5 Kesalahan yang Bisa Bikin Kamu Mendapat SP di Tempat Kerja, Awas!

Hindari melakukan kesalahan yang tidak perlu

Surat peringatan merupakan satu hal yang sangat diantisipasi oleh kebanyakan pegawai. Alasannya tentu saja karena memang surat peringatan berisi teguran dari perusahaan terhadap para pegawai yang melakukan kesalahan.

Sebetulnya ada beberapa tingkatan dari surat peringatan yang diberikan, sampai akhirnya pegawai berpotensi dicopot dari jabatannya. Meski begitu, kamu perlu tahu beberapa kesalahan berikut ini yang berisiko membuatmu memperoleh surat peringatan.

1. Bolos kerja

5 Kesalahan yang Bisa Bikin Kamu Mendapat SP di Tempat Kerja, Awas!ilustrasi botol minum (unsplash.com/@bluewaterglobe)

Bolos kerja menjadi satu kesalahan yang kerap sekali terulang dan dilakukan oleh banyak pegawai. Mungkin saja beban pekerjaan yang berat dan rasa bosan membuat pegawai kerap melakukan kesalahan ini, walau pun jelas saja bahwa tindakan tersebut sangatlah keliru. Tidak heran jika pegawai yang bolos tanpa kejelasan pasti akan memperoleh surat peringatan dari perusahaan.

2. Ketidakdisiplinan secara berulang

5 Kesalahan yang Bisa Bikin Kamu Mendapat SP di Tempat Kerja, Awas!ilustrasi terlambat (pexels.com/@olly)

Rasa displin yang tinggi merupakan satu hal penting yang sering kali diabaikan oleh beberapa orang. Bahkan contoh-contoh kecilnya seperti datang tepat waktu, pulang tepat waktu, serta mengumpulkan pekerjaan sebelum deadline merupakan contoh nyata dari kedisiplinan yang tingg. Apabila kamu tak mampu memiliki rasa disiplin dalam bekerja, maka bersiaplah untuk memperoleh surat peringatan dari perusahaan.

Baca Juga: 6 Alasan Orang Posting Pekerjaan di Medsos, Niat Pamer?

3. Pertengkaran

dm-player
5 Kesalahan yang Bisa Bikin Kamu Mendapat SP di Tempat Kerja, Awas!ilustrasi berkonflik (unsplash.com/@proxyclick)

Perselisihan paham merupakan satu hal yang wajar terjadi diantara para pegawai di perusahaan. Namun, sebetulnya segala permasalahan tersebut dapat diselesaikan dengan kepala dingin, sehingga tak berdampak buruk. Jika justru melakukan pertengkaran yang tidak penting, maka akan membuatmu rentan memperoleh surat peringatan dari perusahaan.

4. Tidak profesional

5 Kesalahan yang Bisa Bikin Kamu Mendapat SP di Tempat Kerja, Awas!ilustrasi tidak profesional (pexels.com/@Andrea-Piacquadio)

Profesionalitas menjadi hal dasar yang harus dimiliki oleh semua pegawai tanpa terkecuali. Sayangnya tak semua pegawai memiliki kemampuan mempertahankan profesionalitasnya di tempat kerja, sehingga rentan melakukan hal-hal yang tidak-tidak. Jika tidak profesional dan tak mampu membagi urusan pribadi dengan pekerjaan, maka bersiap-siaplah untuk mendapatkan surat peringatan.

5. Tindak kriminalitas

5 Kesalahan yang Bisa Bikin Kamu Mendapat SP di Tempat Kerja, Awas!ilustrasi korupsi (pexels.com/@Tima_Miroshnichenko)

Rasanya tindak kriminalitas menjadi satu hal yang sudah tak dapat ditoleransi lagi dalam pekerjaan. Surat peringatan mungkin bukan hanya diberikan pada pegawai yang melakukan tindak kriminalitas, melainkan juga akan memperoleh pemecatan secara tak terhormat. Itulah mengapa para pegawai jangan sampai macam-macam melakukan tindak kriminalitas yang berbahaya.

Surat peringatan ini bisa menjadi permulaan yang cukup berisiko bagi banyak pegawai. Jangan sampai memperoleh surat peringatan yang berdampak pada keberlangsungan pekerjaan nantinya. Jaga sikap dan profesionalitas dengan sebaik mungkin!

Baca Juga: 6 Tips Meyakinkan Perusahaan Asuransi Mobil saat Ajukan Klaim, Manjur!

Andini Maulana Photo Verified Writer Andini Maulana

Terima kasih sudah membaca, semoga dapat memberikan manfaat :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya