TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ciri-ciri Karikatur: Pengertian, Jenis, dan Tujuannya!

Media menyampaikan opini

Ilustrasi karikatur (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Mungkin banyak dari kamu pernah melihat karikatur di media massa, cetak, maupun online. Tapi apakah kamu sudah tahu pengertiannya? Mengutip Katakan Dengan Karikatur (2020) oleh Ifa Wuryanto, karikatur adalah penggambaran suatu obyek nyata secara berlebihan dan tidak menghilangkan ciri khasnya.

Nah, buat kamu yang ingin tahu lebih jauh tenang karikatur, berikut ini ciri-ciri karikatur, jenis, dan tujuannya. Yuk, simak artikel ini sampai bawah ya!

Baca Juga: Gibran Ungkapkan Kesedihan Ditinggal Sang Nenek Lewat Karikatur

1. Ciri-ciri karikatur

Ilustrasi karikatur (pexels.com/javier gonzalez)

Karikatur memiliki ciri-ciri yang bisa kamu kenali. Mengutip Bahasa Jurnalistik: Aplikasinya dalam Penulisan Karya Jurnalistik di Media Cetak, Televisi, dan Media Online (2020) oleh Husen Mony, menjelaskan ciri dari karikatur yang biasa ditemui di media massa. Berikut ini di antaranya:

  • Fokus terhadap satu obyek saja dan bersifat konkret atau nyata.
  • Mengandung humor satire atau kritikan terhadap masalah sosial.
  • Karikatur menampilkan tokoh-tokoh penting atau nyata.
  • Biasanya, beberapa gambar mengandung cerita berdasarkan kehidupan nyata.
  • Karikatur sering dimuat dalam bagian rubrik opini di media massa.

2. Jenis-jenis karikatur

Ilustrasi karikatur (pexels.com/Jeffrey Soh)

Karikatur bisa dibagi menjadi tiga jenis. Dari setiap jenis pun memiliki tujuannya masing-masing. Berikut ini adalah jenis-jenis dari karikatur:

  • Karikatur jurnalistik: Menyampaikan opini dalam bentuk humor atau satir. Di dalamnya ada cerita singkat agar bisa menjadi hiburan untuk pembaca.
  • Karikatur politik: Menyampaikan masalah politik yang sedang terjadi saat itu melalui penggambaran yang dikemas secara berlebihan dan lucu.
  • Karikatur realitas: Menceritakan masalah kehidupan sehari-hari di masyarakat. Biasanya, memberikan gambaran tentang kehidupan masyarakat saat itu.

Baca Juga: 10 Karikatur Figur Publik Saat Jadi Tokoh Superhero, Ada Idolamu?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya