5 Cara Dekorasi Rumah dengan Bunga Kering, Sedang Tren!

Bikin dekorasi baru di rumah sambut Lebaran

Ingin menambahkan aksen dekorasi baru pada rumah untuk lebaran nanti? Saat ini, dekorasi rumah menggunakan bunga kering sedang menjadi tren. Kamu bisa menyulap sudut rumah tertentu dengan menaruh bunga kering di dalam vas cantik. Tren botani ini semakin banyak diminati, lantaran bunga kering sendiri terbilang cukup lebih mudah dalam hal perawatannya ketimbang bunga segar.

Di sisi lain, hiasan bunga kering mengundang nilai estetika yang unik. Bunga kering memiliki pesona pedesaan sederhana yang membuatnya bisa menjadi ide dekorasi yang lembut, bahkan di dalam hunian minimalis. Cara yang ciamik menambahkan pesona baru dalam dekorasi rumah menggunakan bunga kering. Selain tahan lama, hiasan bunga kering juga punya kelebihan bisa kamu buat sendiri. Nah, jika kamu bingung bagaimana cara menata dekorasinya di rumah, tips dibawahi ini harus banget kamu cermati!

1. Gantung bunga kering dengan cara terbalik

5 Cara Dekorasi Rumah dengan Bunga Kering, Sedang Tren!ide menata dekorasi bunga kering di rumah (livingetc.com)

Bikin ide dekorasi unik dengan menggantung bunga kering terbalik. Bunga kering, biasanya menunggu proses jadi sampai kering dengan cara menggantungnya terbalik. Untuk itu, coba setelah sudah benar-benar kering, jangan kembalikan bunga ke posisi semula. Biarkan saja bunga kering ini memberi sentuhan artistik dengan cara menggantungnya terbalik. Ini bisa dilakukan dengan menjajarkannya di dinding rumah atau dekat jendela.

Sekelompok karangan bunga kering yang menggantung dari batang atau hanya disematkan di dinding, tetap menonjolkan unsur estetika. Menciptakan suasana bersahaja di dalam rumah, namun dengan biaya yang tetap ramah kantong. Coba, sebagai ide penambah suasana baru sambut lebaran nanti, sekaligus ide ngabuburit saat puasa, buat karangan bunga kering kamu ini sendiri di rumah.

2. Ambil ragam bunga kering dari bunga liar di sekitar rumah

5 Cara Dekorasi Rumah dengan Bunga Kering, Sedang Tren!ide menata dekorasi bunga kering di rumah (livingetc.com)

Inilah alasan mengapa mendekorasi bunga kering bisa terbilang hemat budget. Kamu bisa menemukan sendiri bunga liar di sekitar rumah untuk ditata di vas maupun digantung di rak setelah dikeringkan. Buat buket cantik, ikat dengan pita, atau tempatkan di dalam stoples bisa juga di dalam kendi.  Simpan sebagai dekorasi utama dengan pintu  masuk rumah  di rak buku atau meja.

Ketika kamu mengatur pilihan bunga keringnya, mulailah dengan batang datar yang lebih besar. Kemudian, bangun di atas susunan dengan urutan tinggi, dengan batang dan bunga  yang lebih rapih di latar depan. Pastikan kamu tidak benar-benar memenuhi wadahnya sehingga terlihat terlalu sesak. Kamu juga bisa hanya menggunakan vas kuncup tunggal untuk menaruh satu atau dua batang bunga kering saja.

Baca Juga: 9 Ide Vas Bunga Unik nan Estetik, Cocok untuk Tanaman Kering

3. Coba dekorasi bunga kering ala vintage pedesaan

dm-player
5 Cara Dekorasi Rumah dengan Bunga Kering, Sedang Tren!ide menata dekorasi bunga kering di rumah (livingetc.com)

Karangan bunga tidak hanya untuk natal, dan karangan bunga kering yang terbuat dari macam-macam bunga liar semakin populer. Karangan bunga kering ini bisa menjadi tambahan dekorasi yang bagus, untuk digantung di depan pintu sepanjang tahun, atau digantung di dinding, atau digantung dengan menggunakan pita yang cantik. Kamu bisa coba membuatnya sendiri dengan kawat kerajinan.

Kemudian telusuri tanaman merambat ini untuk selanjutnya dibuat dalam bentuk melingkar. Cari tahu beberapa tanaman merambat paling mudah yang bisa kamu bentuk. Sehingga, kamu bisa menciptakan karangan bunga kering melingkar yang cantik. Namun, jika kamu merasa cara ini terlalu memakan usaha. Kamu bisa coba beli sendiri saja, harganya pun tidak seperti semahal yang dibayangkan, mengingat usianya pun akan lebih tahan lama.

4. Buatlah garland bunga kering untuk tablescape atau hiasan meja makan kamu

5 Cara Dekorasi Rumah dengan Bunga Kering, Sedang Tren!ide menata dekorasi bunga kering di rumah (livingetc.com)

Menyambut lebaran, meja makan menjadi salah satu unsur terpenting dalam hal dekorasi. Di sinilah kamu akan menyambut para tamu. Kala berbagai menu hidangan khas lebaran disediakan. Menambah garland dengan berupa bunga kering memanjang di atas meja. Merupakan ide unik yang bisa sekaligus memperindah pemandangan di atas meja makan.

Dalam contoh di atas, ada kuncup mawar, aster, rami, dan bunga poppy yang bersatu dengan bunga kering lainnya untuk membuat bagian tengah meja yang indah. Ambil beberapa kawat bunga dan mulailah dengan bunga atau batang kering terlebat. Kemudian, sempurnakan susunan keseluruhannya dengan bunga yang lebih kecil dan lebih mungil seperti bunga aster. Letakkan meliuk-liuk di atas meja hingga menggantung sedikit ke bawah meja.

5. Bingkai bunga kering di dalam figura untuk hiasan dinding

5 Cara Dekorasi Rumah dengan Bunga Kering, Sedang Tren!ide menata dekorasi bunga kering di rumah (livingetc.com)

Ide kreatif lainnya yang bisa kamu coba menggunakan bunga kering adalah dengan menekannya kemudian bingkai dengan figura. Untuk melakukan ini kamu perlu mengeringkan bunga dengan cara yang sedikit berbeda dari biasanya. Di antaranya dengan mengambil sebuah buku tebal dan berat. Kemudian, buka salah satu halaman dan lapisi dengan kertas koran terlebih dahulu.

Selanjutnya, kamu bisa mulai menekan bunga menggunakan buku ini. Fungsi dari koran ini sendiri adalah untuk menghindari halaman buku yang menguning akibat digunakan untuk menekan bunga. Kamu perlu menumpuk bunga ini agar benar-benar mengering menggunakan lebih banyak buku berat. Sekaligus lebih lama lagi didiamkannya daripada saat mengeringkan bunga untuk karangan. Namun, dengan hasil yang tak kalah estetik.

Beberapa cara dekorasi rumah dengan bunga kering ini bisa kamu coba aplikasikan di rumah. Ketika bunga segar mungkin memberikan sentuhan natural dengan warna-warna alami yang masih segar ditambah keharuman yang dibawanya. Bunga kering tidak hanya memberikan kesan lebih dekat  dengan alam liar, namun menambah dekorasi dengan cara yang lebih artistik.

Baca Juga: 6 Inspirasi Dekorasi Kamar Aesthetic yang Nyaman untuk Ruang Kerja

Nadhifa Salsabila Kurnia Photo Verified Writer Nadhifa Salsabila Kurnia

Pencinta literasi penyuka fiksi, menulis kapan dan dimana saja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya