5 Tips Kelola Energi ketika Bekerja sebagai Upaya Jaga Produktivitas

Biar optimal bekerja sampai tuntas semuanya

Bukan hanya waktu yang perlu dikelola untuk bisa mendapatkan hasil kerja yang berkualitas dan memuaskan. Ada faktor pendukung lainnya yang perlu diperhatikan, apalagi saat kamu punya segudang pekerjaan yang harus segera diselesaikan. Apakah itu? Ya, energi di dalam tubuhmu. Kehabisan energi bikin lelah hingga berhari-hari dan sulit berkonsentrasi. Maka, jagalah agar gak sampai terkuras karena bisa bikin cemas nantinya.

Untukmu yang sedang menyelesaikan tugas-tugas, berikut lima tips mengelola energi ketika bekerja sebagai upaya menjaga produktivitas.

1. Tentukan tujuan dan langkah kerja

5 Tips Kelola Energi ketika Bekerja sebagai Upaya Jaga Produktivitasilustrasi orang menentukan tujuan bersama (pexels.com/Thirdman)

Biar kamu gak berjalan tanpa arah yang menyebabkan diri semakin lelah, maka sebelum memulai pekerjaan, tentukan dulu tujuan dan langkah-langkahnya. Buat tujuan menjadi beberapa tahapan, sertakan juga batas waktu secara realistis, supaya kamu bisa maksimal dalam berpikir dan mengatur strateginya. Urutkan langkah-langkahnya sesuai prioritas, ini membantumu dalam penyelesaiannya agar selesai tepat waktu. Yuk, buat dulu tujuannya yang jelas, lalu siapkan langkah yang yang tepat.

2. Fokus biar pola kerjamu tangkas

5 Tips Kelola Energi ketika Bekerja sebagai Upaya Jaga Produktivitasilustrasi orang sedang fokus bekerja (pexels.com/Yan Krukov)

Cekatan bekerja hingga berhasil menyelesaikan setiap tahapan bisa kamu lakukan jika keadaan pikiran dalam fokus tinggi. Berkonsentrasilah pada apa yang kamu kerjakan. Satu per satu saja untuk menjaga pikiran supaya gak gampang terganggu. Pola kerja yang tangkas akan menghasilkan sesuatu yang berkualitas dan sesuai waktu yang ditetapkan.

Kalau kamu fokus, gak mudah terdistraksi maka energi dalam diri bisa benar-benar digunakan untuk menyelesaikan pekerjaan. Waktu juga gak terbuang untuk sesuatu yang kurang penting. Sehingga, kamu tetap bisa mengambil jeda pada setiap tahapannya untuk beristirahat sejenak.

Baca Juga: 3 Tips Mengatur Suhu di Kantor yang Mendukung Produktivitas

3. Istirahat sebentar setelah bekerja selama satu jam lebih

5 Tips Kelola Energi ketika Bekerja sebagai Upaya Jaga Produktivitasilustrasi beristirahat (pexels.com/ArtHouse Studio)
dm-player

Untukmu yang bekerja di depan komputer dan sudah duduk hingga satu setengah jam, istirahatlah sebentar kurang lebih sekitar 10 menit saja. Kamu bisa berjalan-jalan di ruangan sambil melakukan peregangan. Atau, makan camilan yang sudah disiapkan dan minum air putih yang cukup. Ini untuk menjaga energi agar naik lagi setelah kamu fokus bekerja selama satu jam lebih.

Jangan paksakan diri duduk dan bekerja hingga berjam-jam lamanya, sebab nantinya bisa sangat kelelahan dan untuk mengisi ulang energinya akan memakan waktu yang lama. Bahkan, bisa juga ketika waktunya hampir habis, energimu belum juga terisi.

4. Hindari hal-hal yang menurunkan motivasi

5 Tips Kelola Energi ketika Bekerja sebagai Upaya Jaga Produktivitasilustrasi mencari tahu masa lalu pasangan melalui media sosial (pexels.com/George Milton)

Coba kenali lagi dirimu, apa yang membuatmu sangat bersemangat dalam bekerja dan apa yang bikin kamu kurang termotivasi? Nah, untuk menghemat energi, kelolalah dengan baik. Hindari hal-hal yang berpotensi menurunkan motivasi. Misalnya, kamu baru saja putus cinta, ketika sedang beristirahat janganlah kepo dengan media sosial mantan.

Atau, mengingat-ingat kenangan ketika masih bersamanya. Itu mengganggu fokus dan sangat menguras energimu. Jadi, hindari yang seperti itu, karena menurunkan motivasi dalam diri.

5. Kelilingi diri dengan orang positif

5 Tips Kelola Energi ketika Bekerja sebagai Upaya Jaga Produktivitasilustrasi lingkungan pertemanan positif (pexels.com/fauxels)

Biar tetap produktif, maka kelilingi dirimu dengan orang-orang yang positif. Bangun percakapan bersama mereka saat kalian istirahat, energi positifnya akan menular padamu, sehingga kamu bisa terus produktif sepanjang harinya. Gak usah ikut grup gosip, karena bisa menguras energimu dan mengacaukan fokus pikiran.

Lakukan kegiatan positif saja bersama orang yang juga positif. Hindari pribadi yang hobinya selalu mengeluh, karena itu juga penyebab energimu terkuras. Bukan gak berempati, tapi batasi waktu mendengarkan keluhannya, apalagi ketika pada jam kerja.

Mengelola energi bekerja sama pentingnya dengan mengelola waktu bekerja. Jika waktunya ada, tapi energinya habis, kamu pun kurang fokus. Apabila energinya penuh, tapi gak pandai mengelola waktu juga tetap terasa terburu-buru. Milikilah keseimbangan dalam berkehidupan, termasuk ketika bekerja. Cukupi waktu tidurmu setiap malamnya, supaya badan bugar, pikirannya segar, dan siap bekerja secara produktif.

Baca Juga: 5 Hal Sederhana yang Dapat Menurunkan Produktivitas Bekerja, Catat!

Adelbertha Eva Y Photo Verified Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie
  • Bayu Nur Seto

Berita Terkini Lainnya