TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Gak Semua Orang Harus Jadi Pengusaha, Kamu Salah Satunya?

Kamu bisa sukses meski gak jadi pengusaha, kok!

ilustrasi orang bekerja (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Membangun bisnis dari nol barangkali merupakan impian banyak orang. Selain berpeluang meraup keuntungan yang besar, berwirausaha juga dianggap sebagai bentuk kebebasan. Sebab, kamu dapat mengelola bisnis sesuai keinginan tanpa perlu didikte oleh orang lain.

Tetapi mari akui bersama, wirausaha bukan untuk semua orang. Mungkin kamu tergugah dengan motivasi para pengusaha muda yang berhasil memiliki bisnis dengan valuasi mencapai jutaan hingga miliaran US dolar.

Namun kamu perlu menghitungkan berbagai variabel yang memengaruhi kesuksesan sebuah bisnis. Jika kamu belum siap menerima lima realita di balik wirausaha berikut ini, ada baiknya untuk memikirkan ulang keputusanmu untuk terjun ke dunia usaha.

1. Berani mengambil risiko

ilustrasi orang menghadapi tekanan (unsplash.com/Tim Gouw)

Ketika terjun ke dunia wirausaha untuk pertama kalinya, banyak tantangan menanti di depan mata. Bukan tidak mungkin jatuh dan gagal berkali-kali di tengah perjalanan. Belum lagi berbagai risiko yang menghadang dan memerkuat keinginan untuk menyerah. Padahal, banyak hal sudah dikorbankan.

Jika kamu lebih menyukai kondisi yang stabil, melakukan rutinitas yang sama setiap harinya, serta tidak cukup percaya diri, maka berwirausaha mungkin bukan jalanmu. Sebab, kamu harus terus mendorong dirimu keluar dari zona nyaman dan melakukan banyak hal baru dari waktu ke waktu.

2. Bekerja nyaris 24/7 tanpa henti

ilustrasi orang bekerja seharian (unsplash.com/Thought Catalog)

Sepintas kamu mengira wirausahawan memiliki banyak waktu luang, berbeda dengan kerja kantoran yang harus siap dipanggil untuk kerja kapan saja. Sayangnya, anggapan tersebut tak sesuai dengan fakta di lapangan, khususnya bagi kamu yang harus memulai bisnis dari nol. Di awal merintis, mau gak mau kamu perlu mengerjakan semuanya sendiri.

Karena anggaran terbatas, kamu tidak bisa memekerjakan karyawan. Di samping itu, kamu harus mengenal bisnismu lebih dalam agar bisa menyusun SOP dengan tepat. Sekalipun bisnismu berhasil autopilot dan berkembang pesat, kamu tetap harus memantau semuanya dan memikirkan rencana ekspansi untuk tahap selanjutnya.

Baca Juga: 5 Fase Bisnis yang Akan Dilewati Pengusaha, Tak Selamanya Mulus

3. Punya tanggung jawab besar 

ilustrasi sekelompok orang bekerja (unsplash.com/Annie Spratt)

Saat ini, hidupmu mungkin bergantung pada bisnis yang kamu garap. Karenanya, kamu perlu mengadopsi beberapa sikap agar bisnismu berjalan lancar, salah satunya adalah menjadi self-driven. Sikap ini mendorong kamu untuk terus melakukan yang terbaik, bahkan tanpa motivasi eksternal.

Permasalahannya, siapkah kamu mengemban tanggung jawab yang besar? Siapkah kamu masih terbangun tengah malam untuk mengerjakan pesanan dan memelajari hal-hal yang belum kamu pahami? Siapkah kamu memberikan produk terbaik untuk pelanggan? Pertanyaan ini harus kamu refleksikan dengan baik.

4. Sukses finansial tidak harus lewat wirausaha

ilustrasi sukses finansial (freepik.com/jcomp)

Siapa, sih, yang gak tertarik dengan iming-iming kesuksesan jika menjadi pengusaha? Apalagi jika berkaca pada pengalaman berbagai pengusaha yang berhasil mendapat keuntungan besar, seperti CEO berbagai perusahaan rintisan. Namun apakah sukses finansial hanya bisa dicapai melalui wirausaha?

Tentu tidak. Memiliki pekerjaan dengan pendapatan stabil tiap bulan atau melakukan pekerjaan lepasan juga bisa membawa kamu pada kesuksesan finansial. Lagipula, tidak ada yang bisa menjamin masa depan. Berwirausaha tidak serta merta mendatangkan kekayaan kepadamu. Kembali lagi, banyak variabel yang berperan dalam hal ini.

Baca Juga: 5 Tips Mengasah Jiwa Wirausaha Anak sejak Kecil, Jadi Lebih Mandiri!

Verified Writer

Nadhifa Aulia Arnesya

There's art in (art)icle. Hence, writing an article equals to creating an art.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya