TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Novel Romantis Sophie Kinsella yang Ringan dan Penuh Pesan Mendalam

Novel Sophie Kinsella nagih, cocok dibaca di akhir pekan!

ilustrasi buku bacaan (pixabay.com/Sophkins)

Sophie Kinsella adalah penulis asal Inggris yang terkenal dengan buku Sophaholic Series-nya yang laris manis di dunia. Dia juga menulis standalone novel yang tak kalah seru dan menghibur.

Novel-novel Sophie Kinsella selalu asyik dibaca karena berbalut humor dan romansa yang bikin senyum-senyum sendiri. Meski ringan, Sophie selalu menyisipkan pesan-pesan mendalam yang relate dengan kehidupan sehari-hari, namun tidak ada kesan menggurui sama sekali.

Intip, yuk, beberapa novel romantis Sophie Kinsella yang ringan tapi penuh pesan mendalam. Dijamin sekali membacanya, kamu langsung ketagihan. Yuk, check this out!

1. Wedding Night  

Novel Sophie Kinsella (sophiekinsella.co.uk)

Wedding Night merupakan novel Sophie Kinsella yang pertama kali terbit tahun 2013. Novel ini berkisah soal Lottie, wanita yang sudah lelah dengan pacarnya karena tak segera mengajukan lamaran.

Kesempatannya untuk menikah datang saat mantan pacarnya, yaitu Ben, muncul kembali ke kehidupannya. Saat mereka pacaran semasa remaja dulu, Lottie dan Ben pernah berjanji kalau mereka akan menikah jika masih sama-sama single pada usia tiga puluh.

Kisah cinta Lottie yang penuh tawa, tangis, dan kejutan menjadi daya tarik di novel ini. Saat keluarga dan teman tak suka dengan keputusan mereka yang terburu-buru untuk menikah, akankah Lottie bisa mewujudkan malam pengantin impiannya?

Baca Juga: 7 Pesan Moral dalam Novel Laut Bercerita, Diam-diam Menusuk!

2. My Not So Perfect Life  

Novel Sophie Kinsella (gramedia.com)

My Not So Perfect Life adalah novel Sophie Kinsella yang juga tak kalah seru dan menyentuh. Dalam novel ini, Sophie Kinsella menggambarkan kalau sesungguhnya tak ada kehidupan yang benar-benar sempurna karena apa yang ditampilkan di media sosial belum tentu yang terjadi sebenarnya.

Novel ini berkisah tentang kehidupan Katie Brenner yang dari luar tampak sempurna karena dia punya flat di London, pekerjaan glamor, dan Instagram yang keren. Namun, kenyataannya dia menyewa kamar sempit dan Instagram feed-nya yang cool sebenarnya bukan miliknya.

Hidup Katie berantakan saat Demeter, bosnya yang sempurna, memecatnya. Katie pun terpaksa kembali ke kampung halaman di Somerset untuk membantu ayahnya membangun bisnis glamping. Saat Demeter dan keluarganya datang berlibur, Katie melihat kesempatan balas dendam. Namun, apakah hidup bosnya benar-benar sesempurna itu?

3. Surprise Me  

Novel Sophie Kinsella (gramedia.com)

Sama seperti judulnya, Surprise Me benar-benar novel Sophie Kinsella yang penuh kejutan. Pertama kali terbit di negara asalnya tahun 2018, Surprise Me mengangkat topik seberapa yakin kita mengenal orang-orang terdekat kita.

Pasangan suami istri Sylvie dan Dan memutuskan untuk menyiapkan kejutan supaya pernikahan mereka tetap seru. Namun, dalam prosesnya, terkuak sebuah kenyataan yang mengguncang hidup Sylvie yang selama ini dikiranya sempurna. Benarkah Sylvie sudah mengenal Dan luar-dalam? Bohong banget kalau kamu baca novel ini tapi tidak terkejut!

4. I Owe You One 

Novel Sophie Kinsella (gramedia.com)

I Owe You One adalah novel Sophie Kinsella yang membahas soal hubungan keluarga dan cinta. Kita dibuat terhibur, tersentuh, dan terhubung dengan cara Fixie Farr membuat keputusan yang berarti dalam hidupnya.

Fixie adalah orang yang selalu merasa harus membereskan sesuatu. Dia merasa harus turun tangan untuk mempertahankan toko keluarga Farrs peninggalan mendiang sang ayah karena kedua kakaknya yang awalnya tidak peduli itu malah membuat toko nyaris bangkrut.

Fixie yang awalnya merasa rendah diri di depan kakaknya yang sempurna itu akhirnya memberontak. Namun, apakah sikap selalu ingin membereskan sesuatu itu akan berhasil di kehidupan cintanya?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Novel yang Menyoal Konflik Palestina-Israel

Writer

Yoeni Ayoe

I love reading, writing, and watching korean drama

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya