15 Kalimat Penutup Presentasi, Buat Audiens Terkesan

Presentasimu bakal diingat sepanjang masa

Membuat kalimat penutup presentasi memang terlihat lebih mudah daripada membuat isi presentasi itu sendiri. Namun, sayangnya banyak orang yang masih belum bisa membuat kalimat penutup presentasi yang menarik dan tidak membosankan.

Oleh karena itu, IDN Times sudah merangkum beberapa rekomendasi kalimat penutup presentasi yang bikin prsentasimu berkesan di mata para audiens. Penasaran? Langsung aja pilih kalimat favoritmu di bawah ini!

1. Bingung bagaimana cara menutup presentasi yang berkesan? Langsung aja praktikkan kalimat penutup presentasi berikut!

15 Kalimat Penutup Presentasi, Buat Audiens Terkesanilustrasi presentasi (pexels.com/祝 鹤槐)

1. “Sekian presentasi saya hari ini, jika ada kurangnya saya mohon maaf yang sebesar-besarnya. Semoga apa yang saya sampaikan berguna untuk diri saya sendiri dan banyak orang pada khususnya. Selamat siang dan terima kasih.”

2. “Sebagai penutup, saya ingin mengutip pernyataan dari Walt Disney. Ia mengatakan, semua impian pasti bisa Anda wujudkan jika Anda memiliki keberanian untuk mengejar mereka. Artinya, jika Anda punya impian maka genggam impian tersebut, yakini dan kejar. Percayalah bahwa impian Anda pasti bisa Anda wujudkan.”

3. “Demikian isi presentasi saya kali ini. Semoga apa yang saya sampaikan dapat bermanfaat bagi kita semua. Jika ada kekurangan mohon dimaafkan, karena kesempurnaan sungguh hanyalah milik Allah SWT saja.”

4. “Para hadirin, kita telah saksikan bahwa motivasi sangat berpengaruh terhadap kesuksesan seseorang. Saya telah membuktikan bahwa memiliki mimpi serta keinginan yang kuat dapat mengubah hidup ke arah yang lebih baik. Jadi, sekarang giliran Anda yang membuktikannya.”

5. “Sebelum presentasi diakhiri, kami kelompok (nama kelompok) ingin menyampaikan terima kasih atas atensi teman-teman selama kami presentasi. Semoga materi ini bisa berguna bagi kita semua.”

6. “Akhirnya kita telah sampai di penghujung presentasi. Terdapat beberapa poin penting yang telah dibahas seperti pentingnya melakukan investasi sejak dini. Hal ini tidak hanya penting bagi diri sendiri melainkan untuk menjamin kehidupan Anda dan keluarga Anda di masa depan.”

7. “Sebelum saya akhiri presentasi siang hari ini, saya ingin mengingatkan kembali kepada hadirin untuk tetap saling menjaga kesehatan serta melakukan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Dengan begitu, semoga kita selalu diberikan kesehatan selalu oleh Tuhan Yang Maha Esa.”

2. Biar presentasimu gak ngebosenin, coba tutup menggunakan pantun atau kalimat penutup presentasi yang kocak ini

15 Kalimat Penutup Presentasi, Buat Audiens Terkesanilustrasi presentasi daring (pexels.com/Vanessa Garcia)

8. “Sebagai penutup, izinkan saya menyampaikan pantun sebelum mengakhiri presentasi. Pagi-pagi sudah makan, tidak lupa berdoa. Terima kasih kuucapkan, atas perhatian para peserta.”

9. “Sebelum mengakhiri presentasi, izinkan kami mengucap satu pantun yang indah. Siang-siang pergi ke kota, jangan lupa beli alpukat. Demikian presentasi kita, semoga bermanfaat.”

10. "Sekian presentasi dari kami, bu Dina membawa bonsai, lalu duduk makan stroberi, semua telah usai, saatnya kami undur diri."

11. “Sekian yang dapat saya sampaikan, maaf jika ada kekurangan karena kesempurnaan itu lagu milik Rizky Febian.”

12. “Sebelum presentasi diakhiri, kami akan memberi pantun kepada para peserta. Bunga mawar bunga selasih, warnanya cerah tiada duanya. Cukup sekian dan terima kasih, semoga tidak ada yang bertanya.”

13. “Sekian presentasi hari ini, kalau ada kesalahan mohon dimaafkan, kalau ada yang sayang mohon diungkapkan.”

14. “Jika ada kekurangan saya minta maaf dan jika ada kelebihannya tidak usah dikembalikan karena saya orang yang ikhlas.”

15. "Cukup sampai disini presentasi ini bila ada kesalahan mohon dimaafkan, bila ada perasaan mohon diungkapkan, sekian terima kasih."

Itu dia rekomendasi kalimat penutup presentasi yang bikin audiens terngiang-ngiang dengan presentasimu. Sudah siap untuk mencoba?

Baca Juga: 5 Tips Melakukan Presentasi dengan Tepat dan Menarik, Yuk Terapkan!

Topik:

  • Dinda Trisnaning Ramadhani
  • Yunisda D
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya