6 Tips Gaya Timeless pada Ruangan, Bakal Everlasting

Gaya timeless tak lekang oleh waktu!

Memilih desain interior ruangan memang tidak mudah. Kamu membutuhkan banyak pertimbangan, mulai dari gaya hingga budget yang tersedia. Oleh sebab itu, banyak orang mencoba mendesain rumah atau ruangannya dengan gaya timeless yang tak lekang oleh waktu. 

Dikutip dari laman Welsh Design Studio, gaya timeless membuat rumahmu tidak ketinggalan zaman sebab desain ini tidak terikat pada dekade atau tren tertentu. Timeless adalah gaya yang tetap fleksibel dan indah bahkan selama bertahun-tahun. Jika kamu sedang ingin menerapkan style tersebut, tips gaya timeless pada ruangan berikut ini bisa ditiru.

1. Jangan terpaku pada tren

6 Tips Gaya Timeless pada Ruangan, Bakal EverlastingLiving room (unsplash.com/Spacejoy)

Gaya timeless sebenarnya tidak sejalan dengan tren apapun, sebab tren jarang bertahan lebih dari beberapa tahun. Tren pada akhirnya akan ditinggalkan ketika tren baru bermunculan. Walaupun begitu, berdasarkan informasi dari The Spruce, kamu tidak bisa membatasi diri terlalu banyak, kamu bisa menerapkan tren tapi dalam porsi kecil. Misalnya, kamu hanya bisa memainkan warna atau barang-barang kecil yang bisa dengan mudah diganti seperti bantal dan selimut. Ingat, itu hanya dalam porsi kecil, ya.

Baca Juga: 9 Inspirasi Penataan Kursi di Balkon, Cocok untuk Bersantai!

2. Pilihlah warna netral

6 Tips Gaya Timeless pada Ruangan, Bakal EverlastingKamar timur (unsplash.com/Spacejoy)

Urban Rhythm memaparkan bahwa kehadiran warna natural dalam desain interior timeless sangat kuat. Pemilihan warna seperti krem, abu-abu dan putih terlihat menonjol dan menciptakan keselarasan dalam ruang terbuka. Terlebih lagi, palet warna netral tidak pernah ketinggalan zaman, berbeda dengan gaya tahun 60-an yang identik dengan warna oranye dan cokelat atau gaya tahun 80-an dengan warna pastelnya.

Kamu tidak usah khawatir bahwa warna netral akan membatasi penambahan kepribadian dan perasaan dalam ruanganmu. Warna warm white bisa melengkapi interior yang mempunyai banyak tekstur dan bahan alami. Sementara itu, cool white cocok dipadukan dengan dekorasi minimalis.

Ada juga pilihan warna seperti cool grey yang mewah dan warm grey yang kesannya lebih santai. Navy, hijau gelap dan hitam biasanya digunakan sebagai pelengkap palet netral.

3. Pilihlah bahan alami

6 Tips Gaya Timeless pada Ruangan, Bakal EverlastingLiving room (unsplash.com/Tile Merchant Ireland)
dm-player

Terdapat banyak bahan alami yang digunakan dalam desain interior tahan lama dan ramah lingkungan. Melansir Laurau Design Collective, bahan alami seperti tanah liat, batu dan kayu berkualitas baik dan tak lekang oleh waktu. Dari laman tersebut menyarankan bahwa kamu bisa mempertimbangkan penggunaan batu alam, kayu yang tidak dipernis, dan bahan organik lainnya. Untuk menciptakan kesan ruangan yang abadi atau timeless, pilihan furnitur berlapis serat alami.

4. Pertimbangan simetri dalam penataan ruang

6 Tips Gaya Timeless pada Ruangan, Bakal EverlastingLiving room (unsplash.com/Sidekix Media)

Mata manusia tertarik pada hal yang simetri, itu terlihat lebih menyenangkan saat dilihat. Kamu bisa menempatkan dua barang yang sama dalam ruangan. Decorilla memberikan tips penataan, misalnya kamu bisa menempatkan dua sofa yang berhadapan lalu, dua kursi berseberangan mengapit meja. Semuanya adalah tentang keseimbangan dua sisi dalam ruangan.

5. Padukan barang baru dan lama

6 Tips Gaya Timeless pada Ruangan, Bakal EverlastingLiving room (unsplash.com/Spacejoy)

Perpaduan barang baru dan lama bisa menciptakan gaya ruangan timeless yang kamu inginkan. Barang antik memiliki kesan abadi dan bahkan tetap bisa digunakan dalam nuansa modern, terlihat masih serasi. Terlebih lagi, itu bisa membuat ruanganmu tampak lebih hidup. Jangan takut memadukan elemen modern, antik dan vintage. Menerapkan ini bisa kamu lakukan melalui barang seperti lukisan atau miniatur dan karpet.

6. Gabungkan dengan elemen yang trendi

6 Tips Gaya Timeless pada Ruangan, Bakal EverlastingLiving room (unsplash.com/Ashley Byrd)

Sama seperti yang dijelaskan pada tips pertama sebelumnya, kamu tidak bisa terpaku pada tren, tapi belum tentu kamu dilarang menambahkan elemen trendi pada ruanganmu. Desain timeless memiliki keseimbangan antara tampilan trendi dan abadi, itu juga bisa menjaga interiormu tetap modern dan menyegarkan. Perlu diingatkan lagi, porsinya tidak boleh berlebihan.

Kamu bisa menggabungkan elemen trendi dengan aksen dan aksesori yang bisa selalu diubah jika sudah tidak tren lagi. Barang bertekstur, warna dan aksesoris bisa jadi pilihanmu, jelas Moretti Interior Design.

Desain ruangan bergaya timeless ternyata tidak terlalu memerlukan banyak usaha, ya. Terlebih lagi jika kamu sudah memiliki semua penyesuainnya. Kamu hanya perlu menggunakan palet warna netral, padukan barang baru dan lama, lalu tambahkan aksen trendi yang bisa diganti.

Selain tips gaya timeless pada ruangan yang dijelaskan di atas, kamu juga bisa menambahkan beberapa furniture seperti built-in shelving atau rak tanam. Itu terlihat sebagai penyimpanan klasik dan sangat berguna. Bagaimana, kamu tertarik untuk menerapkan style ini di ruanganmu?

Baca Juga: 14 Desain Interior Rumah Minimalis Nuansa Biru, Menenangkan Hati

Nur Aulia Safira Photo Verified Writer Nur Aulia Safira

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya