Bikin Kamu Makin Cerdas, 5 Situs Jurnal Ilmiah Ini Wajib Dikunjungi

Jurnalnya lengkap banget dan bisa free access!

Menjadi mahasiswa bukan hanya sekadar kuliah tetapi juga harus mengikuti perkembangan penelitian dan ilmu pengetahuan yang kini semakin update.

Memiliki wawasan yang luas akan suatu ilmu merupakan dambaan bagi setiap mahasiswa. Berikut 5 situs jurnal yang bisa memperkaya wawasanmu.

1. ScienceDirect

Bikin Kamu Makin Cerdas, 5 Situs Jurnal Ilmiah Ini Wajib Dikunjungisciencedirect.com

ScienceDirect merupakan situs jurnal terkemuka Elsevier yang bisa membantu para peneliti untuk mengakses ke penelitian interdisipliner yang andal dan informasi mendasar. Tidak hanya berisi jurnal maupun buku berbasis kesehatan tetapi banyak juga tentang Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Teknologi, serta Ilmu Sosial dan Humaniora. 

Berlangganan ScienceDirect memberikan kemudahan untuk kamu mengakses artikel dari hingga 3.800 jurnal dan lebih dari 37.000 judul buku lho!  bahkan tanpa berlangganan pun, kamu juga bisa mengakses lebih dari 250.000 publikasi akses terbuka di seluruh dunia.

Untuk mengaksesnya kamu bisa registrasi secara gratis atau log in melalui Institusi kamu. Tentunya sangat bisa nih menambah wawasanmu!

2. Scopus

Bikin Kamu Makin Cerdas, 5 Situs Jurnal Ilmiah Ini Wajib Dikunjungiscopus.com

Scopus tidak kalah keren dengan ScienceDirect. Scopus juga merupakan situs jurnal terkemuka dari Elsevier yang dibentuk tahun 1995 lho! Ia juga situs jurnal berbasis data abstrak dan kutipan literatur peer-review terbesar baik dalam bentuk jurnal ilmiah, buku maupun proses konferensi.

Kehebatannya lagi, Scopus memberikan gambaran komprehensif tentang hasil penelitian di seluruh dunia dalam bidang Sains, Teknologi, Kedokteran dan Kesehatan, serta Ilmu Sosial, Seni dan Humaniora.

Kelebihan yang dimiliki oleh Scopus, ia menawarkan fitur gratis untuk pengguna yang tidak berlangganan, dan tersedia melalui Scopus Preview. Jika kamu ingin berlangganan, caranya dengan registrasi secara gratis atau log in melalui Institusi kamu. Wah, keren sekali, bukan?

Baca Juga: 6 Keuntungan Menjadi Relawan Ini Bakal Kamu Dapat Saat Kuliah

3. PubMed

dm-player
Bikin Kamu Makin Cerdas, 5 Situs Jurnal Ilmiah Ini Wajib Dikunjungincbi.nlm.nih.gov

PubMed adalah situs jurnal yang dikembangkan dan dikelola oleh Pusat Nasional untuk Informasi Bioteknologi (NCBI), di Perpustakaan Kedokteran Nasional AS (NLM), yang terletak di National Institutes of Health (NIH) pada tahun 1996.

Saat ini, PubMed sudah terdiri lebih dari 29 juta kutipan untuk literatur biomedis dari MEDLINE, jurnal sains kehidupan, dan buku online. Kutipan PubMed mencakup bagian dari Ilmu Kehidupan, Ilmu Perilaku, Ilmu Kimia, dan Bioteknologi.

Jika ingin mengakses artikel jurnal teks lengkap, kamu harus berlangganan terlebih dahulu atau kamu juga bisa log in melalui Perpustakaan Institusi tempat kamu menimba ilmu. Tenang saja, bukan berarti kamu tidak bisa mengakses penuh, kok karena PubMed juga menyediakan jurnal online yang memberikan akses terbuka bagi umum.

4. NEJM

Bikin Kamu Makin Cerdas, 5 Situs Jurnal Ilmiah Ini Wajib Dikunjunginejm.org

Nah, kalau yang satu ini khusus untuk Kedokteran dan Kesehatan nih, guys. NEJM atau The New England Journal of Medicine merupakan situs jurnal dan web medis terkemuka dunia yang dikembangkan dan dikelola oleh NEJM Group. Sebagai situs dan web medis terkemuka, NEJM memberikan penelitian berkualitas tinggi, ulasan sejawat dan konten klinis interaktif kepada dokter, pendidik, dan komunitas medis secara global.

Ada satu fakta menarik nih kalau NEJM ini umurnya sudah lebih dari 200 tahun lho, tetapi dahulu bernama New England Journal of Medicine and Surgery and the Collateral Branches of Medical Science pada tahun 1812. Wah, pastinya sudah sangat banyak hasil penelitian dan ilmu pengetahuan yang bisa kamu baca nih. Keren sekali ya masih bisa eksis sampai sekarang.

5. Medscape

Bikin Kamu Makin Cerdas, 5 Situs Jurnal Ilmiah Ini Wajib Dikunjungimedscape.com

Medscape merupakan situs jurnal sekaligus web medis juga nih, guys. Medscape juga menyediakan berita medis terkini , perspektif dari para ahli kesehatan serta informasi mengenai penyakit dan obatnya. Selain itu, kamu bisa mengakses video pembelajaran yang disediakan oleh Medscape juga lho.

Nah, untuk fasilitas yang disediakan Medscape hanya bisa kamu gunakan kalau kamu sudah registrasi sebagai member Medscape. Registrasinya cepat, mudah, dan tentunya gratis ya. 

Medscape juga tersedia dalam bentuk aplikasi. Kamu hanya perlu download menggunakan smartphone kamu. Wah kamu bisa menambah wawasan secara offline nih! Asyik ya!

Buat kamu yang butuh referensi ilmiah, jangan lupa berkunjung ke website jurnal ilmiah di atas ya. Semoga membantu!

Baca Juga: Skripsian Jadi Mudah, Ini Lho 5 Alasan Kamu Wajib Baca Jurnal Ilmiah

Firyal Eqwa Photo Writer Firyal Eqwa

Pre-clinical.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya