Ini 12 Negara yang Penduduknya Gemar Membaca Buku di Perpustakaan

Indonesia masuk gak, nih hayo?

Banyak alasan mengapa kita harus mulai membiasakan diri untuk gemar membaca buku. Salah satunya adalah melalui membaca buku, kita dapat mengembangkan keterampilan di masa depan.

Bahkan, di dalam laporan The Future of Jobs Report 2018 oleh World Economic Forum menunjukkan pada tahun 2022 permintaan keterampilan akan bergeser ke arah keterampilan yang dapat dipupuk melalui membaca.

Membaca buku dapat dilakukan dengan cara membeli buku di toko-toko buku maupun meminjamnya di perpustakaan. Lebih efektif, membaca dapat dilakukan dengan meminjam buku di perpustakaan.

Selain jumlah ketersediaan buku lebih beragam, hal tersebut dapat melatih kita agar bersegera menyelesaikan membaca suatu buku. Sebab ketika meminjam buku di perpustakaan,  kita memiliki masa pinjam tertentu.

Baru-baru ini, World Economic Forum merilis data 12 kota di dunia yang memiliki jumlah peminjam buku di perpustakaan paling tinggi. Data ini dikumpulkan oleh World Cities Culture Forum. Berikut daftar dua belas kota tersebut.

1. Tokyo, Jepang

Ini 12 Negara yang Penduduknya Gemar Membaca Buku di PerpustakaanTokyo Metropolitan University Library

Setiap tahunnya, 111,9 juta buku di perpustakaan Tokyo berhasil dipinjam oleh penduduk. Hal ini menjadikan Tokyo sebagai kota nomor satu di dunia yang paling banyak meminjamkan buku ke penduduk. Bahkan Tokyo sebagai satu-satunya kota yang berhasil meraih angka ratusan juta buku dipinjamkan di dunia.

Keren banget ya, nilai tersebut sangat fantastis untuk jumlah penduduk Tokyo yang hanya mencapai sekitar 14,1 juta jiwa. Adapun perpustakaan besar yang ada di Kota Tokyo antara lain, Tokyo Metropolitan Central Library, Akasaka Library, hingga Shinjuku-ward OkuboLibrary.

2. Shanghai, China

Ini 12 Negara yang Penduduknya Gemar Membaca Buku di PerpustakaanMarketing to China

Shanghai adalah salah satu kota terbesar yang ada di China. Di kota ini banyak berdiri berbagai perguruan tinggi besar, termasuk Shanghai Jiao Tong University dan Fudan University. Setiap tahunnya, 86.2 juta buku di perpustakaan Shanghai berhasil dipinjam oleh penduduk.

The Shanghai Library merupakan perpustakaan terbesar di kota ini.  Bahkan perpustakaan tersebut meraih predikat sebagai perpustakaan tertinggi d dunia, tingginya mencapai 106 meter. Mantap abis, sudahlah perpustakaannya paling tinggi, jumlah buku yang berhasil dipinjamkan pun juga sangat tinggi!

Baca Juga: 15 Quotes Tokoh Dunia tentang Buku yang Bikin Kamu Kecanduan Membaca

3. New York, Amerika Serikat

Ini 12 Negara yang Penduduknya Gemar Membaca Buku di PerpustakaanamNY.com/Ivan Pereira

Di kota New York banyak sekali berdiri perpustakaan-perpustakaan umum. Antara lain adalah perpustakaan umum di gedung Stephen A. Schwarzman, perpustakaan umum yang ada di Chatham Square Branch, hingga Perpustakaan Edenwald, dan masih banyak lagi. Setiap tahunnya, 56.3 juta buku di perpustakaan New York berhasil dipinjam oleh penduduk.

Hal tersebut sangat berbeda dengan di Indonesia, ya. Banyak kota di Indonesia masih hanya memiliki satu perpustakaan umum. Semakin banyak perpustakaan, semakin banyak jenis buku yang disediakan.

Tentu hal tersebut akan memancing masyarakat untuk menumbuhkan minat bacanya. Inilah yang terjadi di salah satu kota besar dan maju di dunia, New York.

4. Hongkong, Hongkong

Ini 12 Negara yang Penduduknya Gemar Membaca Buku di PerpustakaanHongkong Public Library's Website

Sama dengan New York, di Hongkong juga banyak berdiri perpustakaan umum yang disediakan oleh pemerintah setempat. Perpustakaan umum terbesarnya adalah Hong Kong Public Library.

Di sana terdapat sekitar 11,36 juta buku. Jutaan buku lainnya juga tersedia di beberapa perpustakaan lain. Setiap tahunnya, 49,8 juta buku di perpustakaan Hongkong dipinjam oleh penduduk.

5. Los Angeles, Amerika Serikat

Ini 12 Negara yang Penduduknya Gemar Membaca Buku di Perpustakaanbluesyemre.

Terdapat banyak institusi pendidikan di Los Angeles, beberapa di antaranya adalah perguruan tinggi seperti University of California. Adanya hal itu turut menaikkan angka peminjam buku di berbagai perpustakaan umum yang ada di kota Los Angeles.

Berbagai perpustakaan besar terdapat di kota dengan julukan Angeltown ini, termasuk Los Angeles Central Library, Fairfax Branch Library hingga John C. Fremont Branch Library. Setiap tahunnya, 44,2 juta buku di perpustakaan Los Angeles telah dipinjam oleh penduduk.

6. Singapura, Singapura

Ini 12 Negara yang Penduduknya Gemar Membaca Buku di PerpustakaanNational Library Board

Singapura adalah satu-satunya kota di Asia Tenggara yang masuk dalam daftar ini. Meskipun ukuran kota Singapura sangat kecil, namun banyak perpustakaan umum berdiri di kota ini. Di antaranya adalah Yishun Public Library, Central Public Library dan National Library.

Di Singapura, 33 juta buku di berbagai perpustakaan berhasil dipinjam oleh penduduk setiap tahunnya. Angka ini terhitung sangat mencengangkan dari jumlah penduduk di kota Singapura yang hanya mencapai 3,5 juta penduduk. Artinya, hampir setiap orang meminjam 10 buku per tahunnya. Keren abis, ya!

dm-player

Baca Juga: 5 Keuntungan yang Didapat Ketika Memilih Membaca Lewat E-book

7. Moskow, Rusia

Ini 12 Negara yang Penduduknya Gemar Membaca Buku di PerpustakaanTravel Planet

Seperti di kota-kota lain dalam daftar ini, Moskow juga memiliki banyak perpustakaan umum. Hal ini dilakuka dalam rangka  memberikan fasilitas terbaik untuk penduduk Moskow agar gemar membaca buku. Tiga perpustakaan paling keren di kota ini adalah Russian State Library, Moscow State University Lomonosov Scientific Library, dan Turgenev Library.

Selain memiliki banyak perpustakaan, Moskow juga memiliki empat perpustakaan yang sangat keren. Di antaranya adalah Russian State Library sebagai perpustakaan terbesar di Eropa sekaligus menduduki sepuluh perpustakaan paling besar di dunia. Di kota ini 30,3 juta buku setiap tahunnya dipinjam oleh penduduk setempat.

8. Toronto, Kanada

Ini 12 Negara yang Penduduknya Gemar Membaca Buku di PerpustakaanToronto Public Library

Perpustakaan terbesar yang ada di Kota Tornoto adalah Tornoto Reference Library. Selain sebagai perpustakaan terbesar, perpustakaan ini juga termasuk salah satu sistem perpustakaan terbesar di dunia.

Setiap tahun penduduk Tornoto memiliki antusiasme yang sangat tinggi dalam hal meminjam buku di perpustakaan. Setiap tahun 30,2 juta buku dipinjam oleh penduduk.

9. Melbourne, Australia

Ini 12 Negara yang Penduduknya Gemar Membaca Buku di PerpustakaanState Library Victoria's website

Melbourne merupakan kota pendidikan di Australia. Salah satu institusi pendidikan paling maju di kota ini adalah University of Melbourne atau biasa disingkat Unimelb. Kampus yang identik dengan warna biru ini juga masuk dalam deretan kampus terbaik di dunia lho.

Sebagai kota pendidikan, minat membaca buku oleh penduduk setempat juga cukup tinggi. Terlebih hal ini difasillitasi dengan adanya banyak perpustakaan umum di kota ini.

Perpustakaan umum yang ada di Kota Melbourne antara lain, State Library Victoria, The Little Library hingga City Library. Setiap tahunnya 29,1 juta buku dipinjam oleh penduduk setempat.

10. Paris, Prancis

Ini 12 Negara yang Penduduknya Gemar Membaca Buku di PerpustakaanInspirelle

Selain terkenal sebagai kota fesyen di dunia, Paris juga termasuk salah satu kota dengan jumlah peminjam buku di perpustakaan tertinggi di dunia. setiap tahunnya terdapat 28,3 juta buku yang dipinjam oleh penduduk setempat.

Adapun perpustakaan umum di kota yang terkenal dengan Menara Eiffel ini antara lain, Historical Library of the City of Paris, The American Library in Paris, serta Turgenev Library in Paris.

11. Seoul, Korea Selatan

Ini 12 Negara yang Penduduknya Gemar Membaca Buku di PerpustakaanSalam Korea

Seoul merupakan kota kelima di Asia yang masuk dalam daftar ini. Kota yang terkenal dengan KPop Wave ini nyatanya juga merupakan kota dengan kota paling banyak meminjamkan buku perpustakaan ke penduduknya.

Tiga perpustakaan terbaik di kota ini antara lain adalah Seoul Metropolitan Library, Jeongdok Public Library serta National Library of Korea. Selain gemar mendengarkan musik, penduduk Seoul juga gemar membaca buku. Hal ini dibuktikan dengan terdapat 26 juta buku setiap tahun yang dipinjam penduduk Seoul dari berbagai perpustakaan.

12. London, Inggris

Ini 12 Negara yang Penduduknya Gemar Membaca Buku di Perpustakaanllinc.weebly.com/Jay

Ibu kota Inggris ini masuk dalam daftar terakhir yang dirilis oleh World Economic Forum. Kota dengan banyak klub sepak bola favorit ini nyatanya juga sebagai negara dengan jumlah terbanyak buku perpustakaan yang berhasil dipinjam oleh penduduk setempatnya.

Terdapat banyak perpustakaan umum besar di kota ini, beberapa di antaranya adalah Westminister Reference Library, Kengsington Central Library, dan Bethnal Green Library. Setiap tahunnya sebanyak 25,8 juta buku dipinjam oleh penduduk setempat.

Itulah 12 negara yang memiliki pertumbuhan perpustakaan sangat pesat. Keren banget ya, semoga banyak kota di Indonesia bisa segera menyusul.

Melalui kegemaran membaca buku, penduduk akan lebih cerdas dan tidak mudah termakan hoaks. Sebab, informasi yang disampaikan di dalam buku jauh lebih terverifikasi dari para bacaan dari posting-an media sosial yang kini banyak digemari oleh penduduk Indonesia.

Kedua belas kota dalam daftar di atas merupakan kota-kota yang ada di negara maju. Mereka memiliki kualitas pendidikan dan sumber daya manusia yang mumpuni.

Sebagai generasi millennial, mari ambil andil untuk mewujudkan Indonesia menjadi jauh lebih baik dari sekarang. Hal tersebut salah satunya dapat dilakukan dengan mulai membiasakan diri mencintai aktivitas membaca buku.

Baca Juga: 5 Manfaat Membaca Frasa bagi Diri Sendiri yang Gak Pernah Kamu Duga

edd edd Photo Writer edd edd

We can make it if we try.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya