5 Cara Tepat Adaptasi di Tempat Kerja Baru, biar Bisa Survive 

Kamu pasti bisa melakukannya

Berbicara mengenai bekerja, perihal pekerjaan baru pasti kamu sangat semangat untuk memulainya. Di dalam pekerjaan baru ini pasti akan ada hal identik seperti tugas baru, karier baru, pendapatan baru dan bahkan lingkungan baru. Hal ini tentu akan membuat hari-harimu berbeda dari sebelumnya. 

Terutama jika kamu memasuki lingkungan yang jauh dari ekspektasimu. Ini menjadi tantangan tersendiri bagimu untuk bisa beradaptasi dengan lingkungan baru. Upayakan untuk selalu berasap dengan tepat, seperti sederet cara berikut ini.

1. Luangkan waktu datang lebih awal

5 Cara Tepat Adaptasi di Tempat Kerja Baru, biar Bisa Survive Ilustrasi melihat jam (pexels.com/JÉSHOOTS)

Saat kamu telah sah diterima di tempat kerja baru, maka kamu harus pandai mengatur waktu. Hari-hari pertama akan menunjukkan siapa dirimu dari ketepatan mulai masuk kerja. Bahkan kamu akan dinilai selama awal-awal bekerja.

Supaya nilaimu positif di tempat kerja baru, maka disiplinlah dalam penggunaannya waktu. Luangkan waktu untuk datang lebih awal. Maka selain kamu dinilai baik, kamu bisa punya waktu lebih untuk beradaptasi sebelum bekerja. 

2. Kenakan dresscode yang sesuai

5 Cara Tepat Adaptasi di Tempat Kerja Baru, biar Bisa Survive ilustrasi bekerja (pexels.com/Kindel Media)

Cara adaptasi berikutnya yaitu mematuhi segala macam bentuk peraturan di tempat kerja baru. Karena setiap tempat kerja memiliki peraturan yang berbeda, dan kamu harus tahu itu. Misalkan tentang dresscode yang dikenakan, usahakan sesuai dengan aturan yang ada.

Jangan senaknya sendiri memakai dresscode, karena itu akan membuat nilaimu berkurang. Ini merupakan tanda jika kamu tidak benar-benar memperhatikan secara detail peraturan yang ada. Jangan sampai salah dresscode, ya. 

Baca Juga: 5 Ciri Red Flag dari Bos di Kantor Baru, Harus Diwaspadai!

3. Aktif bersosialisasi

dm-player
5 Cara Tepat Adaptasi di Tempat Kerja Baru, biar Bisa Survive ilustrasi bekerja (unsplash.com/Priscilla Du Preez)

Di tempat kerja baru, kamu akan menemukan orang-orang baru yang belum pernah kamu tahu sebelumnya. Untuk itu waktunya kamu beradaptasi dengan bersosialisasi pada mereka. Simpel seperti banyak-banyak berkenalan dengan orang baru di sana.

Lakukanlah hal ini di sela-sela waktu bekerjamu. Tujuannya supaya memudahkanmu untuk bisa mengenal lebih jauh tentang perusahaan dari rekan kerja. Selain itu untuk membangun hubungan baik antara sesama pekerja.

4. Saling menghargai

5 Cara Tepat Adaptasi di Tempat Kerja Baru, biar Bisa Survive Ilustrasi rekan kerja (pexels.com/August de Richelieu)

Cara adaptasi berikutnya yaitu milikilah sikap saling menghargai. Bertemu dengan rekan kerja baru akan membuatmu harus memiliki sikap toleransi yang tinggi. Pasalnya kamu akan menemukan orang yang berbeda, kebiasaan yang berbeda bahkan perbedaan yang belum pernah kamu temui sebelumnya.

Dengan memiliki sikap menghargai ini akan membuatmu mudah diterima oleh lingkungan baru. Memang sudah selayaknya seorang pendatang harus bisa beradaptasi dengan menghargai perbedaannya di lingkungan baru. Jangan lupakan hal penting ini, ya. 

5. Tidak malu untuk bertanya

5 Cara Tepat Adaptasi di Tempat Kerja Baru, biar Bisa Survive Ilustrasi bertanya (pexels.com/Artem Podrez)

Menjadi tantangan tersendiri saat seseorang harus beradaptasi dengan lingkungannya baru. Rasa cemas dan khawatir tidak diterima dengan baik menjadi hal yang wajar terjadi pada sebagian orang. Untuk itu hilangkan rasa malu bahkan cemasmu itu dengan sering bertanya jika tidak tahu.

Di tempat kerja baru kamu akan menemukan banyak hal baru tentunya. Nah, manfaatkan ketidaktahuan itu dengan mencari tahu. Berinisiatif tanya pada senior yang telah lama bekerja di sana misalnya. Ini akan memudahkanmu untuk proses beradaptasi.

Cobalah sederet cara beradaptasi yang tepat seperti hal di atas. Selamat mencoba dan semoga membantu, ya. 

Baca Juga: 5 Penyebab Kamu Susah Beradaptasi di Kantor Baru, Harus Lebih Terbuka

Maftukhatul Azizah Photo Verified Writer Maftukhatul Azizah

Berbagi energi positif melalui tulisan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya