5 Cara Stop Jadi Sasaran Rekan Kerja Toksik, Pernah Mengalaminya?

Bikin suasana kerja kembali nyaman dan aman

Memiliki rekan kerja yang toksik pasti menghadirkan rasa tidak nyaman ketika melakukan pekerjaan. Alih-alih fokus, kamu akan jengah dengan sikap atau perkataannya sehingga performamu bisa saja menurun.

Maka dari itu, kamu harus mencari cara guna menghindari rekan kerja seperti ini agar berhenti menjadi sasaran negatif darinya. Lalu, bagaimana cara yang efektif? Simak penjelasan di bawah ini agar kamu kembali merasa nyaman dan aman saat bekerja.

1. Berteman dengan seseorang yang mengerti situasimu

5 Cara Stop Jadi Sasaran Rekan Kerja Toksik, Pernah Mengalaminya?ilustrasi berteman dengan orang positif (pexels.com/Helena Lopes)

Saat suasana kantor terasa mencekam berkat kehadiran rekan kerja yang toksik, kamu bisa mencari pelarian dengan berteman bersama seseorang yang mampu mengerti kamu dan menebarkan aura positif. Luapkan ceritamu tentang rekan kerja toksik tersebut kepada temanmu, kalau perlu mintalah saran bagaimana cara menghindarinya.

"Terkadang solusi terbaik adalah bertukar cerita dengan teman dekat, bisa di luar kantor. Kemudian, temukan kenyamanan bersamanya karena kamu mengetahui bahwa tidak sendirian," jelas Robin Bond, pakar hukum dan mantan jaksa dikutip Bustle.

2. Tetapkan batasan

5 Cara Stop Jadi Sasaran Rekan Kerja Toksik, Pernah Mengalaminya?ilustrasi menghindari rekan kerja toksik (pexels.com/Tim Gouw)

Dilansir Bustle, Susan M. Heathfield, seorang pakar sumber daya manusia, menyebutkan agar kamu mulai menerapkan batasan yang tegas terhadap rekan kerja. Hal itu dilakukan demi menghindari sifatnya yang toksik dan negatif.

Tidak masalah untuk menjauhinya jika berada di luar urusan pekerjaan. Meski harus bersikap profesional sebagai sesama rekan kerja, namun jika ia mulai menunjukkan sifat negatif bahkan mengajak kamu bergabung, Heathfield menyarankan agar jangan membiarkan dirimu terlibat.

3. Fokus pada diri sendiri

5 Cara Stop Jadi Sasaran Rekan Kerja Toksik, Pernah Mengalaminya?ilustrasi rekan kerja toksik (pexels.com/Yan Krukau)
dm-player

Pekerjaan akan semakin menyenangkan jika kamu menjalankannya tanpa fokus yang terpecah. Demi melakukan pekerjaan yang baik, hal yang harus kamu fokuskan adalah diri sendiri dan tugas tersebut. Jangan biarkan rekan kerja toksik memengaruhi pikiranmu.

"Sangat mudah untuk fokus pada orang lain dan itu bisa menghabiskan banyak waktu dan energi," jelas Paul White, seorang psikolog dan penulis Risi Above a Toxic Workplace pada Fast Company, dikutip Bustle.

Baca Juga: 5 Tips Ciptakan Komunikasi Efektif dengan Rekan Kerja di Kantor

4. Buat mereka sadar

5 Cara Stop Jadi Sasaran Rekan Kerja Toksik, Pernah Mengalaminya?ilustrasi rekan kerja toksik (pexels.com/Yan Krukau)

Selanjutnya, coba beritahu langsung sang pelaku akan tindakannya. Sadarkan ia bahwa kata-kata dan tindakan yang dilakukan tidak pantas, sehingga membuat ia merenungkan kesalahannya.

Teguran yang kamu berikan bisa berujung menyadarkannya atas tindakan beracunnya selama ini. Ia pun akan mempertanyakan tentang bagaimana pandangan orang lain tentang dirinya, apakah serupa dengan yang kamu katakan atau tidak.

5. Bicarakan dengan yang lain

5 Cara Stop Jadi Sasaran Rekan Kerja Toksik, Pernah Mengalaminya?ilustrasi rekan kerja toksik (pexels.com/Yan Krukau)

Saat kamu mengalami konflik dengan rekan kerja toksik namun sudah tidak bisa diselesaikan berdua secara baik-baik, coba untuk bawa orang lain ke dalam konflik kalian sebagai mediator. Dilansir Your Tango, Christine Hourd, seorang pelatih pengembangan pribadi menyarankan kamu untuk tetap tenang saat menyampaikan permasalahan yang terjadi.

Selain itu, utarakan solusi yang mungkin kamu miliki untuk menyudahi ketoksikan tersebut, yang tidak bisa terselesaikan berdua. Lebih banyak dukungan, akan jadi lebih mudah untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi.

Demikian lima cara yang bisa dilakukan agar kamu berhenti jadi sasaran rekan kerja yang bersifat toksik. Coba terapkan salah satu cara di atas mulai sekarang, ya!

Baca Juga: 5 Ciri Green Flag dari Rekan Kerja di Kantor, Pasti Nyaman!

Mitha Aullia Photo Verified Mitha Aullia

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya