jika skill kamu terus berkembang, pasti kamu akan mampu mendapatkan project yang lebih besar ke depannya.

Baca Juga: 5 Pekerjaan Freelance dengan Cuan Super Gokil, Tertarik Mencoba?

Writer

Mirandae Feronika

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya