5 Alasan Mengapa Kamu Harus Mengenali Dirimu dengan Baik

Know yourself and be the best version of yourself

Pernah gak sih kamu merasa kesulitan saat harus menentukan pilihan? Atau bingung saat ditanya apa saja kekurangan dan kelebihanmu? Jangan-jangan, kamu belum benar-benar mengenali dirimu dengan baik.

Padahal, agar hidupmu jadi lebih terarah dan bisa memiliki kontrol diri yang baik, kamu harus benar-benar mengenal dirimu. Selain itu, ada lima manfaat lainnya yang akan kamu dapatkan jika kamu mampu mengenali dirimu dengan baik. Penasaran? Yuk simak ulasannya berikut ini.

1. Kamu jadi tahu kapan harus berhenti dan kapan harus terus berlari

5 Alasan Mengapa Kamu Harus Mengenali Dirimu dengan Baikilustrasi berlari (unsplash.com/lucas Favre)

Kamu tahu batasanmu. Penting untuk tahu kapan kamu harus beristirahat dan kapan harus terus bergerak maju. Dalam konteks kesehatan fisik, akan menjadi berbahaya jika kamu memaksakan suatu aktivitas di luar batas kemampuan tubuhmu. Dalam konteks kesehatan psikis, akan menjadi berbahaya jika kamu terus memendam emosi negatif yang sebetulnya sudah tak sanggup untuk kamu bendung.

Oleh karena itu, kamu harus mengetahui batasmu dan kamu boleh membuat suatu batasan. Know your limit and set your boundaries. Terkadang kamu harus mundur satu langkah agar bisa maju dua hingga tiga langkah ke depan. Dan tak ada salahnya membatasi diri dari hal-hal yang hanya akan membuatmu merasa tidak nyaman.

Jadi kuncinya, kenali dirimu dengan baik sehingga kamu tahu kapan harus terus berlari dan kapan waktunya untuk beristirahat sejenak. Atau boleh juga jika ingin membatasi diri akan suatu hal. Sebab semakin kamu mengenali dirimu maka akan semakin mudah untuk mengontrol diri sendiri.

2. Saat stres, kamu tahu bagaimana cara untuk melepaskannya

5 Alasan Mengapa Kamu Harus Mengenali Dirimu dengan Baikilustrasi liburan (unsplash.com/Jeremy Bishop)

Stress relief is a must! Untuk tahu cara mengurai stres, maka kamu harus mengenali apa saja yang dapat membantumu merasa lebih baik. Hal ini menjadi sangat penting karena manajemen stres yang baik merupakan suatu keharusan agar hidupmu senantiasa damai.

Cobalah untuk mengenali apa saja yang dapat membuatmu merasa rileks, nyaman dan kembali bersemangat setelah melewati banyak kesulitan. Dengan begitu, setiap kali kamu merasa tertekan, kamu dapat mencari atau bahkan menjadi obat bagi dirimu sendiri. 

Baca Juga: Berani, Begini 7 Karakter Orang yang Punya Tipe Kepribadian Koleris 

3. Kamu paham apa saja yang perlu kamu prioritaskan, hindari dan tinggalkan

dm-player
5 Alasan Mengapa Kamu Harus Mengenali Dirimu dengan Baikilustrasi jam (unsplash.com/CHUTTERSNAP)

Dalam hidup, bisa jadi ada banyak sekali hal yang ingin kamu lakukan. Namun, kamu juga sadar bahwa waktumu terbatas. Untuk itu, kenalilah dirimu dengan baik. Maka kamu akan paham, apa saja yang sebetulnya perlu kamu prioritaskan, hindari dan eliminasi.

Menyusun skala prioritas itu penting. Sebab, dengan fokus yang tepat kamu akan mendapatkan hasil yang maksimal. Selain itu, kamu juga tak perlu melakukan banyak hal yang semestinya bisa kamu kurangi atau bahkan kamu hilangkan sama sekali. 

4. Kamu jadi tahu tujuan hidupmu dan bagaimana cara meraihnya

5 Alasan Mengapa Kamu Harus Mengenali Dirimu dengan Baikilustrasi membaca buku (unsplash.com/Lê Tân)

Berkaitan dengan poin ketiga, karena kamu sudah mampu menyusun skala prioritas, maka akan lebih mudah juga untukmu dalam menentukan tujuan hidup. Yang tak kalah penting, kamu juga jadi tahu bagaimana cara untuk meraihnya.

Tanpa tujuan hidup, hari-harimu jadi terasa hampa. Untuk itulah kamu harus mampu menemukan tujuan hidupmu agar hari-harimu jadi lebih bersemangat. Setelah itu, jangan lupa untuk berikan usaha dan doa yang terbaik agar kamu bisa jadi versi terbaik dirimu.

5. Jadi lebih bersyukur 

5 Alasan Mengapa Kamu Harus Mengenali Dirimu dengan Baikilustrasi bahagia (unsplash.com/Warren Wong)

Mengenali apa saja potensi yang telah Tuhan berikan untukmu otomatis akan membuatmu jadi lebih banyak bersyukur. Meskipun tak sempurna, namun kamu paham bahwa setiap anugerah yang Tuhan titipkan buatmu adalah yang terbaik. 

Kelak, kamu akan mengerti bahwa setiap kekuatan dan kelemahan yang ada pada dirimu merupakan sesuatu yang unik, yang hanya dimiliki oleh dirimu. Dan semakin kamu mengenali dirimu maka akan semakin banyak hal yang dapat kamu syukuri.

Nah, itu dia lima manfaat yang akan kamu rasakan jika kamu mampu mengenali dirimu sendiri dengan baik. Buat kamu yang masih merasa asing dengan diri sendiri, yuk mulai kenalan lebih dalam dan jadilah versi terbaik dirimu. Fighting!

Baca Juga: 7 Ciri Seseorang yang Memiliki Kepribadian Melankolis

Ahsani Rangkuti Photo Verified Writer Ahsani Rangkuti

Read, write and share!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya