7 Program ODP Bank Mandiri 2024, Pendaftarannya Sudah Dibuka!

Terbuka untuk lulusan S1 dan S2

Office Development Program (ODP), merupakan sebuah program training dan pengembangan diri yang bisa kamu dapatkan di Bank Mandiri. Program ini dirancang untuk mempersiapkan kamu menduduki peran kepemimpinan di berbagai fungsi dan level di Bank Mandiri. ODP bisa diikuti oleh kamu lulusan S1 dan S2 dengan pengalaman kerja kurang dari 4 tahun.

Untuk bisa bergabung dengan program ini, minimal kamu perlu punya gelar S1 dengan IPK 3,00 dari skala 4,00 dengan usia maksimal 25 tahun, atau S2 dengan IPK 3,20 dari skala 4,00 dengan usia maksimal 27 tahun. Selain itu, kamu juga harus punya keterampilan jaringan dan komunikasi yang baik, lancar berbahasa Inggris baik lisan maupun tulisan, gak punya anggota keluarga yang kerja di Bank Mandiri, masih berstatus lajang, dan bersedia direlokasi ke seluruh Indonesia.

Saat ini, ada tujuh pilihan posisi ODP yang buka untuk program di tahun 2024. Apa sajakah itu? Yuk, simak penjelasannya di bawah!

1. Officer Development Program Business Enabler for Human Capital 2024

7 Program ODP Bank Mandiri 2024, Pendaftarannya Sudah Dibuka!ilustrasi bekerja di bank Mandiri (bankmandiri.co.id)

Pada posisi ini, kamu akan belajar bagaimana cara agar mampu menjadi seorang Human Capital yang profesional dengan keterampilan dan pengetahuan yang baik di bidang tersebut. Nantinya, kamu akan dilatih oleh bankir dan pemimpin berpengalaman mengenai pendidikan intensif di kelas yang diikuti juga pelatihan kerja dan rotasi di berbagai bagian Bank.

Kandidat yang terpilih nantinya akan mendapat beberapa keuntungan seperti asuransi kesehatan, bonus, cuti sakit berbayar, asuransi jiwa, tunjangan hari raya, dan sebagainya. Informasi lebih lanjut mengenai posisi ini bisa kamu akses di https://jobs.talentics.id/pt-bank-mandiri-persero-tbk/officer-development-program-business-enabler-for-human-capital-2024?hide=other-opportunities.

2. Officer Development Program Wholesale Banking for Treasury and International Banking & FI Tahun 2024

7 Program ODP Bank Mandiri 2024, Pendaftarannya Sudah Dibuka!ilustrasi bekerja di bank Mandiri (bankmandiri.co.id/)

Selain itu, Bank Mandiri juga tengah membuka program ODP Wholesale Banking khusus untuk Treasury Group dan International Banking & Financial Institution Group. Pada posisi ini, kamu akan dibekali dengan keterampilan dan pengetahuan di bidang manajemen likuiditas, manajemen aset-liabilitas, valuta asing, pasar uang, pendapatan tetap, dan perdagangan derivatif.

Terkait persyaratan kemampuan dasar yang harus dipenuhinya, yaitu kamu harus mampu menjalin hubungan baik dengan orang-orang di semua tingkatan, proaktif, dan cepat mempelajari tugas-tugas baru, serta bertanggung jawab. Informasi lebih lanjutnya, bisa kamu cek di https://jobs.talentics.id/pt-bank-mandiri-persero-tbk/officer-development-program-wholesale-banking-for-treasury-group-and-international-banking-fi-group-tahun-2024?hide=other-opportunities.

3. Officer Development Program Information Technology 2024

7 Program ODP Bank Mandiri 2024, Pendaftarannya Sudah Dibuka!ilustrasi bekerja di bank Mandiri (instagram.com/mandiri_club)

Pada program ODP untuk posisi  Information Technology, kamu akan senantiasa dilatih untuk menjadi pemimpin dan profesional yang punya semangat juga kemampuan dalam transformasi TI dan teknologi. Di sini, kamu akan diajarkan langsung oleh banking dan pemimpin berpengalaman  mulai dari belajar di kelas hingga pelatihan langsung.

Untuk bisa bergabung, kamu perlu punya keterampilan berjejaring secara formal dan non-formal dengan berbagai tingkat korespondensi, mampu berpikir kritis dan analitis yang baik, serta unggul dalam mengomunikasikan ide. Jika tertarik, kamu bisa langsung daftar di https://jobs.talentics.id/pt-bank-mandiri-persero-tbk/officer-development-program-information-technology-2024?hide=other-opportunities.

4. Officer Development Program Business Enabler 2024

7 Program ODP Bank Mandiri 2024, Pendaftarannya Sudah Dibuka!ilustrasi bekerja di bank Mandiri (instagram.com/mandiri_club)

Berikutnya, untuk posisi Business Enabler kamu akan dipersiapkan agar mampu menjadi pemimpin dan profesional di berbagai fungsi pendukung bisnis, yang meliputi operasional perbankan, keuangan, strategi, hukum, sumber daya manusia, riset pasar, komunikasi korporat, manajemen real estate, dan lainnya. Untuk bisa mencapai tujuan tersebut, selama program berlangsung kamu akan dilatih dengan baik oleh banking dan pemimpin yang berpengalaman.

Keterampilan yang perlu dimiliki untuk bisa bergabung di posisi ini, yaitu bisa berpikir kritis dan analitis, punya semangat wirausaha dan bersemangat untuk berhubungan dengan orang lain, serta bersedia menjadi bagian dari aktivitas terkait di dalam dan luar organisasi guna mencapai tujuan. Informasi mendetail mengenai posisi ini bisa kamu akses di laman berikut: https://jobs.talentics.id/pt-bank-mandiri-persero-tbk/officer-development-program-business-enabler-2024?hide=other-opportunities.

Baca Juga: IDN Foundation dan Klinair Adakan Program Donasi Air Purifier CR-Box

5. Officer Development Program Risk Management 2024

7 Program ODP Bank Mandiri 2024, Pendaftarannya Sudah Dibuka!ilustrasi bekerja di bank Mandiri (bankmandiri.co.id)

Pada program ODP di Bank Mandiri 2024, terbuka kesempatan untukmu bergabung pada posisi Program Risk Management. Di sini, kamu akan senantiasa dilatih agar jadi lebih siap untuk menduduki peran pemimpin yang profesional di bidang manajemen risiko. Pada prosesnya, kamu akan dilatih untuk bekerja pada bidang bisnis dan analisis data dalam hal manajemen risiko bisnis dan manajemen risiko perusahaan.

Buat kamu yang memenuhi persyaratan dasar dan punya keterampilan berjering yang baik secara formal dan non-formal dengan berbagai tingkat korespondensi, dipersilahkan untuk mendaftar. Untuk informasi lebih lengkapnya, bisa kamu akses di https://jobs.talentics.id/pt-bank-mandiri-persero-tbk/officer-development-program-risk-management-2024?hide=other-opportunities.

6. Officer Development Program Wholesale Banking For Commercial Banking 2024

7 Program ODP Bank Mandiri 2024, Pendaftarannya Sudah Dibuka!logo Bank Mandiri (bankmandiri.co.id)

Program ODP Wholesale Banking For Commercial Banking di Bank Mandiri mempersiapkan kamu untuk menduduki peran kepemimpinan di berbagai fungsi dan level. Di sini, kamu akan mendapatkan pemaparan dan pelatihan menarik mengenai Korporasi Menengah (Perbankan Komersial) yang melayani bisnis pasar menengah.

Agar bisa bergabung, kamu perlu punya kemampuan yang unggul dalam mengomunikasikan ide, punya pemikiran kritis, analitis, dan bersemangat untuk berhubungan dengan orang lain. Jika tertarik, segera daftarkan dirimu sebelum tanggal, 19 Januari 2024 di laman https://jobs.talentics.id/pt-bank-mandiri-persero-tbk/officer-development-program-wholesale-banking-for-commercial-banking-2024?hide=other-opportunities.

7. Officer Development Program Regional Business 2024

7 Program ODP Bank Mandiri 2024, Pendaftarannya Sudah Dibuka!logo Bank Mandiri (bankmandiri.co.id)

Program ODP yang terakhir terbuka untuk posisi Regional Business. Program ini dirancang agar kamu mampu menjadi pemimpin bankir Ritel profesional yang punya keterampilan dan pengetahuan di bidang pendanaan, peminjaman, transaksi, serta layanan Ritel. 

Selama mengikuti program, kamu akan mendapat pendidikan intensif di kelas yang diikuti pelatihan kerja rotasi di berbagai bagian Bank. Selain itu, kamu juga akan bekerja di Kantor Cabang/Area/Wilayah dan/atau Kantor Pusat Bank Mandiri. Jika tertarik, kamu bisa langsung daftar di https://jobs.talentics.id/pt-bank-mandiri-persero-tbk/officer-development-program-regional-business-2024?hide=other-opportunities.

Itu dia program ODP Bank Mandiri yang buka untuk periode tahun 2024. Jika tertarik dan sudah memenuhi persyaratan, kamu bisa langsung daftarkan diri di laman yang tertera sebelum tanggal 19 Januari 2024. Untuk lowongan pekerjaan lain di Bank Mandiri, silakan akses di https://www.bankmandiri.co.id/mandiri-career.

Baca Juga: Keren! 2 Pemuda Kunjungi Program SAFE di Palu untuk Cegah Deforestasi

Nurkorida Aeni Photo Verified Writer Nurkorida Aeni

Hai

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya