TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Arti Kun Fayakun dan Makna yang Disebutkan dalam Al-Qur'an

Kalimat tersebut mengindikasikan kekuasaan Allah SWT

ilustrasi Al-Qur'an (freepik.com/freepik)

Tiada Tuhan di alam semesta ini yang paling berkuasa selain Allah SWT. Dialah yang menciptakan dan mengatur jagat raya. Sama sekali tak sulit bagi-Nya untuk melakukan hal tersebut. Itulah mengapa dia dijuluki sebagai Al-Muqtadir.

Dalam bahasa Indonesia, Al-Muqtadir berarti 'Maha Berkuasa dan Maha Menentukan'. Apabila Ia mengatakan "Kun!", maka fayakun-lah sesuatu. Namun, sebenarnya apa arti kun fayakun?

Untuk menemukan jawabannya, berikut IDN Times sajikan informasinya untukmu. Baca sampai habis, yuk!

1. Apa maksud dari kun fayakun?

ilustrasi Al-Qur'an dan tasbih (pexels.com/Tayeb MEZAHDIA)

Kalimat kun fayakun beberapa kali disebutkan dalam kitab suci Al-Qur'an, salah satunya terdapat pada Surat Yasin ayat 82. Allah SWT berfirman,

Innamā amruhū iżā arāda syai`an ay yaqụla lahụ kun fa yakụn.

Kalau kita lihat terjemahan dari ayat tersebut, kata kun berarti 'jadilah', sedangkan fayakun artinya 'Maka, jadilah ia'. Dalam hal ini, maksud dari kun fayakun adalah "'Jadilah!', maka terjadilah ia."

Namun, kun fayakun memiliki arti yang lebih dalam daripada itu. Kalimat tersebut menunjukkan bahwa tidak ada sama sekali yang sulit bagi Allah di jagat raya ini.

Baca Juga: Apa Arti IRT UTBK? Berikut Penjelasan Lengkapnya

2. Allah SWT Maha Berkuasa atas segala sesuatu

ilustrasi berdoa (freepik.com/jcomp)

Surat Yasin ayat 82 menjadi penegas bahwa sungguh Allah SWT Maha Kuasa atas segala sesuatu. Segala hal, tanpa terkecuali, sangat mudah baginya, mulai dari menghidupkan kembali manusia hingga menciptakan langit beserta isinya.

"Katakanlah, 'Ia akan dihidupkan oleh Tuhan yang menciptakannya kali yang pertama. Dan Dia Maha Mengetahui tentang segala makhluk.' ... Dan tidaklah Tuhan yang menciptakan langit dan bumi itu berkuasa menciptakan yang serupa dengan itu? Benar, Dia berkuasa. Dan Dialah Maha Pencipta lagi Maha Mengetahui." (QS. Yasin, [36]:79 dan 81).

Bukan hanya menunjukkan kekuasaan Allah atas segala sesuatu, juga terdapat faedah lain dari kalimat kun fayakun. Dilansir Rumaysho, beberapa di antaranya bahwa

  • Allah Maha Menciptakan segala sesuatu;
  • apa pun yang telah dikehendaki Allah untuk terjadi, maka tiada siapa pun yang mampu menghalangi hal tersebut untuk terjadi; dan
  • segala sesuatu berada di bawah kekuasaan dan pengaturan Allah SWT.

Apabila mengatur jagat raya saja adalah hal yang enteng, sudah barang tentu masalah kecil yang kita alami sehari-hari sangat mudah bagi-Nya untuk diselesaikan. Begitu pula dengan harapan-harapan yang kita anggap mustahil. Bagi Allah, semua itu tidaklah mustahil.

Oleh karena itu, mari semakin meningkat keyakinan dan kepercayaan kepada Allah SWT. Hilangkan semua ragu dan prasangka terhadap-Nya.

Mulai detik ini, yuk, jadi hamba yang full percaya dan hanya bergantung kepada Allah SWT. Serahkan segala urusan kepada-Nya. Insyaallah, semuanya akan berjalan lancar.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya