5 Cara Menegur Bau Badan Seseorang dengan Lebih Sopan

Jangan sampai buat orang itu minder, ya!

Kamu pasti sering bingung, bagaimana cara yang tepat untuk menegur orang dengan bau badan? Tak jarang kamu takut orang tersebut akan tersinggung dan jadi sakit hati. Karena tidak mengetahui cara untuk menegurnya, orang dengan bau badan itu pun berakhir menjadi bahan pembicaraan orang di sekitarnya.

Sebenarnya, kamu tetap perlu memberi tahukan bahwa orang tersebut memiliki bau badan yang tidak sedap, lho. Apalagi jika orang tersebut merupakan kerabat dekatmu.

Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menegur seseorang dengan bau badan lewat cara yang lebih halus dan sopan.

1. Pastikan apakah orang tersebut memang memiliki bau badan atau tidak

5 Cara Menegur Bau Badan Seseorang dengan Lebih Sopanilustrasi mengobrol (pexels.com/TirachardKumtanom)

Hal pertama yang harus dilakukan adalah memastikan orang yang kamu curigai memiliki bau badan. Coba pastikan dengan mendengar pendapat dari orang sekitar. Kamu bisa menanyakan hal ini kepada orang yang dekat dengan dirimu dan bisa dipercaya.

Ingat, ya, kamu hanya sebatas memastikan hal ini untuk langkah awal. Jangan membicarakan orang yang memiliki bau badan di belakang mereka. Coba bayangkan jika orang tersebut tahu bahwa dirinya menjadi bahan pembicaraan. Pasti ia akan merasa kecewa dan sedih.

2. Coba minta bantuan dari orang terdekatnya

5 Cara Menegur Bau Badan Seseorang dengan Lebih Sopanilustrasi mengobrol dengan teman (unsplash.com/bewakoof.com)

Jika kamu merasa tidak enak dan ragu untuk bertanya secara langsung, cobalah untuk meminta bantuan dengan teman terdekat dari orang yang memiliki bau badan tersebut. Biasanya, orang terdekatnya akan tahu kenapa ia memiliki bau badan.

Selain itu, jika orang terdekat yang berbicara akan jauh lebih nyaman untuk orang yang dicurigai memiliki bau badan. Ia akan jauh lebih tahu sifat orang tersebut dan bisa memilih kalimat yang lebih baik.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Deodoran Pria untuk Kulit Sensitif, Bye Bau Badan!

3. Jangan berbicara di tempat yang ramai

dm-player
5 Cara Menegur Bau Badan Seseorang dengan Lebih Sopanilustrasi berbicara (unsplash.com/Christina)

Jangan pernah menegur seseorang di tempat yang ramai! Apalagi menegur dengan suara yang keras. Menegur seseorang di tempat ramai sama saja seperti kamu mencoba untuk mempermalukan dirinya.

Selain itu, jangan menegur dengan cara meninggalkan catatan di meja atau tempat duduknya. Mungkin kamu bermaksud untuk tidak menyakiti perasaannya, tapi cara ini akan membuat dirinya seperti diejek secara tidak langsung dan merasa banyak orang yang membicarakan dirinya di belakang. Sehingga, ia akan bingung dan merasa tersinggung.

Tujuan utamamu adalah untuk memberitahukan hal yang baik. Jadi, cobalah untuk melakukan percakapan secara intens di tempat yang lebih sepi.

4. Pilihlah kalimat yang baik dan sopan

5 Cara Menegur Bau Badan Seseorang dengan Lebih Sopanilustrasi berbicara dengan sopan (unsplash.com/Andrea Tummons)

Memilih kalimat yang baik dan sopan sangatlah penting dalam menegur orang yang memiliki bau badan. Coba hindari kalimat yang bisa menyakitkan hati, misalnya, "kamu sadar, gak, kalau punya bau badan?" atau "kamu itu bau banget, lho!".

Daripada mengatakan kalimat yang sangat kasar dan bisa menyakitkan hati, kamu bisa menggantinya dengan kalimat yang lebih halus dan sopan. Misalnya, awali dengan pujian atau coba tanyakan pendapatnya jika ada orang yang memiliki bau badan. Setelah itu, kamu bisa mengarahkan pembicaraan bagaimana orang tersebut bisa tetap wangi sepanjang hari. 

5. Bantu orang tersebut dalam menyelesaikan masalahnya

5 Cara Menegur Bau Badan Seseorang dengan Lebih Sopanilustrasi parfum (unsplash.com/Siora Photography)

Setelah kamu tahu apa penyebab utama kenapa orang tersebut bisa memiliki bau badan, bantulah ia untuk menyelesaikan masalahnya. Kamu bisa membantu dirinya dengan mencari deodoran yang cocok dengan kulitnya atau menyarankan makanan-makanan sehat yang dapat membantunya menghilangkan bau badan.

Memang benar bau badan yang tidak sedap akan menganggu indra penciuman. Namun, bukan berarti kamu berhak mengejek orang tersebut, ya! Jika kamu memang orang yang baik, cobalah untuk menegur orang tersebut dengan sopan. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Bau Badan, Sederhana tetapi Sering Dilupakan

Ruth Cikita Photo Verified Writer Ruth Cikita

[kosong]

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya