TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Jenis Tanaman Tahan Panas saat Musim Kemarau, Kamu Wajib Punya! 

Meski begitu, tetap siram tanaman secara berkala

idiva.com

Bagi sebagain orang, memiliki tanaman di luar dan di dalam rumah adalah hal wajib. Selain menambah nilai estetika, tanaman bisa memberikan suasana sejuk. Tetapi, gak semua tanaman tahan dengan suhu panas, apalagi saat musim kemarau, jadi mudah gersang.

Kalau tanaman yang kamu miliki selalu menguning dan kering saat musim kemarau, mungkin saatnya beralih ke tanaman lain. Bisa di tempatkan di bawah sinar matahari, berikut beberapa jenis tanaman hijau tahan panas yang wajib kamu punyai di rumah!

1. Lidah mertua  

worldofsucculents.com

Dikenal dengan nama Sansiviera, tanaman ini punya daya tahan terhadap suhu panas cukup tinggi, lho. Bentuk daunnya yang lancip dan memanjang jadi daya tarik tersendiri. Warnanya pun indah, didominasi hijau dan kuning yang membuatnya terlihat menawan.

Selain ditanam di pot, lidah mertua bisa juga kamu tanam langsung di tanah. Tanaman ini tahan dengan sinar matahari meski diletakkan di bawahnya sepanjang hari. Pastikan tanaman ini mendapat asupan air yang cukup, ya!

Baca Juga: Gak Cuma Cantik, 9 Tanaman Hias ini Juga Bisa Menjadi Obat Herbal

2. Kaktus  

igardenplanting.com

Kemampuan kaktus bertahan di situasi panas dan kering sudah gak diragukan lagi. Tanaman berduri ini punya beberapa ukuran yang bisa kamu sesuaikan dengan ruangan. Jika di dalam rumah, pilihlah yang kecil dengan pot yang menarik.

Merawatnya pun gak sulit, karena gak membutuhkan asupan air terlalu banyak. Kaktus cukup kamu siram setidaknya sekali dalam seminggu. Meski begitu, tetap pastikan kaktus mendapatkan sinar matahari yang cukup, tapi jangan secara langsung.

3. Lili paris  

hgtv.com

Lili paris punya bentuk daun yang runcing dan memanjang. Warnanya gak kalah indah, tepi daunnya berwarna hijau dengan kuning putih di bagian dalam. Kamu bisa menanamnya mengelilingi taman rumah, dijamin bakal indah banget.

Kalau kamu lupa menyiramnya, gak masalah, karena tanaman ini cukup tahan dengan suhu panas. Sifatnya yang antikering gak bakal membuat warna daunnya menguning ataupun kering. Meski begitu jangan sampai gak kamu siram, ya!

4. Siklok  

etsy.com

Siklok punya tampilan unik tapi tetap menawan saat ditanam di rumah. Bentuknya sekilas mirip tanaman nanas, hanya daun dengan posisi bertumpuk bak kelopak bunga yang mekar. Warnanya yang hijau bikin suasana makin asri dan menyegarkan, ya gak sih?

Spesialnya lagi, tanaman minimalis ini mampu tahan di cuaca panas hanya dengan sedikit air saja. Kamu bisa menempatkannya di dalam pot, tapi lebih baik langsung di tanah, ya. Selain warna hijau, siklok juga ada yang berwarna putih di pangkal daunnya.

Baca Juga: 5 Jenis Sayur dan Buah yang Cocok Jadi Tanaman Hias di Halaman Rumah

Verified Writer

Opal

I have a lot of things inside my head so that I love writing about everything based on my ideas, highly-enthusiastic seeks out new challenges and gains more knowledges.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya