6 Mindset Tingkatkan IPK Meski Kamu Merasa Gak Pintar di Kampus

Bisa kok, asal mau usaha

Orang kerap kali terjebak dengan batasan pemikiran bahwa mereka gak cukup layak untuk mendapatkan sesuatu di luar kemampuannya. Padahal setiap orang punya kesempatan sama untuk berhasil asal tahu kekuatannya dan selalu berusaha. Hal ini juga termasuk ketika kamu merasa kurang untuk berkompetisi di lingkungan kampus.

Pikiran insecure seperti merasa gak pintar-pintar amat seharusnya justru memotivasi kamu buat mengeluarkan usaha lebih maksimal, terlebih ketika membahas tentang nilai IPK atau prestasi akademik. Coba deh terapkan mindset berikut ini supaya IPK-mu meningkat semester depan.

1. Bangun mindset bahwa nilai IPK itu sangat penting untuk bekal setelah lulus

6 Mindset Tingkatkan IPK Meski Kamu Merasa Gak Pintar di KampusUnsplash/Ben White

IPK adalah salah satu tolak ukur untuk menunjukkan performa kamu selama duduk sebagai mahasiswa dan mengikuti perkuliahan. Ketika kamu nanti lulus, bukan hanya ijazah yang jadi syarat untuk bekerja atau melanjutkan studi, tapi juga nilai kamu selama kuliah dan ketepatan menyelesaikan SKS. Nilai akademik memang bukan satu-satunya jalan untuk sukses, tapi ini akan menuntunmu dapat masa depan yang lebih baik.

2. Motivasi diri sendiri dan buat strategi belajar yang efektif dengan target untuk meningkatkan nilai akademik

6 Mindset Tingkatkan IPK Meski Kamu Merasa Gak Pintar di KampusUnsplash/Becca Tapert

Saat kuliah, kamu akan merasa sangat berbeda dibandingkan ketika masih sekolah. Kamu sudah mulai bertemu banyak tipe orang di kampus, belajar lebih mandiri saat di perantauan, ikut kegiatan sana-sini untuk membentuk diri, belum lagi ketika kamu ditempa mentalmu oleh dosen dan organisasi.

Motivasi dirimu dengan mengingat bahwa ada yang perlu dibuat bangga olehmu, yaitu orangtua yang sudah mengeluarkan biaya gak sedikit supaya kamu bisa kuliah. Buat strategi belajar yang efektif dan tentukan target yang kamu inginkan. Belajarlah selagi punya waktu sebelum pada akhirnya kamu meyesal karena menanggung pahitnya kebodohan. 

3. Proaktif waktu di kelas dan bangun relasi yang kuat antara kamu dan dosen

6 Mindset Tingkatkan IPK Meski Kamu Merasa Gak Pintar di KampusUnsplash/NESA by Makers

Berusahalah untuk menyatu dan cintai setiap apa yang kamu lakukan. Entah itu harus mengerjakan tugas, berdiskusi kelompok, membuat program. Satu hal yang tak kalah penting adalah membangun hubungan baik antara kamu dengan dosen. Semakin kamu fokus belajar dan selalu aktif, kamu akan lebih mudah mencapai target yang kamu rencakan sebelumnya. 

dm-player

Baca Juga: 5 Hal Penting Ini Harus Direnungkan Mahasiswa Jika Nilai IPK Menurun

4. Hilangkan setiap distraksi dari luar ketika memasuki pekan ujian, selalu fokus dan hindari belajar model SKS

6 Mindset Tingkatkan IPK Meski Kamu Merasa Gak Pintar di KampusUnsplash/Alexis Brown

Ketika memasuki pekan ujian, jangan sampai kamu lengah dan mengikuti hasrat untuk mangkir dari belajar. Setiap orang punya cara belajar masing-masing, kenali bagaimana caranya agar kamu bisa nyaman dan tetap fokus. Hindari cara belajar dengan sistem kebut semalam. Kamu bisa review kembali setiap materi kuliah yang telah selesai untuk menyicil belajar sehingga ketika memasuki waktu ujian gak kelabakan sendiri.

5. Tingkatkan prestasi dengan aktif berorganisasi, coba ikuti kegiatan kampus yang berhubungan dengan jurusan dan bisa asah skill kamu

6 Mindset Tingkatkan IPK Meski Kamu Merasa Gak Pintar di KampusUnsplash/Priscilla Du Preez

Selain nilai IPK, satu hal saat kuliah yang perlu dijadikan pegangan adalah bersosialisasi di lingkungan kampus. Ikuti kegiatan yang bisa mengasah skill sesuai dengan jurusan yang kamu ambil. Ini akan sangat berguna untuk menyeimbangkan nilai akademik kamu.

Asal tetap memprioritaskan belajar, sekali-kali ikut kegiatan kampus gak ada salahnya kok. Justru kamu akan mengenal banyak orang sekaligus punya kesempatan membangun relasi baik dengan mereka. 

6. Semakin kamu merasa tidak pintar semakin kamu termotivasi, teruslah cari sebanyak-banyaknya sumber untuk belajar

6 Mindset Tingkatkan IPK Meski Kamu Merasa Gak Pintar di KampusUnsplash/Sarah Noltner

Perasaan selalu merasa kurang justru bisa kamu manfaatkan sebagai motivasi untuk belajar. Kadang kamu dihadapkan pada tugas sulit, tapi jadikan itu tantangan yang harus kamu lalui dengan usaha terbaik yang kamu punya. Jangan lupa untuk mencari sumber belajar dari berbagai sumber, karena kamu gak bisa mengandalkan kelas yang punya batasan waktu saja untuk menyerap materi. 

Gak ada yang gak mungkin kalau kamu punya niat dan usaha yang pantang menyerah. Selalu ingatkan dirimu bahwa setelah kamu memasuki suatu tempat, yang dalam hal ini adalah perkuliahan; ada tanggungjawab dan kewajiban yang perlu kamu tepati yaitu pada Tuhan, orang tua, dan juga dirimu sendiri. Jadi, selalu maksimalkan kemampuanmu ya!

Baca Juga: Mahasiswa Catat, Begini 5 Cara Jitu Meraih Nilai IPK Terbaik

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya