5 Tips Dekorasi Ruang Bersantai Berdasarkan Love Language, Terapkan!

Love language mu apa, nih?

Mendekorasi ruangan bisa disesuaikan dengan selera masing-masing. Kamu mungkin bisa memiliki ruangan bergaya maskulin dengan desain modern atau gaya industrial. Bagi kamu yang menyukai nuansa lembut bisa memilih shabby chic dan Scandinavian. Hal tersebut tergantung pada preferensi masing-masing.

Rumahmu akan sangat dipengaruhi oleh siapa kamu, kepribadianmu atau apa yang kamu sukai dan tidak sukai. Pemilihan gaya, warna, furnitur dan aksen tambahan lainnya juga akan terpengaruhi. Tapi, tahu gak sih kalu kamu bisa mendapatkan ruang bersantai berdasarkan love languagemu?

Berikut ini adalah tips yang bisa menjadi paduanmu untuk mendekorasi ruang bersantaimu!

Baca Juga: 7 Ide Dekorasi Pernikahan Outdoor Bertema Putih, Indah Dilihat Tamu

1. Acts of Service

5 Tips Dekorasi Ruang Bersantai Berdasarkan Love Language, Terapkan!Ruang keluarga (unsplash.com/Kate Darmody)

Jika love languagemu adalah acts of service, kamu tentu saja ingin memberikan kesan baik pada mereka yang datang ke ruang bersantaimu. Kamu akan memastikan bahwa ruangan tersebut memenuhi semua kebutuhan mereka. Di ruang bersantai, tempatkan sofa bed, hamparkan karpet bulu yang lembut dan sediakan hidangan di meja.

Kamu juga bisa menambahkan cushions di sofa atau throw blanket agar nuansa lebih hangat dan nyaman. Ruang bersantaimu harus terlihat siap untuk menyambut siapapun yang datang. Tidak masalah menempatkan beberapa pot tanaman agar udara lebih segar. Sediakan rak multifungsional untuk menyimpan buku dan hiasan dinding untuk memanjakan mata tamumu.

2. Gifts

5 Tips Dekorasi Ruang Bersantai Berdasarkan Love Language, Terapkan!Ruang keluarga (unsplash.com/LeeAan Cline)

Untuk love language yang satu ini, entah itu menerima atau memberikan hadiah, ruang bersantaimu akan menghadirkan kesan spesial bagi tamumu. Tempatkan camilan seperti cokelat atau permen di meja untuk menyambut mereka. Biarkan mereka menikmati ruang bersantaimu yang penuh makna itu.

Ada berbagai polaroid di gallery wall atau mungkin gambar yang dibuat oleh orang terkasihmu. Tempatkan rak atau floating cabinet untuk berbagai hiasan seperti figurine, vas bunga atau bingkai foto. Kamu bahkan bisa menempatkan berbagai penghargaanmu di sana. Buatlah ruangan bersantaimu terlihat sangat spesial!

Baca Juga: 10 Ide Dekorasi Interior Warna Hitam yang Memukau

dm-player

3. Words of Affirmation

5 Tips Dekorasi Ruang Bersantai Berdasarkan Love Language, Terapkan!Ruang baca (pexels.com/Taryn Elliott)

Gaya dekorasi ruangan untuk kamu yang love language nya words of affirmation bisa dihadirkan dengan berbagai cara. Kamu bisa menempatkan poster yang inspiring atau quotes di dinding. Bahkan kamu bisa menyediakan buku khusus bagi mereka yang mengunjungi ruang bersantaimu. Buku itu bisa berupa catatan pribadi yang kamu tulis sendiri atau buku lainnya yang merepresentasikan pesan kasih sayangmu pada mereka.

Buatlah ruangan menjadi super nyaman, sebab kamu mungkin akan memiliki sesi deep talk atau percakapan dari hati ke hati. Siapkan selimut dan bantal di sofa, karpet super lembut untuk melantai.

4. Physical touch

5 Tips Dekorasi Ruang Bersantai Berdasarkan Love Language, Terapkan!Desain bergaya bohemian (unsplash.com/Shashi Caturvedula

Bagi kamu yang love languagenya physical touch, kamu menikmati berbagai kesempatan untuk menjadi lebih dekat dengan mereka di ruang bersantaimu. Karenanya, kamu harus menempatkan sofa besar tanpa sekat yang nyaman. Sediakan selimut lembut yang besar untuk digunakan bersama. Pilihlah pencahayaan yang lebih temaram, cat ruangan berwarna hangat dan rona lembut.

Kamu juga bisa menempatkan lilin untuk menambahkan nuansa hangat. Jika budget berlebih, kamu bahkan bisa membuat mini theather di sana.

5. Quality time

5 Tips Dekorasi Ruang Bersantai Berdasarkan Love Language, Terapkan!Ruang keluarga (pexels.com/Pixabay)

Karena love language yang satu ini adalah quality time, maka kamu menyukai menghabiskan banyak waktu bersama orang terkasihmu. Siapkan sudut khusus untuk memiliki sesi makan bersama, cukup tempatkan meja kecil dan hamparkan karpet untuk duduk melantai. Agar tidak bosan di ruang bersantaimu, tempatkan apapun yang bisa menghibur.

Pilihanmu bisa jatuh pada buku atau permainan santai lainnya. Buat ruang santaimu terlihat personal untuk membuat mereka yang datang merasakan kehadiran di sana. Ruangan harus menonjolkan kesan terbuka tetapi tetap nyaman. Selain itu, siapkan berbagai makanan dan camilan, ya!

Jadi, love languagemu apa, nih? Tema dan gaya dari ruang bersantaimu bisa kamu sesuaikan. Tips sebelumnya mencoba menyoroti hal apa-apa saja yang bisa kamu hadirkan pada ruangan berdasarkan love languagemu.

Baca Juga: 7 Ide Dekorasi Pernikahan Outdoor Berkonsep Intimate, Terkesan Hangat!

Nur Aulia Safira Photo Verified Writer Nur Aulia Safira

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya