Seru Deh, New York Punya Museum Matematika!

Belajar matematika di sini aja kali, ya?

Matematika hampir selalu menjadi mata pelajaran yang dijauhi oleh pelajar. Karena harus berusuan dengan angka, hitung menghitung, tidak sedikit siswa yang tidak menyukai matematika. Nah di New York, ada museum matematika yang diberi nama Mo Math. Bagaimana ya isinya?

Ada banyak wahana matematika yang bisa dinikmati dengan cara menyenangkan.

Seru Deh, New York Punya Museum Matematika!momath.org

Di Mo Math, pengunjung diajak untuk menyukai matematika. Dikutip Travelmamas, Mo Math memiliki beberapa wahana yang unik dan tentu dengan konsep matematisnya.

Pengunjung bisa coba sepeda roda persegi.

Seru Deh, New York Punya Museum Matematika!travelmamas.com

Salah satu yang bisa dicoba adalah mengendarai sepeda dengan roda persegi. Sepeda ini pun bisa berjalan layaknya sepeda biasa. Hal ini tentu menjadi pengalaman menarik bagi para pengunjung.

Ada banyak puzzle matematika yang harus dipecahkan.

Seru Deh, New York Punya Museum Matematika!momath.org
dm-player

Selain itu para pengunjung juga bisa naik roller coaster. Namun bedanya, roller coaster ini bergerak dengan menggunakan berat badan penumpang. Di museum ini pengunjung bisa memecahkan beragam teka-teki matematika. Bukan hanya untuk anak-anak namun puzzle yang disiapkan untuk semua tingkatan.

Pengunjung diajarkan melihat persamaan kuadrat dengan cara yang berbeda.

Seru Deh, New York Punya Museum Matematika!travelmamas.com

Satu lagi wahana yang matematika banget adalah berputar di tengah persamaan kuadrat. Dikenal sebagai Hyper Hiperboloid, wahana ini memiliki sebuah kursi putar yang dikelilingi oleh lingkaran tali dari lantai ke langit-langit. Jika diputar, tali-tali itu akan membuat sebuah persamaan kuadrat.

Bukan hanya anak-anak, museum ini sangat menyenangkan untuk semua kalangan.

Seru Deh, New York Punya Museum Matematika!momath.org

Di museum ini, pengunjung juga bisa bermain dengan Robot Swarm yang memungkinkan pengunjung untuk berinteraksi dengan dua lusin robot kecil yang bercahaya. Robot itu akan mengejar atau meluncur jauh saat anda bergerak melintasi lantai.

Dikutip dari Momath.org, matematika memiliki beragam pola di dunia. Untuk itu Momath hadir untuk meningkatkan pemahaman dan persepsi masyarakat tentang matematika. Pameran dinamis dan program yang dihadirkan sengaja merangsang penyelidikan, membangkitkan keingintahuan, dan mengungkapkan keajaiban matematika.

Wahana yang dimiliki mendorong pengunjung untuk memahami sifat matematika yang berkembang, kreatif dan estetis. Museum ini buka setiap hari kecuali di hari Thanksgiving. Kalau ingin berkunjung, tarifnya berkisar antara US$ 10 hingga US$ 16 atau sekitar Rp 135 ribu hingga Rp 220 ribu.

IAKT Photo Verified Writer IAKT

Go with the flow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya