Ternyata Perempuan Berkarier Memiliki Banyak Keuntungan, lho!

Bisa meningkatkan profit perusahaan, lho

Di era pandemik, semua orang merasakan perubahan, tidak terkecuali para perempuan karier. Perubahan yang dirasakan adalah bertambahnya peran dan tantangan. Riset McKinsey pada 2021 mengatakan bahwa perempuan memiliki satu tantangan yang lebih. 

Grant Thornton menyelenggarakan acara online bertema Pentingnya Pengembangan Mental untuk Mendukung Keseimbangan Peran Perempuan dalam Karier dan Keluarga pada Rabu (20/04/2022). Analisa Widyaningrum M,Psi selaku Founder dari Analisa Personality Development Center (APDC), seorang Psikolog dan Pegiat Sosial didapuk menjadi pembicaranya. Yuk, selami lebih jauh mengenai keseruan acaranya di artikel ini!

1. Tantangan perempuan karier pada saat pandemik

Ternyata Perempuan Berkarier Memiliki Banyak Keuntungan, lho!Peringatan Hari Kartini oleh Grant Thornton: Pentingnya Pengembangan Mental untuk Mendukung Keseimbangan Peran Perempuan dalam Karier dan Keluarga. Rabu (21/4/2022) IDN Times/Dela Anggraini

Pada saat pandemik, banyak sekali perubahan yang dirasakan semua orang termasuk perempuan berkarier. Riset yang ditemukan McKinsey pada 2021 mengatakan bahwa perempuan memiliki satu tantangan yang lebih, seperti menemani anak sekolah online.

"Perempuan harus menjalankan berbagai peran sehingga pada saat pandemik stress yang dirasakan luar biasa. Perempuan ini mengalami kondisi satu sudah capek ngurusin kerjaan, harus ngurusin parenting juga," ujar Analisa Widyaningrum M,Psi selaku Founder dari Analisa Personality Development Center (APDC), seorang Psikolog dan Pegiat Sosial.

2. Kelebihan perempuan berkarier

Ternyata Perempuan Berkarier Memiliki Banyak Keuntungan, lho!Peringatan Hari Kartini oleh Grant Thornton: Pentingnya Pengembangan Mental untuk Mendukung Keseimbangan Peran Perempuan dalam Karier dan Keluarga. Rabu (21/4/2022) IDN Times/Dela Anggraini

Jika kamu berpikir bahwa perempuan berkarier harus berkontribusi pada industri bisnis, ternyata kamu salah besar, lho. Ternyata perempuan berkarier itu bisa berkontribusi dalam melawan stigma tentang dirinya.

Analisa mengatakan banyak sekali perempuan yang terbelenggu atas ekspektasi orang lain. Banyak juga perempuan yang tidak percaya diri atas kemampuan dan mimpinya. Namun, ketika ia menghadiri salah acara fashion dia melihat bahwa ketidaksempurnaan itu yang membuat ia bisa percaya kepada diri sendiri.

3. Bagaimana mendapatkan kebebasan dari stigma dan stereotip

Ternyata Perempuan Berkarier Memiliki Banyak Keuntungan, lho!Peringatan Hari Kartini oleh Grant Thornton: Pentingnya Pengembangan Mental untuk Mendukung Keseimbangan Peran Perempuan dalam Karier dan Keluarga. Rabu (21/4/2022) IDN Times/Dela Anggraini

Pasti perempuan berkarier sering dianggap bahwa rumah tangganya berantakan, lama untuk ke jenjang pernikahan atau gak mau mengurus anak. Hal ini, menjadikan kamu harus memilih dua pilihan tersebut. Padahal, hal ini bisa dijalankan secara bersama.

Nah, agar stigma ini luntur di tengah masyarakat, Analisa memberikan tipsnya :

1. Riset dari Women Deliver Foundation Survey on Women Leadership mengatakan bahwa perempuan yang berkarier di ranah industri bisnis ternyata bisa mengambil keputusan dengan cepat.

"Perempuan memiliki sense of empati yang tinggi sehingga ketika kita mengambil keputusan kita bisa melengkapi laki-laki yang sangat logic" Ucap Analisa.

2. Lebih terbuka dan komunikatif yang membuat lingkungan kerja menjadi lebih positif.

3. Meningkatkan gender inclusive workplace dan meningkatkan kesejahteraan pegawai, terutama pada aspek pendidikan dan kesehatan.

4. Meningkatkan profit perusahaan sebanyak 21 persen.

dm-player

5. Mengurangi income inequality. 

Baca Juga: 5 Tips untuk Perempuan yang Berkarier di Bidang Teknologi

4. Benefit ibu menjadi perempuan berkarir

Ternyata Perempuan Berkarier Memiliki Banyak Keuntungan, lho!Peringatan Hari Kartini oleh Grant Thornton: Pentingnya Pengembangan Mental untuk Mendukung Keseimbangan Peran Perempuan dalam Karier dan Keluarga. Rabu (21/4/2022) IDN Times/Dela Anggraini

Kata siapa ibu yang bekerja dan mengurus rumah tidak memiliki benefit atau keuntungan dalam mengurus rumah dan anak? Menurut Furtner. et. al, 2013 ternyata banyak sekali keuntungan yang didapatkan, lho. Beberapa di antaranya adalah :

1. Self leadership, ternyata perempuan yang bekerja sambil mengurus rumah memiliki kemampuan self confidence yang lebih tinggi.

2. Bijak dalam mengurus rumah tangga, perempuan berkarier dapat mengatur waktunya dengan baik, memprioritaskan dengan baik dan mengetahui apa yang dia inginkan dalam hidupnya.

3. Keteladanan, anak yang dibesarkan oleh ibu yang bekerja ternyata terbukti memiliki keteladanan yang cukup tingggi. 

Menurut Analisa anak perempuan yang dididik oleh ibu berkarier dapat mengetahui visi ke depan seperti apa dan untuk anak laki-laki, dia akan mudah menghargai perempuan.

5. Kondisi psikologis perempuan yang berperan ganda di masa pandemik

Ternyata Perempuan Berkarier Memiliki Banyak Keuntungan, lho!Peringatan Hari Kartini oleh Grant Thornton: Pentingnya Pengembangan Mental untuk Mendukung Keseimbangan Peran Perempuan dalam Karier dan Keluarga. Rabu (21/4/2022) IDN Times/Dela Anggraini

Sekarang kamu akan menghadapi proses endemik di mana ada sebuah transisi baru terkadang yang menjadi penghalang kamu. Ketakutan menjadi salah satu penghalang kamu dalam mengembangkan diri.

"Misalkan kita mendapatkan promosi kita suka terbayang risiko-risiko yang mungkin membuat kita insecure dan ada satu lagi ketakutan kita yaitu kegagalan. Jadi, pada saat sekarang mau mengembangkan diri tuh ada ketakutan besar untuk memulainya lagi" kata Analisa.

6. Grant Thornton dalam melawan stigma perempuan berkarier

Ternyata Perempuan Berkarier Memiliki Banyak Keuntungan, lho!Peringatan Hari Kartini oleh Grant Thornton: Pentingnya Pengembangan Mental untuk Mendukung Keseimbangan Peran Perempuan dalam Karier dan Keluarga. Rabu (21/4/2022) IDN Times/Dela Anggraini

Buat kamu yang merasa perempuan berkarier itu tidak diberikan ruang di era industri bisnis. Kamu salah besar, Grant Thornton sudah memberikan ruang kepada perempuan, lho!

Pada tahun 2021, sekitar 31 persen wanita yang bekerja di Grant Thornton sudah memegang posisi manajemen senior. Pada tahun berikutnya pemegang posisi manajemen senior meningkat 32 persen. Hal ini, terus meningkatkan tiap tahun artinya ada sebuah kondisi yang perlu kamu ciptakan.

Nah, itu dia pembahasan tentang perempuan berkarier. Ternyata, banyak sekali benefit dan tantangan yang dimiliki perempuan berkarier. Untuk kamu yang sedang bingung memilih mengurus rumah atau berkarier ternyata hal ini bisa dilakukan secara bersamaan, lho.

Namun, jika kamu sudah yakin terhadap pilihanmu diskusikan kepada pasangan agar kamu dan dia tidak merasa saling tidak nyaman satu sama lain. Semangat para perempuan berkarier!

Baca Juga: 6 Tips Bahagia untuk Perempuan yang Berkarier, Single, maupun Menikah

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya