6 Tips Bangkitkan Semangat Kerja Setelah Menerima Kritik dari Atasan  

Jangan malah menyerah!

Kamu tahu gak kalau menerima kritik dari atasan adalah bagian tak terhindarkan dari dunia kerja. Meskipun kadang terasa sulit, menerima kritik dengan baik sebenarnya adalah kunci agar kamu bisa semakin baik secara profesional dan meraih kesuksesan jangka panjang.

Namun, bagaimana cara mengembalikan semangat kerja setelah menerima kritik yang mungkin terasa menyakitkan atau mengecewakan ini? Nah, simak nih, enam cara yang bisa membantumu melakukan hal tersebut. Check it out!

1. Terimalah kritik dengan lapang dada

6 Tips Bangkitkan Semangat Kerja Setelah Menerima Kritik dari Atasan  ilustrasi kerja (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Gak ada yang bisa membuat kamu bangkit setelah mendapat kritik kecuali menerima masukan tersebut dengan lapang dada. Cobalah untuk menanamkan sikap terbuka dan ikhlas serta jangan terlalu defensif saat mendengar kritik dari atasan. Lagipula itu demi kebaikanmu juga, kan?

Ingatlah bahwa kritik tersebut bukan penilaian terhadap dirimu sebagai pribadi, tetapi lebih kepada pekerjaan atau hasil kerjamu. Cobalah untuk mendengarkan dengan seksama apa yang dikatakan atasan tanpa merasa diserang ataupun tersinggung.

2. Luangkan waktu untuk meresapi dan menerima kritik tersebut

6 Tips Bangkitkan Semangat Kerja Setelah Menerima Kritik dari Atasan  ilustrasi terbatasnya karir (pexels.com/cottonbro studio)

Setelah menerima kritik, berikan dirimu waktu untuk meresapi dan menerima kritik tersebut. Jangan terburu-buru untuk memberikan reaksi atau membela diri dengan menggebu-gebu. Kamu harus bisa menyikapi kritik tersebut dengan bijak agar gak menyesal di kemudian hari.

Fokuslah untuk memahami pesan yang ingin disampaikan atasan dan evaluasi secara objektif tentang apa yang perlu diperbaiki atau ditingkatkan dalam pekerjaanmu. Dengan cara ini, maka kamu akan bisa menanggapi kritik tersebut dengan lebih baik dan mengambil langkah-langkah yang tepat untuk memperbaiki situasi yang ada.

Baca Juga: 5 Cara agar Bisa Menerima Kritik Sahabat yang Terpisah Jarak

3. Gunakan kritik sebagai peluang untuk belajar dan memperbaiki diri

6 Tips Bangkitkan Semangat Kerja Setelah Menerima Kritik dari Atasan  ilustrasi kerja di tempat baru (pexels.com/Christina Morillo)

Selanjutnya, cara terbaik untuk mengatasi perasaan negatif setelah menerima kritik adalah dengan mengubahnya menjadi kesempatan untuk belajar dan memperbaiki diri. Kritik tersebut tentu datang dari kesalahan yang kamu buat, jadi belajarlah dari situ dan berusahalah untuk gak mengulangi kesalahan yang sama.

Lihatlah kritik tersebut sebagai umpan balik yang bisa membantumu menjadi lebih baik dalam pekerjaan. Pelajari bagian apa yang perlu ditingkatkan dari kinerja atau keterampilanmu, dan buatlah rencana untuk mengatasi kelemahan tersebut. Dengan memanfaatkan kritik sebagai pembelajaran, kamu akan menjadi profesional yang lebih kompeten dan percaya diri.

4. Fokus pada pencapaian positif

6 Tips Bangkitkan Semangat Kerja Setelah Menerima Kritik dari Atasan  ilustrasi mengalami keberhasilan (pexels.com/Anna Shvets)

Setelah menerima kritik, usahakan untuk tetap mempertahankan pandangan yang positif terhadap diri sendiri dan pekerjaanmu. Jangan merasa insecure atau menganggap semua yang kamu lakukan itu sia-sia. Ingatlah pencapaian dan kontribusi positif yang sudah kamu lakukan dalam pekerjaanmu.

Mengalihkan fokus pada hal-hal yang kamu lakukan dengan baik akan membantu membangun kembali kepercayaan diri dan semangat kerja yang mungkin sedikit banyak telah terpengaruh oleh kritik yang kamu dapatkan. Jadikan pencapaian positif sebagai sumber motivasi untuk terus berkembang dan mencapai kesuksesan lebih lanjut di tempat kerja, ya.

Baca Juga: 3 Alasan Pemimpin Harus Lapang Dada Menerima Kritik

5. Cari dukungan dari rekan kerja atau mentor

6 Tips Bangkitkan Semangat Kerja Setelah Menerima Kritik dari Atasan  ilustrasi berbicara dengan lawan jenis (pexels.com/fauxels)

Menerima kritik tentu akan cukup sulit jika harus kamu telan sendirian. Maka, cobalah mencari dukungan dari rekan kerja atau mentor yang bisa memberikan perspektif tambahan atau saran tentang bagaimana kamu bisa menghadapi kritik tersebut dengan lebih baik.

Diskusikan pengalamanmu dengan mereka dan mintalah masukan tentang cara terbaik untuk memperbaiki diri atau menanggapi kritik tersebut. Mendapatkan support dari orang lain akan membantumu merasa lebih termotivasi dan yakin dalam mengatasi situasi yang sulit.

6. Gunakan kritik sebagai pemicu untuk bertindak

6 Tips Bangkitkan Semangat Kerja Setelah Menerima Kritik dari Atasan  ilustrasi bekerja dengan team (pexels.com/Kampus Production)

Selanjutnya, jadikan juga kritik tersebut sebagai pemicu untuk bertindak dan melakukan perubahan positif dalam pekerjaanmu. Buatlah rencana yang jelas untuk mengatasi masalah yang disebutkan atasanmu dalam kritiknya dan tetaplah berkomitmen untuk melaksanakan rencana tersebut.

Jangan biarkan kritik membuatmu merasa terpuruk atau menyerah. Alih-alih, gunakan kritik tersebut sebagai motivasi untuk meningkatkan kinerjamu dan mencapai potensimu di tempat kerja.

Menerima kritik dari atasan bisa sangat membuat stres dan kamu mungkin akan merasa frustasi. Seolah apa yang kamu lakukan selama ini gak ada artinya dan yang dilihat hanya satu kesalahan yang kamu buat. Akan tetapi, kamu harus menghalau pikiran negatif tersebut demi bisa menerima kritik dengan baik. Lagi pula, siapa sih yang gak pernah menerima kritik di tempat kerja? Siap menggunakan kritik sebagai batu loncatan untuk mencapai kesuksesan di tempat kerja?

Baca Juga: 5 Cara Bijak dalam Menghadapi Kritik dari Atasan, Jadikan Motivasi!

Desria Photo Verified Writer Desria

Suka menulis dan menangis (?)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya