TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Rekomendasi Tanaman Hias untuk Anak Kosan, Ruang jadi Gak Panas!

Perawatannya mudah dan bisa bertahan di ruang minim cahaya

ilustrasi pothos (pexels.com/@plantsandgraphics)

Akhir-akhir ini cuaca cukup panas dan menjadi cepat gerah di siang harinya, terlebih di perkotaan. Sebenarnya cukup hidupkan saja pendingin ruangan, ya. Namun belum tentu setiap hunian punya pendingin ruangan, terlebih di ruang kosan. Supaya ruangan tetap sejuk, tanaman beberapa tanaman buat solusi yuk.

Ada beberapa tanaman yang cocok buat di kosan yang gak perlu penyiraman rutin. Kamu bisa pilih sesuai kondisi kosanmu, cahaya rendah atau tinggi. Langsung simak saja, yuk.

1. Lili paris

ilustrasi tanaman lili paris (unsplash.com/@susan_wilkinson)

Merupakan salah satu tanaman indoor yang populer buat penghias ruangan. Selain tahan di ruangan rendah cahaya, lili paris juga gak perlu setiap hari kamu siram. Kamu pun juga bisa menanamnya di media air melalui botol, lho.

2. Pothos

ilustrasi pothos (pexels.com/@plantsandgraphics)

Pothos juga jadi favorit tanaman indoor yang gampang banget pertumbuhannya. Bisa bertahan di ruang rendah cahaya, seperti di ruang dapur, kamar mandi dan ruang kosan. Perawatannya juga gak rumit, langsung koleksi saja deh.

Baca Juga: 9 Ide Tanaman Hias Berbunga Hitam, Unik dan Terkesan Gotik!

3. Janda bolong

ilustrasi monstera adansonii/ janda bolong (pexels.com/@plantscandy)

Punya daun yang bentuk artistik, janda boling ternyata cocok banget buat anak kosan. Selain mampu bertahan di ruang minim cahaya, janda bolong juga perawatannya sama sekali gak rumit. Tanamlah dengan media rambatan melingkar supaya batang tidak merambat ke mana-mana, ya.

4. Pothos silver

ilustrasi pothos satin (pexels.com/@koi-san-177079600)

Scindapsus pictus atau pothos berwarna hijau dengan corak tambahan silver yang sangat anggun. Tanaman ini bisa bertahan di ruang rendah cahaya seperti ruang kosan. Selain itu, tanaman ini juga bisa ditanam di botol yang berisi air, lho.

5. English ivy

ilustrasi english ivy (unsplash.com/@fedechanw)

Selain banyak digunakan sebagai dekor penutup dinding, english ivy juga bagus digunakan sebagai hiasan gantung. Selain buat keindahan ruangan, english ivy juga bagus buat membersihkan udara ruangan. Apalagi jika kosanmu terletak di tengah perkotaan, langsung eksekusi saja, deh.

7. Dolar

ilustrasi pohon dolar (pexels.com/@mrlokeshtiwari)

Pohon dolar juga tanaman yang kuat bertahan di berbagai tempat, salah satunya kosan. Tanaman ini juga gak perlu disiram rutin. Tapi kamu perlu meletakkan tanaman di posisi lebih tinggi dan jauh dari jangkauan, ya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tanaman Hias untuk Mengatur Kelembapan Udara, biar Sehat

6. Lidah mertua

ilustrasi tanaman lidah mertua (pixabay.com/nasser336633-13082420)

Tanaman tersimpel buat pemula dan kamu yang gak pengen perawatan yang rumit-rumit. Ini bisa tumbuh di ruang rendah cahaya dan gak perlu tiap hari disiram. Bagus buat penyegar ruangan, lidah mertua juga bentuknya gak makan tempat.

8. Lidah buaya

ilustrasi lidah buaya (pixabay.com/users/marcegaral-1830521)

Lidah buaya punya bentuk sederhana, yang tersedia dengan berbagai ukuran. Kamu bisa menanam tanpa takut ruangan jadi berantakan. Untuk hiasan meja pun jadi bagus dan menyegarkan.

9. Ponytail palm

ponytail palm (gardeningknowhow.com)

Ini tanaman buat kosanmu yang punya pencahayaan bagus, karena dia butuh sinar cukup banyak. Tapi perawatannya sangat mudah, dan sanfat suka kondisi yang kering. Jadi gak perlu terlalu rutin menyiram.

Baca Juga: 5 Tanaman Hias Daun untuk Dekorasi Ruang Tamu, Banyak Macamnya!

Verified Writer

senja sandera

.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya