5 Alasan Menyudahi Kebiasaan Workaholic, Jangan Sia-siakan Hidupmu!

Rasa candumu tak akan pernah membuatmu merasa cukup, lho! 

Workaholic atau menjadi candu dalam bekerja ini kadang terlihat wajar-wajar saja, nih. Bagaimana tidak, pada masyarakat luas umumnya masih menganggap bahwa workaholic menjadi simbol pekerja keras bagi individu tersebut.

Namun, segala sesuatu yang ada di dunia ini memiliki batasan, ya. Dengan begitu, maka over dalam bekerja juga tak baik bagi kehidupanmu. Coba simak ulasan di bawah ini yang menunjukkan beberapa alasan logis untuk kamu bisa segera menyudahi workaholic.

1. Bekerja itu untuk hidup, bukan hidup untuk bekerja

5 Alasan Menyudahi Kebiasaan Workaholic, Jangan Sia-siakan Hidupmu!ilustrasi dunia kerja (pixabay.com/algedroid)

Sadar atau tidak, tujuan pertama saat kamu ingin bekerja ialah untuk bisa menyambung hidup bukan? Ya, realistis saja kalau setiap orang yang bekerja keras ingin mendapatkan gaji yang begitu fantastis. Kalau kita tarik secara lebih dalam, finansial yang menjadi ujung tombak ini pada akhirnya menjadikanmu pribadi yang workaholic demi berbagai keuntungan yang akan kamu dapatkan di dalamnya.

Hingga tanpa sadar, kamu melupakan tujuan utamamu, yakni dari bekerja untuk hidup menjadi hidup untuk bekerja. Dengan begitu, fase kehidupanmu sebagai workaholic saat ini akan menghantarkanmu untuk bekerja lagi, lagi, dan lagi. Coba tanyakan pada hatimu, apakah benar kamu ingin menghabiskan hidupmu yang begitu berharga hanya untuk bekerja terus-menerus  tanpa batasan yang pasti? Jangan sampai kamu menyesal saat semuanya sudah terlambat, ya.

2. Tak memiliki momen bersama orang terkasih 

5 Alasan Menyudahi Kebiasaan Workaholic, Jangan Sia-siakan Hidupmu!ilustrasi orang bekerja (pixabay.com/StartupStockPhotos)

Secara logika, saat kamu candu dalam bekerja, tentu saja waktumu akan habis untuk mengerjakan berbagai tanggung jawab pekerjaanmu yang tak pernah ada habisnya. Ya, satu pekerjaan baru selesai sudah muncul beberapa pekerjaan lainnya. Bahkan, satu pekerjaan belum usai, ternyata kamu juga menerima pekerjaan lainnya yang bagimu sangat penting untuk segera dikerjakan juga.

Dengan kesibukanmu yang seperti itulah pada akhirnya kamu tak memiliki cukup waktu bagi orang-orang terkasihmu. Padahal, tujuanmu bekerja keras ialah untuk membahagiakan mereka bukan? Membuat mereka bangga akan pencapaian kariermu? Membantu kehidupan finansial mereka dari gaji yang kamu hasilkan?

Tapi, coba sesekali tanyakan pada mereka, mungkin saja kamu tak perlu bekerja sekeras itu untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka? Mungkin saja gajimu yang normal itu sudah cukup bagi mereka Ya, mereka lebih membutuhkan waktu untuk bisa bersantai bersamamu sembari membicarakan hal-hal kecil yang begitu membahagiakan daripada gaji besarmu yang membuatmu jadi sangat teramat sibuk.

Baca Juga: Gak Usah Jadi Workaholic buat Sukses di Tempat Kerja, Ikuti 5 Tips Ini

3. Waktu bersama orang terkasih itu terbatas 

dm-player
5 Alasan Menyudahi Kebiasaan Workaholic, Jangan Sia-siakan Hidupmu!ilustrasi orang bekerja (pixabay.com/StartupStockPhotos)

Telah kita ketahui bersama pula bahwa semua makhluk hidup pasti akan meninggal, baik yang masih berusia muda pun yang sudah tua. Dengan adanya peristiwa meninggal yang tak pernah bisa diprediksi kapan datangnya, bukankah menjadi workaholic hanya akan membuatmu menyesal nantinya? Ya, kamu akan menyesal karena tak kamu sadari bahwa waktumu bersama orang-orang terkasihmu itu terbatas, sangat teramat terbatas, lho.

Perpisahan juga tak hanya karena telah meninggal, tetapi juga bisa karena ditinggal pergi oleh oarng yang kita sayang. Mungkin saja ia pergi meninggalkanmu bukan karena tak menyayangimu, tetapi ia sudah lelah menunggumu dengan kepribadian workaholic. Coba pikirkan baik-baik, bukankah dua orang yang saling menyayangi itu harus banyak menghabiskan waktu bersama? Ya, mencurahkan perasaan betapa kalian saling mencintai dan ingin selalu bersama-sama. Tentunya, untuk bisa mewujudkan hal tersebut kamu harus segera menyudahi kecanduanmu pada pekerjaan, nih.

4. Candu bekerja berpotensi menyiksa diri sendiri 

5 Alasan Menyudahi Kebiasaan Workaholic, Jangan Sia-siakan Hidupmu!ilustrasi orang bekerja (pixabay.com/kaboompics)

Coba pikirkan, secara logika ketika kamu begitu candu dalam bekerja, tentunya kamu akan memprioritaskan pekerjaanmu bukan? Iya rasanya. Yang mana pekerjaan seberat dan sebanyak apa pun itu akan tetap kamu sikat karena bekerja ialah prioritas utamamu, ya. Lantas, apakah tubuhmu sekuat itu untuk bisa mengerjakan banyak hal dalam waktu yang begitu terbatas? Jangan-jangan kamu tak pernah mendengar keluh kesah dari tubuhmu yang sebenarnya sudah lelah bekerja.

Mungkin mulutmu bisa berkata sanggup menyelesaikan semua pekerjaan, tetapi jiwa dan ragamu yang sudah lemah tentu tak bisa berbohong. Kamulah yang seharusnya menjaga dan melindungi diri, bukan malah menyakiti dirimu sendiri. Jangan sampai kamu menjadi pelaku dan juga korban workaholic atas dirimu sendiri!

5. Adanya weekend itu supaya bisa libur kerja

5 Alasan Menyudahi Kebiasaan Workaholic, Jangan Sia-siakan Hidupmu!ilustrasi orang bekerja (pixabay.com/StartupStockPhotos)

Dalam seminggu terdapat tujuh hari yang mana telah memiliki pembagian khusus, nih. Ya, umumnya dari Senin hingga Jumat ialah hari kerja lalu hari Sabtu dan Minggu ialah waktunya untuk libur bekerja. Senyatanya, sistem tersebut sudah benar, layaknya ada pagi dan malam, ada tinggi dan rendah, dan berbagai perbandingan yang berlawanan lainnya.

Berangkat dari perbandingan tersebut, maka kalau ada waktu untuk bekerja ya tentu ada waktu untuk beristirahat. Hari sabtu dan minggu ialah waktunya untuk libur kerja selama seharian penuh untuk bisa membuat jiwa dan ragamu rileks sejenak.

Tetapi, apakah mungkin hal itu terjadi pada pada seseorang yang workaholic? Namanya juga sudah candu bekerja, rasanya setiap hari ingin bekerja terus, nih. Padahal, weekend ialah alasan logis yang paling mendasar untuk setiap orang bisa mengistirahatkan dirinya.

Sebaiknya kamu bisa mengevaluasi diri atas kecanduanmu pada pekerjaan. Jika menurutmu beban kerjamu sudah berada di luar batasan kewajaran, segera tangani dengan baik sebelum semuanya jadi terlambat, ya!

Baca Juga: 5 Sisi Positif Workaholic yang Jarang Disadari, Punya Fokus yang Baik

Melinda Fujiana Photo Verified Writer Melinda Fujiana

Instagram : @melindaf__ Wish ur day always shine as a star!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya