TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mengenal Slang Bahasa Thailand, ‘Jeng Maak Ah!’

Bahasa yang unik untuk dipelajari

Ilustrasi ngobrol (unsplash.com/Trung Thanh)

Setiap negara di dunia memiliki bahasa sendiri yang unik dan punya kekhasan. Salah satu yang menarik untuk kamu pelajari adalah Thailand. Bahasanya memang terbilang tidak mudah untuk dipelajari. Pasalnya, bahasa Thai sangat spesifik, dengan idiom yang cocok untuk hampir semua situasi. Namun meski begitu bukan berarti kamu tidak bisa mencoba belajar.

Biar kamu bisa bicara seperti orang lokal, wajib tahu slang Bahasa Thailand. Dengan begitu kamu akan bisa lebih dekat dengan mereka terutama kalau kamu berencana untuk berkunjung ke Negeri Gajah Putih tersebut. Simak di bawah ini!

Baca Juga: Slang Bahasa Mandarin, Pelajari Bahasa Gaulnya!

1. Mengenal slang bahasa Thailand

Wiang Kum Kam, Thailand (unsplash.com/Mathew Schwartz)

Mengutip laman Ling App, sebuah situs pembelajaran bahasa, bahasa Thailand sangat spesifik dan memiliki idiom yang hampir cocok untuk semua situasi. Tapi kamu juga perlu berhati-hati terutama sangat menggunakan bahasa gaulnya. Pasalnya, ketika berbicara kepada orang yang lebih tua, menggunakan bahasa slang Thailand bisa tidak tepat karena dinilai tidak sopan.

Kalau menggunakan kata-kata slang, tentunya kamu akan dapat memberi kesan seperti penduduk asli Thailand. Tapi tentu saja tidak bisa menggunakan bahasa ini di situasi yang formal, dalam tulisan pun juga demikian. Jadi, bahasa slang Thai hanya bisa kamu gunakan dalam percakapan sehari-hari. Perlu diingat juga bahwa kata-kata slang Thailand ini sifatnya cepat berlalu dan sangat banyak.

2. Slang bahasa Thailand populer

ilustrasi traveler di Wat Phra That Pha Son Kaew Temple (freepik.com/tawatchai07)

Ketika kamu ingin berkunjung ke Thailand belajar bahasa dan budayanya, memang cukup penting untuk mengenal bahasa slangnya. Dengan begitu kamu bisa berbicara seperti orang lokal. Mengutip laman Ling App dan Thai Language Hut, sebuah situs khusus belajar bahasa Thailand, berikut bahasa gaul populer yang perlu kamu tahu.

  • เจ๋งมากค่ะ (jěng mâak âh): Berarti itu sangat keren atau juga berarti luar biasa.
  • ฟาด (fâat): Digunakan generasi muda Thailand untuk menunjukkan kesetujuan. Dalam bahasa Inggris seperti "nailed it!".
  • เริ่ด (rə̂rd): Berarti keren atau mengagumkan. Kamu dapat menggunakan kata ini ketika teman menceritakan sebuah cerita dan ingin menjawab bahwa itu luar biasa atau keren.
  • เจ้าชู้ (jâo chúu): Memiliki arti playboy. Tergantung pada konteksnya, ini dapat digunakan sebagai lelucon, tapi sebagian besar dimaksudkan sebagai penghinaan.
  • ลำไย (lam-yai): Berarti mengganggu, yang umumnya ditujukan pada orang yang terlalu banyak bicara.
  • กิ๊ก (gig): Memiliki arti kekasih. Ini dapat digunakan untuk merujuk pada pria dan wanita.
  • ติ๊งต๊อง (dting-dtóng): Artinya konyol, tapi bisa digunakan dalam arti yang lebih lucu seperti menunjukkan seseorang yang dianggap 'tidak biasa' atau eksentrik.
  • ส้มหล่น (sôm lon): Secara harfiah berarti tetesan jeruk. Dalam konteks bahasa slang kata ini bisa menunjukkan "betapa beruntungnya", bisa digunakan ketika kamu mendapatkan sedikit keberuntungan yang tidak terduga.
  • เม้าท์มอย (mâo moi): Kata kerja slang yang berarti bergosip. Jika kamu mendengar teman Thailand menyebutkan seseorang menyukai mâo moi, sebaiknya jaga rahasiamu dari orang tersebut.
  • เก็ต (gèt): Berarti "saya mengerti" yang digunakan saat kamu memahami sesuatu.

Baca Juga: Belajar Slang Bahasa Jerman, biar Update Terus!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya