7 Ide Penataan Interior Bergaya Shabby Chic, Unik dan Estetik!

Desainnya eye catching banget

Desain shabby chic merupakan gaya elektrik yang menggabungkan ragam furnitur vintage dengan warna-warna pastel, motif bunga, juga kain berenda. Interior yang menerapkan style ini biasanya akan tampak manis dan anggun, sehingga gak heran jika desain shabby chic jadi salah satu favorit perempuan.

Buat kamu yang ingin punya ruangan bergaya shabby chicdi bawah ini ada referensi penataannya yang bisa diikuti. Yuk, simak langsung!

1. Untuk area kamar, kamu bisa pilih nuansa warna pink pastel dengan mengaplikasikan wallpaper, seprai renda, dan furnitur kayu khas vintage

7 Ide Penataan Interior Bergaya Shabby Chic, Unik dan Estetik!interior bergaya shabby chic (unsplash.com/Hayffield L)

2. Jika ingin desain yang lebih simpel dan mewah, pilih kasur yang diberi seprai putih dengan furnitur dan gorden dusty pink. Tampak nyaman!

7 Ide Penataan Interior Bergaya Shabby Chic, Unik dan Estetik!interior bergaya shabby chic (unsplash.com/ Max Vakhtbovycn)

3. Ruang keluarga ini punya sofa dan gorden baby pink serta meja kayu yang klasik. Makin manis dengan tambahan tanaman hias hijau

7 Ide Penataan Interior Bergaya Shabby Chic, Unik dan Estetik!interior bergaya shabby chic (unsplash.com/Erik Mclean)

4. Ruang tamu ini punya lantai kayu dan dinding yang dicat biru. Buat furnitur, pilih set sofa klasik dan letakan meja persegi panjang di tengah

7 Ide Penataan Interior Bergaya Shabby Chic, Unik dan Estetik!interior bergaya shabby chic (pexels.com/Curtis Adams)

Baca Juga: 7 Ide Interior Shabby Chic untuk Ruang Belajar yang Lebih Menawan

5. Buat ruang keluarga yang mungil, letakan sofa panjang bersebelahan dengan dinding dan meja mungil yang didekorasi table lamp dan tanaman

7 Ide Penataan Interior Bergaya Shabby Chic, Unik dan Estetik!interior bergaya shabby chic (unsplash.com/Marc-Olivier Paquin)

6. Sementara, untuk area kamar mandi kamu bisa tempelkan wallpaper motif floral di area wastafel, lalu beri dekorasi cermin dengan frame gold

7 Ide Penataan Interior Bergaya Shabby Chic, Unik dan Estetik!interior bergaya shabby chic (unsplash.com/Grace Kelly)

7. Ruangan ini punya rak tinggi yang dicat putih dan diberi dekorasi vas bunga serta tanaman merambat. Bisa jadi ruang belajar dan ruang kerja!

7 Ide Penataan Interior Bergaya Shabby Chic, Unik dan Estetik!interior bergaya shabby chic (unsplash.com/Hayffield L)

Itu dia beberapa ide penataan ruangan bergaya shabby chicBagaimana, adakah yang membuatmu tertarik?

Baca Juga: 5 Ciri Khas Desain Shabby Chic, Bernuansa Klasik dan Romantis

Nurkorida Aeni Photo Verified Writer Nurkorida Aeni

Hai

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya