5 Tipe FOMO yang Baik Buat Kamu, Save Dulu!

FOMO gak selamanya negatif

Fear of missing out. Sebuah istilah Gen Z yang menjelaskan fenomena takut kalau gak ikutan tren atau yang sedang dibicarakan orang banyak. Takut banget kehilangan momen. Namun, kebanyakan FOMO membuat dampak negatif buat kita.

Tapi di artikel ini mengulas ada juga kok FOMO yang bikin positif buat kita. Apa saja sih itu? Cek lengkapnya di bawah, ya. Jangan di-skip!

1. FOMO teman-teman mulai bergaya hidup sehat

5 Tipe FOMO yang Baik Buat Kamu, Save Dulu!Ilustrasi berolah raga. (Pexels.com/Karolina Grabowska)

Akhir-akhir ini banyak teman yang pergi ke gym atau mengunggah foto dan video saat berolah raga? Atau mungkin banyak teman yang mengubah pola makan menjadi lebih sehat dan jadi rajin memasak makanannya sendiri? Perubahan yang mereka lakukan mungkin membuatmu termotivasi untuk melakukan hal serupa.

Iri pada teman-teman yang menerapkan gaya hidup sehat adalah FOMO yang bagus. Kesehatan adalah fondasi utama jika kamu ingin menjalani hidup yang lebih baik.

2. FOMO teman kantor atau kuliah mulai upgrade ilmu

5 Tipe FOMO yang Baik Buat Kamu, Save Dulu!Ilustrasi perempuan menggunakan laptop. (Pexels.com/Yan Krukau)

Melihat teman-teman berusaha meningkatkan skill dengan menempuh pendidikan atau pelatihan tertentu membuatmu bertanya-tanya "kok hidupku begini-begini aja, ya?". Ini pertanda FOMO positif yang bakal memotivasimu untuk upgrade ilmu juga seperti teman-temanmu.

Gak ada kata terlambat kok untuk mempelajari hal baru. Jadikan pencapaian teman-temanmu sebagai inspirasi, dan mulailah perjalanan tumbuhmu sekarang juga.

3. FOMO teman mulai membuat kebaikan

5 Tipe FOMO yang Baik Buat Kamu, Save Dulu!Ilustrasi gotong royong memungut sampah. (Pexels.com/Anna Shvets)

Kamu harus iri saat melihat temanmu berbuat kebaikan dan berusaha mendatangkan manfaat bagi orang banyak. Bukan FOMO pada pujian yang dia terima, tapi irilah pada tekad dan semangatnya dalam berbuat baik.

Tidak harus melakukan sesuatu yang besar dan melibatkan banyak orang, mulailah dengan langkah kecil untuk menunjukkan niat muliamu. Kamu juga bisa menunjukkan apresiasi pada teman-teman inspiratif yang sudah memberi manfaat besar bagi masyarakat sekitarnya, lewat program Semangat Astra Terpadu Untuk (SATU) Indonesia Awards ke-15 tahun 2024.

SATU Indonesia Awards memberikan apresiasi pada pemuda inspiratif bangsa yang senantiasa berkontribusi mendukung tercapainya pembangunan Indonesia yang berkelanjutan.  15th SATU Indonesia Awards 2024 mengusung tema “Bersama, Berkarya, Berkelanjutan” dengan periode pendaftaran 4 Maret-4 Agustus 2024.

Apresiasi 15th SATU Indonesia Awards 2024 bakal diberikan pada lima bidang yaitu Kesehatan, Pendidikan, Lingkungan, Kewirausahaan dan Teknologi. Setiap penerima apresiasi akan mendapatkan dana bantuan kegiatan Rp65 juta dan pembinaan kegiatan serta kesempatan untuk berkolaborasi bersama di Kampung Berseri Astra atau Desa Sejahtera Astra.

4. FOMO teman mulai melek finansial

5 Tipe FOMO yang Baik Buat Kamu, Save Dulu!ilustrasi mengatur keuangan. (pexels.com/Karolina Grabowska)

Menjadi generasi muda yang melek finansial sangat penting di masa sekarang. Kamu harus pintar dan cerdik mengelola keuangan untuk bisa mencapai tahapan mandiri finansial.

FOMO saat melihat teman mulai berinvestasi dan rajin menabung sebenarnya hal yang bagus. Alih-alih merasa iri dengan jumlah tabungan dan aset yang dia miliki, jadikan tindakannya sebagai motivasi untuk mengatur keuanganmu dengan lebih disiplin.

5. FOMO teman produktif berkarya

5 Tipe FOMO yang Baik Buat Kamu, Save Dulu!Ilustrasi kreator konten. (Pexels.com/Ron Lach)

Panas gak, sih melihat teman produktif berkarya dan bisa memamerkan pencapaiannya? Kamu pasti mau juga, kan merasakan serunya sibuk menekuni sesuatu yang bisa mendatangkan hasil membanggakan?

Ini adalah bentuk FOMO yang positif, lho! Gak apa-apa jika awalnya kamu merasa iri, asalkan rasa iri itu diubah menjadi motivasi untuk mengenali minat dan bakatmu. Berkaryalah di bidang yang kamu sukai. Tekunlah mencoba sampai kamu menguasai bidang yang kamu pilih.

Jangan khawatir jika kamu FOMO pada lima hal di atas. Itu justru pertanda bagus yang akan mengawali perubahan hidupmu ke arah yang lebih baik.

Dian Septi Arthasalina Photo Verified Writer Dian Septi Arthasalina

@arthasalina di Instagram untuk ngobrol lebih banyak.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bima Anditya Prakasa

Berita Terkini Lainnya