5 Poin Penting saat Menulis Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggris

Penting diperhatikan agar surat lamaranmu dilirik

Di era globalisasi seperti sekarang, semakin banyak perusahaan yang mensyaratkan karyawannya memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang baik. Untuk menarik perhatian pemberi kerja dan membuktikan kemampuan, banyak pelamar kerja yang kemudian menuliskan surat lamaran serta resume dalam bahasa Inggris.

Sebagai orang yang bahasa ibunya bukan bahasa Inggris, kamu mungkin menemui lebih banyak kesulitan saat menulis dalam bahasa Inggris daripada bahasa Indonesia. Nah, agar surat lamaran kerja berbahasa Inggrismu lebih menarik dan dilirik oleh perekrut, berikut lima poin penting yang harus kamu perhatikan saat membuat surat lamaran kerja.

Baca Juga: 9 Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kerja dan Alasannya, Tetap Profesional

1. Perhatikan tata penulisan  

5 Poin Penting saat Menulis Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggrisilustrasi surat lamaran kerja (freepik.com/freepik)

Menulis surat lamaran dan resume dengan bahasa Inggris seharusnya membuat kamu tampak profesional dan memiliki kemampuan bahasa Inggris yang mumpuni. Namun, tujuan ini tidak mungkin kamu capai jika kamu gagal menggunakan bahasa Inggris yang benar. Bahkan, bukan tidak mungkin perekrut justru bingung dengan apa yang kamu tulis.

Sebab alasan tersebut, penting untuk memastikan bahwa kamu tidak melakukan kesalahan, baik pada grammar, tata bahasa, atau typo. Kamu bisa memastikan kebenaran tulisanmu dengan membaca ulang surat lamaran, menggunakan software proofread, atau minta tolong pada temanmu yang paham bahasa Inggris untuk mengoreksinya.

2. Gunakan bahasa yang sederhana dan langsung pada intinya 

5 Poin Penting saat Menulis Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggrisilustrasi resume (pixabay.com/olilynch)

Umumnya, perekrut tidak akan meluangkan banyak waktu untuk membaca surat lamaran dan resume sehingga kamu harus menjaga semuanya tetap sederhana. Idenya adalah memberi perekrut poin-poin penting yang ingin kamu tunjukkan tanpa membebani mereka dengan detail sepele.

Supaya kamu tidak memberikan terlalu banyak detail daripada yang dibutuhkan, lihat setiap informasi dan tanyakan pada dirimu apakah itu penting. Jika tidak, singkirkan. Kamu juga bisa memberikan highlight pada beberapa kata kunci untuk mempermudah perekrut mengetahui jika kamu adalah kandidat yang dibutuhkan.

Baca Juga: 8 Info yang Wajib Ada di Surat Lamaran Kerja, Tujuannya Harus Jelas!

3. Gunakan format yang profesional

dm-player
5 Poin Penting saat Menulis Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggrisilustrasi surat lamaran kerja (pixabay.com/trudi1)

Ketika menulis surat lamaran kerja berbahasa Inggris, pastikan kamu menggunakan format yang tampak profesional, baik dalam segi pemilihan kata, font, dan struktur. Juga, jangan membuat singkatan seolah kamu sedang berkirim pesan singkat dengan teman.

Jika kamu menulis surat dalam bentuk ketikan, pilih font yang profesional dan mudah dibaca, seperti Times New Roman serta gunakan ukuran yang pantas, biasanya 12. Jika surat lamaranmu berbentuk tulisan tangan, pastikan tulisanmu rapi dan mudah dibaca.

4. Beri alasan mengapa ingin bergabung di sana

5 Poin Penting saat Menulis Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggrisilustrasi mengetik dengan laptop (pexels.com/Artem Podrez)

Kebanyakan orang sudah paham bahwa mereka harus menuliskan pengalaman, prestasi, serta keterampilan yang berkaitan dengan posisi yang ingin dilamar. Namun, masih banyak orang yang lupa menuliskan alasan ingin mendapatkan posisi tersebut atau ingin bergabung di perusahaan tersebut.

Poin ini sangat penting untuk dijelaskan untuk meyakinkan pada perekrut seberapa besar minatmu untuk bergabung di sana. Gunakan bahasa yang mudah dipahami dan jelas, serta jangan terlalu mendramatisir karena akan membuat tulisanmu tampak seperti tidak tulus.

5. Berikan penutup yang baik dan berkesan

5 Poin Penting saat Menulis Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggrisilustrasi mengetik (pexels.com/Oleg Magni)

Untuk menutup surat lamaran kerja, berikan kalimat akhir yang baik. Agar suratmu lebih berkesan, sampaikan kemampuanmu yang sesuai dengan visi dan misi perusahaan.

Bila perlu, tuliskan bahwa kamu siap mempertimbangkan jika ditawari posisi lain di luar posisi yang kamu lamar. Katakan juga bahwa kamu menunggu kabar lebih lanjut sebagai respons dari lamaran yang kamu kirim.

Menulis surat lamaran dan resume dengan bahasa Inggris sepatutnya membuat perekrut tertarik untuk meninjau lebih lanjut dan mengetahui kemampuan bahasa Inggris kamu. Namun, tujuan tersebut akan sia-sia jika kamu menulis secara asal-asalan.

Setelah membaca penjelasan di atas, semoga kamu bisa menulis surat lamaran berbahasa Inggris yang baik serta lebih percaya diri untuk menulis surat lamaran dengan bahasa Inggris.

Baca Juga: 9 Kalimat Penutup Surat Lamaran Kerja yang Baik, Santun dan Mengena

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya