5 Ciri Khas Desain Eclectic, Gaya Unik yang Penuh Daya Tarik! 

Cocok untuk kamu yang bosan dengan gaya desain itu-itu saja

Ingin memiliki ruangan yang mengusung berbagai tema desain tanpa terlihat berantakan? Gaya eklektik siap mewujudkan impianmu. Desain interior eklektik ini merupakan desain interior yang mengambil elemen terbaik dari berbagai gaya desain yang ada untuk dijadikan sebuah tema desain baru.

Meskipun memadukan berbagai gaya yang berbeda, tema desain ini tetap bisa membuat ruangan terlihat rapi dan harmonis. Desain ini juga membebaskan pemiliknya untuk menuangkan kreativitas pribadinya agar ruangan tampak unik dan personal. Nah, biar kamu lebih mengenal desain ini, yuk, simak lima ciri khas desain eclectic berikut ini.  

1. Menggunakan pola dan tekstur yang beragam

5 Ciri Khas Desain Eclectic, Gaya Unik yang Penuh Daya Tarik! ilustrasi gaya eklektik dengan sentuhan pola dan tekstur (pixabay.com/DokaRyan)

Penggunaan pola dan tekstur yang beragam jadi salah satu ciri khas yang paling menonjol dari gaya eklektik. Pemilihan material dengan tekstur yang unik dan permainan pola yang cerdas sangat jitu untuk hadirkan tampilan yang unik dan inovatif. Sebagai contoh, dinding dengan panel bertekstur atau perabotan dengan pola geometris memberikan dimensi visual yang menarik dan menciptakan kontras yang dinamis.

Elemen pola dan tekstur ini bisa diambil dari gaya desain atau budaya mana saja. Ini bisa berupa tekstur organik yang terinspirasi oleh alam, pola yang identik dengan budaya etnis, hingga pola modern yang bersih dan tajam. Jadi, desain ini, membebaskan kamu untuk memilih elemen pola dan tekstur sesuai priferensi pribadi.

2. Memadukan elemen dekorasi tradisional dan modern

5 Ciri Khas Desain Eclectic, Gaya Unik yang Penuh Daya Tarik! ilustrasi desain interior ruang tamu eklektik (rawpixel.com/rawpixel)

Gaya desain interior eklektik menciptakan daya tarik khusus dengan cara menggabungkan elemen dekorasi tradisional dan modern. Di dalam ruangan yang memadukan elemen-elemen ini, kamu akan menemukan harmoni antara sentuhan hangat yang bersumber dari elemen tradisional dan ornamen modern yang kekinian.

Contohnya, pemilihan furnitur antik gaya victorian yang dilengkapi dengan tata lighting ala desain modern atau dekorasi tanah liat pada rak besi dengan finishing monokrom. Intinya desain ini, membutuhkan sentuhan kontras untuk menciptakan tampilan menarik dan elegan.

Baca Juga: 5 Ide Desain Rooftop Nyaman, Cocok untuk Ngumpul Bareng Teman

3. Menggunakan aksen warna yang berani

5 Ciri Khas Desain Eclectic, Gaya Unik yang Penuh Daya Tarik! ilustrasi kamar tidur eklektik dengan sentuhan bohemian (freepik.com/freepik)

Warna dalam desain interior eklektik sering kali menjadi kunci untuk menarik perhatian dan menonjolkan estetika modern. Penggunaan aksen warna yang berani, seperti warna listrik, biru neon, atau hijau zamrud, dapat memberikan sentuhan futuristik pada ruangan.

Ketika memadukan tema desain, penekanan pada aksen warna dapat disesuaikan dengan unsur-unsur dari berbagai tema. Sebagai contoh, jika tema desain eklektik bernuansa industri, pilihan warna baja dan abu-abu dapat diberi sentuhan berani dengan aksen warna kuning atau oranye.

4. Terdapat point of interest di setiap ruangan

5 Ciri Khas Desain Eclectic, Gaya Unik yang Penuh Daya Tarik! ilustrasi perapian dan lukisan sebagai point of interest ruangan (rawpixel.com/rawpixel)

Desain interior eklektik memastikan bahwa setiap ruangan memiliki satu atau dua titik fokus yang menarik perhatian. Dikenal sebagai "Point of Interest" atau POI, elemen ini bisa berupa karya seni, furnitur unik, atau teknologi inovatif, untuk dijadikan elemen yang paling menonjol.

Selain memberikan tampilan yang menarik, POI juga jadi kunci untuk membuat ruangan terlihat rapi dan nyaman, di tengah banyaknya elemen dekorasi yang berbeda. Adanya POI, membuat ruangan bertema eklektik jadi punya tampilan visual unik, yang penuh dengan cerita dari sang pemilik hunian.

5. Memadukan berbagai gaya desain interior

5 Ciri Khas Desain Eclectic, Gaya Unik yang Penuh Daya Tarik! ilustrasi desain dapur eclectic (rawpixel.com/rawpixel)

Desain interior eklektik memiliki keunikan dalam kemampuannya untuk menyatukan berbagai gaya desain interior tanpa terlihat berantakan. Melalui perpaduan elemen dari beragam tema, gaya ini menciptakan tampilan yang harmonis, penuh karakter, dan sarat akan makna.

Maka jangan heran, jika kamu menemukan sentuhan industrial, nuansa vintage, modernitas yang canggih, atau bahkan unsur bohemian saat memasuki ruangan bertema eklektik. Penggabungan berbagai gaya ini tidak hanya menciptakan suasana yang unik dan personal, tetapi juga menunjukkan bahwa keragaman sebenarnya bisa disatukan.

Desain interior eklektik menawarkan preferensi segar terhadap bagaimana teknologi dan estetika dapat menyatu dalam ruangan. Gaya ini, jadi pilihan yang sempurna untuk kamu yang mulai bosan dengan gaya desain yang itu-itu saja. Tampilan anti-mainstream dan kontras yang dimiliki dari gaya ini akan membuat ruanganmu tampil beda dari yang lain.

Baca Juga: 5 Ciri Khas Desain Interior Bergaya English Cottage, Vintage Abis! 

Miftahul Huda Photo Verified Writer Miftahul Huda

Content Writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ken Ameera

Berita Terkini Lainnya