Bagi kamu yang sedang bingung menentukan ingin tinggal atau menetap di rumah atau apartemen, mungkin ada baiknya kamu mengetahui kelebihan dan kekurangan tinggal di hunian tersebut.
Biasanya kaum millennial lebih cenderung praktis dalam memilih tempat tinggal. Entah kamu menyewa atau membeli, rumah dan apartemen sama-sama properti yang bagus untuk kamu jadikan investasi jangka panjang.
Inilah lima perbedaan mendasar antara rumah dengan apartemen, semoga bisa membantumu memilih salah satu hunian yang nyaman buat tempat tinggal kamu.