7 Tips Membersihkan Rumah Secepat Kilat, Hemat Waktu dan Tenaga! 

Lebih praktis dan efektif 

Rumah bersih menjadi idaman banyak orang. Sayangnya, membayangkan betapa banyaknya bagian rumah yang harus dibersihkan saja sudah terlihat melelahkan. Belum lagi printilan-printilan perabotan rumah lainnya yang perlu dibersihkan juga.

Lalu, adakah solusi untuk membersihkan rumah dengan cepat? Berikut ada beberapa tips sederhana yang bisa kamu coba. Proses membersihkan rumah jadi lebih praktis dan efisien, deh.

1. Kumpulkan alat dan produk pembersih jadi satu 

7 Tips Membersihkan Rumah Secepat Kilat, Hemat Waktu dan Tenaga! ilustrasi alat dan produk pembersih (pexels.com/Anna SHVETS)

Mengumpulkan alat dan produk pembersih menjadi satu membuat waktu pengerjaan jadi lebih efektif. Kamu tidak perlu bolak-balik untuk mengambil peralatan tersebut saat membutuhkannya.

Senjata bertempur seperti lap, sikat, cairan pembersih, dan peralatan lainnya kumpulkan dalam satu wadah portabel yang sama. Ketika berpindah dari satu ruangan ke ruangan lain, bawa kumpulan peralatan ini bersamamu juga, ya. Dengan begitu, waktumu tidak akan terbuang begitu saja.

2. Bereskan kekacauanmu dulu 

7 Tips Membersihkan Rumah Secepat Kilat, Hemat Waktu dan Tenaga! ilustrasi berantakan (unsplash.com/Philip Goldsberry)

Sebelum memulai proses pembersihan, ada baiknya kamu membereskan dulu kekacauan pada setiap ruangan. Tanpa sadar, ada banyak sekali barang yang bercecer tidak sesuai tempatnya. Misalkan alat makan di kamar tidur, buku catatan di dapur, hingga handuk di ruang tamu.

Nah, kembalikan barang-barang ini ke tempat seharusnya. Selain itu, kamu juga bisa mempertimbangkan barang-barang berserakan yang tidak digunakan untuk disimpan, dibuang, ataupun didonasikan.

3. Mulai dari bagian atas 

7 Tips Membersihkan Rumah Secepat Kilat, Hemat Waktu dan Tenaga! ilustrasi membersihkan bagian atas (pexels.com/SHVETS Production)

Tips satu ini juga jangan sampai kamu lewatkan. Pasalnya, memulai dari bagian atas akan menghindarkanmu dari risiko melakukan pembersihan berulang. Dengan begitu, kamu jadi bisa lebih hemat waktu bukan?

Cobalah memulai dari langit-langit rumah, bagian atas lemari atau rak, lalu bergerak menuju ke bagian bawah seterusnya. Meski kita tanpa sengaja menjatuhkan debu ke bagian bawahnya, toh itu belum dibersihkan juga. Alhasil, kamu tidak akan bekerja dua kali.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Sebaiknya Rajin Membersihkan Rumah meski Super Sibuk

4. Bersihkan debu 

dm-player
7 Tips Membersihkan Rumah Secepat Kilat, Hemat Waktu dan Tenaga! ilustrasi membersihkan debu (pexels.com/Karolina Grabowska)

Mengawali proses dengan pembersihan debu adalah pilihan yang tepat. Sebab, debu yang bertebaran lama-lama bisa mempengaruhi kesehatan, terutama masalah pernapasan. Bersihkan debu pada furnitur, alat rumah tangga, hingga pernak-pernik yang ada di rumahmu.

Gunakan bantuan kemonceng, sapu, atau vacuum cleaner untuk membersihkannya. Bersihkan sampai area yang tersembunyi sekalipun, ya. Baik di sudut ruang hingga kolong furnitur juga.

5. Mengelap, jika perlu semprotkan disinfektan 

7 Tips Membersihkan Rumah Secepat Kilat, Hemat Waktu dan Tenaga! ilustrasi mengelap (pexels.com/Cottonbro)

Langkah selanjutnya adalah kamu bisa mengelap semua permukaan perabotan rumahmu dengan kain lembab. Setelah itu, ikuti dengan kain kering. Kamu bisa menyesuaikan produk pembersih yang digunakan dengan jenis perabotan rumah tanggamu.

Agar semakin higienis, semprotkan disinfektan jika perlu. Cairan ini bisa membunuh bakteri hingga kuman yang menempel. Jadi lebih nyaman deh nantinya.

6. Sapu lalu pel 

7 Tips Membersihkan Rumah Secepat Kilat, Hemat Waktu dan Tenaga! ilustrasi mengepel (pexels.com/SHVETS Production)

Nah, setelah bagian-bagian atas telah dibersihkan, selanjutnya mulai bersihkan bagian bawah rumah yaitu lantai. Sapu lantai dengan teliti agar kotoran dan debu bisa menghilang.

Setelah itu, pel permukaan lantai agar jadi bersih dan berkilau. Mulailah dari sudut terjauh ruangan lalu bergerak mundur menuju pintu. Jika kotoran sangat membandel, gunakan bantuan sikat.

7. Mulai jadwalkan 

7 Tips Membersihkan Rumah Secepat Kilat, Hemat Waktu dan Tenaga! ilustrasi bersih-bersih (pexels.com/Matilda Wormwood)

Jadikan aktivitas membersihkan rumah jadi kegiatan yang rutin dilakukan. Pasalnya, semakin lama kotoran menumpuk maka akan semakin sulit untuk dibersihkan. Kalau diagendakan secara rutin, tentu akan memudahkanmu membersihkannya bukan?

Pertimbangkan juga untuk mengerjakannya bersama-sama dengan anggota yang ada di rumahmu. Melakukan bersama akan terasa lebih menyenangkan dan tentu saja menghemat waktu serta tenaga.

Melakukan beberapa tips di atas dapat menghemat tenaga hingga waktumu, lho. Rumah akan bersih dengan cara yang lebih cepat. Suasana rumah juga semakin aman dan nyaman untuk ditinggali.

Baca Juga: 5 Cara Unik Bersihkan Jendela biar Kinclong Tahan Lama, Gampang!

Agata Melinda Kristi Photo Verified Writer Agata Melinda Kristi

Let's take and give positive energy only, setuju?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Chalimatus Sa'diyah

Berita Terkini Lainnya