TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Harus Memiliki Kecerdasan Emosional di Tempat Kerja

Kecerdasan emosional turut mempengaruhi kinerjamu

ilustrasi bekerja (pexels.com/Karolina Grabowska)

Menyesuaikan diri di tempat kerja pasti tidak mudah. Apalagi saat kamu tidak bisa mengontrol emosi. Contohnya adalah saat marah melakukan perilaku yang tidak seharusnya atau langsung menunjukkan kekecewaan saat itu juga.

Untuk itu, kamu harus memiliki kecerdasan emosional di tempat kerja. Saat marah, kamu harus bisa mengontrol agar tidak di luar kendali. Begitu juga dengan perasaan kecewa atau tidak sependapat. Inilah lima alasan mengapa kamu harus memiliki kecerdasan emosional di tempat kerja.

1. Kecerdasan emosional akan memengaruhi kinerjamu

ilustrasi bekerja (pexels.com/Mikhail Nilov)

Pasti kamu sudah sering mendengar pentingnya memiliki kecerdasan emosional. Orang yang memiliki kecerdasan emosional bisa mengontrol dirinya saat marah. Mereka tidak mudah badmood walaupun menghadapi situasi terburuk.

Ini menjadi alasan penting kamu harus memiliki kecerdasan emosional di dunia kerja. Saat emosi terkelola dengan baik, kinerjamu juga semakin maksimal. Kamu tidak mudah patah semangat walaupun suasana hati sedang memburuk.

Baca Juga: 5 Cara Menjalin Kerja Sama Profesional dengan Bos yang Galak, Catat!  

2. Tidak bisa mengandalkan emosi bisa bikin kamu di cap tidak profesional

ilustrasi bekerja (pexels.com/Yan Krukov)

Saat bekerja, salah satu hal yang tidak boleh dilupakan adalah profesionalitas. Tapi sayangnya, menjaga profesionalitas juga susah-susah gampang. Terkadang suasana hati bisa memengaruhi profesionalitas seseorang.

Ini tidak boleh dipandang sebelah mata. Saat kamu tidak bisa mengendalikan emosi di tempat kerja, atasan bahkan teman kerja menganggapmu tidak profesional. Ini bisa berpengaruh buruk bagi kelanjutan karirmu.

3. Dengan adanya kecerdasan emosional, kamu bisa berpikir lebih bijaksana 

ilustrasi bekerja (pexels.com/Gustavo Fring)

Di mana pun berada, kita harus memiliki cara berpikir bijaksana, baik di lingkungan masyarakat maupun lingkungan kerja. Yang perlu diketahui adalah kebijaksanaan berpikir turut dipengaruhi pengelolaan emosi.

Mengingat akan hal tersebut, sudah seharusnya mampu mengelola kecerdasan emosi di tempat kerja. Dengan demikian, kamu bisa lebih bijaksana dalam menghadapi permasalahan, entah permasalahan dengan atasan atau permasalahan dengan sesama rekan kerja.

4. Emosi yang tertata bikin kamu tidak gegabah dalam mengambil keputusan 

ilustrasi bekerja (pexels.com/LinkedIn Sales Navigation)

Mengambil keputusan tidak boleh dilakukan gegabah. Apalagi hanya menuruti emosi sesaat. Saat marah, sedih, atau kecewa kita bisa saja berbuat nekat tanpa pertimbangan. Padahal, ini bisa merugikan diri sendiri.

Oleh karena itu, kecerdasan emosional di tempat kerja penting dijaga. Bagaimanapun juga di dunia kerja kita pasti diharuskan mengambil keputusan. Saat emosi terjaga, kamu bisa mengambil keputusan dengan pertimbangan matang.

Baca Juga: 5 Dampak Emosional Stonewalling dalam Hubungan, Ternyata Bahaya!

Verified Writer

Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya