Mau Keliling Dunia Sekaligus Dapat Duit? Kamu Wajib Miliki 7 Skill Ini

Pasti bahagia deh kalau bisa seperti ini.

Menjalani pekerjaan yang sesuai dengan hobi adalah satu hal yang paling menyenangkan dalam hidup. Bayangkan kamu menjalani rutinitas sehari-hari tanpa adanya tekanan dan paksaan karena aktivitas yang kamu lakukan adalah adalah bermain dengan hobimu. Misalnya hobi kamu adalah memasak, maka pekerjaan yang paling menyenangkan adalah menjadi seorang koki. Begitu pula jika kamu mempunyai hobi traveling, maka pekerjaan yang paling menyenangkan adalah menjadi seoarang travel blogger, fotografer, tour guide, TV host, dan lain-lain. Tapi jika kamu ingin hobi kamu tersebut menjadi sebuah profesi dan mendapat bayaran, tentu ada beberapa hal yang harus kamu kuasai. Berikut ini IDNtimes akan mengulas hal-hal apa saja yang harus kamu miliki jika ingin dibayar saat traveling:

1. Mampu beradaptasi dalam kondisi apapun!

Mau Keliling Dunia Sekaligus Dapat Duit? Kamu Wajib Miliki 7 Skill IniDokumentasi English First

Kamu akan selalu menemukan keunikan dan keberagaman sifat dan budaya di belahan dunia lain saat kamu berjelajah, hal tersebut bisa jadi membuat kamu tidak nyaman. Maka pribadi yang fleksibel dan mampu beradaptasi dalam kondisi apapun adalah hal wajib jika kamu ingin menjadi traveler berbayar. Misalnya saat dirimu memutuskan untuk jadi fotografer profesional, jangan pernah mengharapkan sesuatu yang serba enak. Karena bukan tak mungkin jika suatu hari nanti kamu diminta untuk memotret di tempat yang jauh dari ekspetasi. Bekerja sambil traveling berbeda dengan kerja di kantor yang segalanya bisa dibilang serba pasti. Kamu harus bisa menyesuaikan diri dengan kondisi yang terus berubah.

2. Pilih satu bidang yang dapat “dijual”

Mau Keliling Dunia Sekaligus Dapat Duit? Kamu Wajib Miliki 7 Skill IniDokumentasi English First

Tidak berbeda dengan bekerja di perusahaan, bekerja sambil traveling juga mengharuskanmu memiliki keahlian. Kamu wajib mempunyai sesuatu yang bisa “dijual”. Misalnya kamu senang dengan dunia tulis menulis, jadilah travel writer profesional. Kamu dapat membuat blog berisi catatan perjalanan yang ditulis dengan gaya menyenangkan sehingga banyak orang yang membaca. Kemudian kamu dapat memperluas jaringan blog tersebut keseluruh penjuru dunia dan kamu dapat mempromosikan wisata lokal ke turis mancanegara. Pastinya, blog kamu tersebut harus ditulis dalam Bahasa Inggris agar dapat dibaca masyarakat dunia.

Mampu berbahasa Inggris adalah keharusan. Jika kamu merasa masih kurang mampu berbahasa Inggris, kamu bisa bisa belajar di tempat kursus Bahasa Inggris yang tentunya akan meningkatkan skill bahasa Inggrismu. EF English Centers for Adults adalah tempat belajar Bahasa Inggris yang bisa kamu pilih. Sesuai dengan namanya, EF English Centers for Adults didesain khusus untuk orang dewasa dan profesional. Metode belajar yang fleksibel yang memudahkan kamu untuk mengatur sendiri jadwal belajarmu dan tentunya tidak akan menghalangi hobimu sebagai traveler. Selain meningkatkan skill Bahasa Inggris, kamu juga dapat memperluas jaringan bisnis dan pertemanan karena semua students di EF English Centers for Adults adalah orang dewasa dan profesional.

3. Kreatif dalam memanfaatkan peluang

Mau Keliling Dunia Sekaligus Dapat Duit? Kamu Wajib Miliki 7 Skill IniDokumentasi English First

Dengan berkembangnya teknologi internet, sebetulnya ada banyak hal yang bisa kamu manfaatkan untuk menghasilkan uang saat traveling. Salah satu travel blogger bernama Matthew Karsten dalam blog-nya Expert Vagabond, memberitahukan cara mendapatkan uang lewat internet. Beberapa cara tersebut adalah dengan cara periklanan, brand partnership, affiliate links, atau menjadi seorang destination marketer. Namun untuk bisa memanfaatkan semua peluang ini kamu terlebih dulu harus mengetahui seluk beluk dunia internet. Selain itu kejelian membaca peluang menjadi hal esensial yang harus dimiliki jika ingin menghasilkan uang saat traveling.

4. Kuasai bahasa asing terutama Bahasa Inggris

dm-player
Mau Keliling Dunia Sekaligus Dapat Duit? Kamu Wajib Miliki 7 Skill IniDokumentasi English First

Bahasa Inggris adalah bahasa universal yang dipakai hampir disetiap negara. Jika kamu mampu berbahasa Inggris dengan baik maka peluang untuk mendapatkan pekerjaan akan semakin terbuka. Sama halnya jika kamu ingin traveling sambil cari uang, asah dulu skill  Bahasa Inggrismu. Kamu bisa meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris mu bersama EF English Centers for Adults. Dengan menggunakan teknologi tercanggih (iLab) yang dapat mempermudah kamu untuk memahami materi pelajaran dan kamu dapat belajar kapanpun, dimanapun.

Materi pembelajaran dirancang khusus untuk orang dewasa dan profesional, antara lain; Business English, presentation, management and networking, negotiation skills, public speaking, dan masih banyak lagi materi lainnya. Selain kamu dapat bersaing dalam karir, peluang untuk suskes juga semakin terbuka. Didukung oleh mentor yang pengalaman dan bersertifikat, kamu akan mendapatkan pengalaman belajar Bahasa Inggris yang luar biasa. Kunjungi English Centers for Adults di Mal fX Sudirman, Mal Kuningan City, Mal Taman Anggrek, dan Surabaya Town Square.

5. Belajarlah membangun koneksi

Mau Keliling Dunia Sekaligus Dapat Duit? Kamu Wajib Miliki 7 Skill IniDokumentasi English First

Ketika datang ke sebuah wilayah baru, kamu tentu membutuhkan bantuan orang lain. Baik itu untuk mengenai wilayah tersebut atau mungkin mendapat kesempatan bekerja. Karenanya kamu harus menguasai dulu cara membangun koneksi dengan orang lain. Ketika bertemu dengan orang lain, perkenalkanlah dirimu secara sopan. Selain itu kamu dapat menceritakan sedikit tentang dirimu dan kelebihan yang kamu miliki. Terakhir jika memang punya, kamu juga bisa memberi kartu nama. Ya, siapa tahu kenalan baru bisa membawa kamu ke petualangan baru dan pekerjaan baru lagi?

6. Menguasai berbagai teknik bertahan hidup

Mau Keliling Dunia Sekaligus Dapat Duit? Kamu Wajib Miliki 7 Skill Inibossfight.co

Seperti tadi IDNtimes katakan kalau seorang traveler tidak selalu mendapat kemudahan. Ketika misalnya sedang naik gunung untuk hunting foto, kamu mungkin harus berhadapan dengan medan yang tak mudah. Nah di sinilah skill bertahan hidup dibutuhkan. Kamu setidaknya harus menguasai beberapa cara bertahan di alam terbuka. Misalnya nih cara masak menggunakan parafin, membuat tenda, atau menyalakan api dengan kayu untuk mengusir binatang saat ada di hutan.                           

7. Mengatur keuangan

Mau Keliling Dunia Sekaligus Dapat Duit? Kamu Wajib Miliki 7 Skill IniDokumentasi English First

Skill yang juga harus kamu miliki adalah kemampuan mengatur keuangan. Seperti kita ketahui traveling adalah kegiatan yang membutuhkan banyak uang. Karenanya kamu harus bisa mengatur uang masuk dan keluar agar kegiatan traveling-mu berjalan lancar.

Jika kamu memang memiliki hobi yang kuat untuk bisa dibayar saat traveling, memenuhi tujuh syarat di atas bukanlah masalah besar. Ingat bahwa ketika kita dapat bekerja sesuai dengan hobi maka hari-hari yang dilalui akan sangat menyenangkan. Jadi, tunggu apa lagi?

Topik:

Berita Terkini Lainnya