Terpaksa Bekerja di Akhir Pekan? Ini Jurus Jitunya Supaya Tetap Nikmat!

Karena nggak semua orang bisa dapat akhir pekan yang sempurna.

"Karena nggak semua orang bisa dapat akhir pekan yang sempurna."

Bisa bangun telat, malas-malasan di kasur dan nonton TV sepuasnya, siapa sih yang nggak suka? Sayangnya, nggak semua orang bisa dapat akhir pekan yang sempurna. Kalau akhir pekan sempurnamu berakhir karena adanya tugas-tugas yang harus segera diselesaikan, bisakah kamu mengalahkan diri sendiri dan bekerja layaknya hari biasa?

Bisa! Asalkan kamu menerapkan sembilan hal berikut ini!

 

1. Kamu butuh waktu tidur yang cukup supaya maksimal esok harinya.

Terpaksa Bekerja di Akhir Pekan? Ini Jurus Jitunya Supaya Tetap Nikmat!

Weekend haram hukumnya untuk bergadang! Tidur yang berkualitas penting supaya besoknya, kamu bisa berpikiran jernih dalam mengerjakan tugasmu. Lebih baik, matikan perangkat elektronik minimal satu jam sebelum tidur agar kamu besok lebih produktif.

2. Supaya tugas lebih cepat tuntas, jauhi tombol snooze!

Terpaksa Bekerja di Akhir Pekan? Ini Jurus Jitunya Supaya Tetap Nikmat!

Kalau kamu mematikan alarm pakai tombol snooze, badanmu masuk ke siklus tidur yang baru. Bukannya tambah segar, otak dan badanmu jadi tambah bingung karena berulang kali bangun dan tidur. Sebaiknya, segera bangun setelah alarm berbunyi dan mulai kerjakan sesuatu.

3. Jangan menyiksa diri sendiri, kerjakan tugasmu dengan pelan dan santai.

Terpaksa Bekerja di Akhir Pekan? Ini Jurus Jitunya Supaya Tetap Nikmat!

Buat to-do list yang 'ramping' selama bekerja di akhir pekan. Jika kamu menyiksa diri sendiri mengerjakan daftar tugas yang panjang, yang ada malah tidak terselesaikan semua. Know your limits, kamu bukan superman.

4. Saat baru bangun tidur, jangan terburu-buru menyentuh laptop atau ponselmu.

Terpaksa Bekerja di Akhir Pekan? Ini Jurus Jitunya Supaya Tetap Nikmat!

Tahan dulu godaanmu untuk buka alat-alat elektronik tersebut. Kalau kamu pagi-pagi sudah melihat e-mail yang menuntut ini-itu, bisa-bisa semangat kerjamu sudah hancur duluan.

5. Awali harimu dengan minum teh dan sarapan dengan menu yang istimewa.

dm-player

Terpaksa Bekerja di Akhir Pekan? Ini Jurus Jitunya Supaya Tetap Nikmat!

Layaknya mobil yang butuh BBM, tubuh kamu pun juga butuh sarapan. Makan pagi yang nikmat ini bikin mental dan pikiran kamu jadi lebih siap. Sehingga kamu akan selalu fokus dan tetap kritis dalam mengerjakan pekerjaan yang akan kamu temui di akhir pekan.

6. Supaya Senin nggak kelimpungan, jangan coba bermalas-malasan dan menunda pekerjaan.

Terpaksa Bekerja di Akhir Pekan? Ini Jurus Jitunya Supaya Tetap Nikmat!

Selagi kamu bisa kerjakan sekarang, ya kerjakan! Kalau perlu bikin persiapan di malam hari, apa saja yang perlu kamu kerjakan besoknya. Ingat kata orang, victory loves preparation.

7. Fokus adalah modalmu yang paling utama supaya ritme kerja tetap terjaga.

Terpaksa Bekerja di Akhir Pekan? Ini Jurus Jitunya Supaya Tetap Nikmat!

Jangan biarkan perhatianmu teralihkan pada hal-hal yang nggak ada hubungannya. Saat perhatianmu teralihkan, tugas yang seharusnya bisa dikerjakan dalam 30 menit baru akan selesai hingga 3 jam. Nggak enak banget bukan?

8. Abaikan keinginan untuk guling-guling di ranjang supaya kamu nggak dikejar waktu.

Terpaksa Bekerja di Akhir Pekan? Ini Jurus Jitunya Supaya Tetap Nikmat!

Waktu adalah barang mewah yang nggak sanggup kamu beli. Jadi jangan dibuang-buang waktu itu. Kamu sudah diberikan waktu 24 jam sehari untuk menyelesaikan tugasmu. Kalau orang lain bisa, kenapa kamu nggak bisa?

9. Daripada sibuk menggerutu karena kerja di akhir pekan, lebih baik tugasnya cepat diselesaikan.

Terpaksa Bekerja di Akhir Pekan? Ini Jurus Jitunya Supaya Tetap Nikmat!

Wajar memang kalau kamu kesal karena harus kerja di akhir pekan. Tapi kalau kamu menanggapi kekesalanmu dengan marah-marah, selama seharian mood-mu nggak akan bagus. Alhasil, kamu susah untuk konsentrasi menyelesaikan tugas.

 

Intinya, weekend itu harus tetap dinikmati meski sesibuk apapun kamu. Jika kamu bisa memanfaatkan waktu sempit untuk tetap bekerja dengan baik, dijamin dah kamu nggak akan dapat bad weekend yang bisa bikin mood selama seminggu jelek!

 

Apakah artikel ini berguna untukmu? Ayo bagikan ke teman-temanmu dan dapatkan Tablet Android Mito T330 atau Sony LED TV. Keterangan selengkapnya bisa kamu baca di www.idntimes.com/sharingiscaring

Topik:

Berita Terkini Lainnya