TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tanda Sederhana Bahwa Kamu Sudah Menemukan Rekan Bisnis yang Tepat

Berjuang membesarkan bisnis tidak terasa sendiri bagimu

ilustrasi diskusi (pexels.com/Christina Morillo)

Dalam memulai bisnis, setiap orang terkadang berusaha mencari rekan bisnis. Mereka biasanya mencari seseorang yang memiliki visi bersama. Itu terkadang diambil dari tongkronganmu sendiri ataupun kerabat lama.

Meskipun begitu, untuk mendapatkan rekan bisnis yang tepat itu gak semudah membalikkan telapak tangan. Berikut beberapa tanda bahwa kamu sudah menemukan teman bisnis yang sesuai. Simak pembahasan ini.

1. Kalian punya pola pikir yang berbeda namun tidak berseberangan

ilustrasi mengobrol (pexels.com/Karolina Grabowska)

Sebelumnya telah disinggung bahwa sosok rekan bisnis yang tepat itu ketika ia punya pola pikir yang berbeda namun tidak berseberangan. Tidak harus sama, hal tersebut terkadang membuat bisnismu menjadi lebih berkembang.

Kalian berdua pasti punya amunisi ide-ide yang digunakan untuk meningkatkan bisnismu. Dengan begitu, nantinya bisnismu pasti akan semakin berkembang seiring banyaknya inovasi-inovasi yang datang dari otak kalian berdua.

Baca Juga: 5 Tanda Kamu Tak Disukai Rekan Kerja di Kantor, Pasti Gak Nyaman!

2. Kamu bisa merasa tenang saat melimpahkan tugas kepadanya

ilustrasi bersalaman (pexels.com/Sora Shimazaki)

Jika kamu merasa tenang saat melimpahkan tanggung jawab kepadanya, bisa dikatakan bahwa ia adalah rekan bisnis yang tepat. Kamu pasti pernah keberatan dalam menaruh beban ke seseorang tetapi tak percaya sepenuhnya.

Hal tersebut terjadi sebab kamu mengetahui bahwa kapasitasnya masih di bawahmu. Alhasil, kamu tentunya akan berpikir dua kali dengan tujuan agar hal buruk tidak terjadi. Apakah saat ini kamu bisa percaya sepenuhnya ke rekan bisnismu?

3. Ia senantiasa setuju ketika diajak untuk berkembang

ilustrasi mengobrol (pexels.com/Sam Lion)

Rekan bisnis yang oke itu ketika ia diajak mau berkembang. Maksudnya, ia tidak keberatan jika di hadapkan dengan sebuah risiko. Terkadang, banyak orang yang lebih main aman sehingga bakal stuck di titik itu saja.

Jika saat ini belum menemukan orang yang seperti itu  cobalah untuk menyeleksinya. Jangan pernah ragu untuk pilih-pilih dalam mencari rekan bisnis sebab itu nantinya bakal berpengaruh besar di belakang.

4. Ia punya pemikiran yang cukup bijak dalam memecahkan sebuah masalah

ilustrasi mengobrol (pexels.com/SHVETS production)

Seseorang yang punya pemikiran bijak dalam memecahkan masalah memang patut dijadikan rekan bisnis. Dalam menjalankan sebuah bisnis, jalanmu pasti tak akan senantiasa mulus. Pasti ada gejolak yang membuat bisnismu naik turun.

Ketika hal itu terjadi, kamu membutuhkan sosok yang bisa membantumu dalam memecahkannya. Jika hal itu terjadi, kamu pasti tidak akan terlalu pusing sebab beban pun sudah dibagi dua.

Baca Juga: 5 Cara Optimis meski Kerja dengan Rekan yang Egosentris

Verified Writer

Hamas Nurhan R T

Find me on instagram as @hamasnurhan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya